Profesor ITS Terima Penghargaan Internasional dari Kemenlu Jepang

Selasa, 22 Desember 2020 - 11:28 WIB
loading...
Profesor ITS Terima...
Prosesi penganugerahan piagam penghargaan dari Menteri Luar Negeri Jepang kepada Prof Agus Zainal Arifin dari ITS yang diadakan di Konsulat Jenderal Jepang, Surabaya. Foto/Dok/Humas ITS
A A A
JAKARTA - Guru besar dari Departemen Teknik Informatika ITS Prof Dr Agus Zainal Arifin menerima penghargaan dari Kementerian Luar Negeri Jepang atas jasanya dalam peningkatan saling pengertian antara Jepang dan Indonesia

Prof Agus kuliah di Information Engineering di Universitas Hiroshima tahun 2003-2007 sebagai penerima beasiswa Monbukagakusho atau Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Olahraga, Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Jepang. (Baca juga: Spray Antimiasis Karya Mahasiswa IPB Raih Perak di Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional )

Setelah memperoleh gelar doktor, Agus kembali ke Indonesia dan aktif dalam membangun banyak persahabatan serta aktivitas yang baik antar dua negara.

“Selama kuliah di Jepang, saya dan teman-teman muslim dari Indonesia mendirikan Keluarga Mahasiswa Nahdlatul Ulama (KMNU) Jepang yang selanjutnya disahkan oleh Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) menjadi Pengurus Cabang Istimewa (PCI) NU Jepang,” katanya melalui siaran pers, Senin (21/12).

Mantan Dekan Fakultas Teknologi Informasi dan Komunikasi ITS ini juga aktif mendorong pemahaman tentang Jepang di kalangan masyarakat Indonesia melalui kegiatan kunjungan pesantren di Jawa Timur. (Baca juga: KPK Ingatkan Rektor PTKIN se-Indonesia Tak Main Mata Kelola Keuangan Kampus )

Dia juga aktif berbagi pengalaman tentang kehidupan di Jepang dan informasi tentang pendidikan formal di Jepang kepada kalangan pesantren baik santri maupun guru.

Menurutnya, banyak hal yang baik dari Jepang yang dapat dicontoh untuk mengembangkan sumber daya manusia di Indonesia. Mulai dari teknologi, sopan santun, kedisiplinan, kerja keras hingga toleransi umat beragama.

Begitu pun sebaliknya, banyak potensi kebudayaan Indonesia yang dapat dikenalkan ke masyarakat Jepang. Selama 4 tahun disana dia dan rekan-rekannya banyak mengenalkan budaya Indonesia ke Jepang, termasuk seni seperti hadrah, tari daerah, dan batik.

Rencana ke depannya, Agus ingin memperkuat dan menjajaki kerja sama yang baru antar dua negara melalui ITS. Mulai dari memfasilitasi dan mendorong sebanyak mungkin dosen dan mahasiswa ITS untuk berkuliah di Jepang.

“Serta memfasilitasi para pakar di Jepang untuk bisa memberikan kontribusi bagi pendidikan di Indonesia,” paparnya.

Agus berharap, langkah ini akan semakin meningkatkan kerja sama antara kampus di Indonesia dan Jepang. Selain itu, juga akan lebih banyak lagi mahasiswa dan dosen di Indonesia yang termotivasi untuk kuliah di luar negeri.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Kisah Si Kembar Risyad...
Kisah Si Kembar Risyad dan Rasyid, Lulus Bersama dari ITS Mengejar Mimpi di Dunia Teknologi
Kisah Haru Pasutri Raih...
Kisah Haru Pasutri Raih Gelar Doktor Bareng di ITS, Sempat Hadapi Kebutaan
13 Rektor ITS dari Masa...
13 Rektor ITS dari Masa ke Masa, Dokter, Militer, hingga yang Diangkat Jadi Menteri
ITS Terima 1.547 Mahasiswa...
ITS Terima 1.547 Mahasiswa di SNBP 2025, Kamu Termasuk?
Cara Cek dan Link Pengumuman...
Cara Cek dan Link Pengumuman Hasil SNBP 2025 di Unair, ITS, UPN Jatim, dan Unesa
ITS Buka Prodi S1 Bioteknologi,...
ITS Buka Prodi S1 Bioteknologi, Peluang Kerja Tinggi di Industri Farmasi
ITS Buka Prodi Analitika...
ITS Buka Prodi Analitika Logistik Terapan, Prospek Kerja Menjanjikan
Cetak Hattrick, Tim...
Cetak Hattrick, Tim Sapuangin ITS Raih Juara di Shell Eco Marathon Qatar 2025
23 Jurusan ITS dengan...
23 Jurusan ITS dengan Keketatan Tertinggi di SNBP, Daya Tampung dan Biaya Kuliahnya
Rekomendasi
China Desak AS Akhiri...
China Desak AS Akhiri Perang Dagang, tapi Juga Siap Meladeni
Viral! Pernikahan Mewah...
Viral! Pernikahan Mewah bak Anak Sultan di Bangkalan Madura, Pengantin Dikalungi Uang Dolar dan Euro
Eks Penyidik KPK Anggap...
Eks Penyidik KPK Anggap Febri Diansyah Tak Bisa Dampingi Hasto di Persidangan
Hasil Pekan 33 Liga...
Hasil Pekan 33 Liga Inggris: Arsenal Menang, Chelsea Comeback, Manchester United Belum Menang!
Trent Alexander-Arnold...
Trent Alexander-Arnold Jadi Pembeda! Liverpool Lumat Leicester 1-0
Deretan Menteri Prabowo...
Deretan Menteri Prabowo yang Sowan ke Jokowi, Siapa Saja?
Berita Terkini
Cara Tarik Dana PIP...
Cara Tarik Dana PIP di Teller Bank: Syarat, Dokumen, dan Prosedur Lengkap
19 jam yang lalu
Dipantau Ketat, Itera...
Dipantau Ketat, Itera Siapkan 196 Pengawas untuk UTBK SNBT 2025
20 jam yang lalu
Ambulan atau Ambulans,...
Ambulan atau Ambulans, Mana Kata yang Baku Menurut KBBI?
20 jam yang lalu
10 Ucapan Wafat Yesus...
10 Ucapan Wafat Yesus Kristus untuk Teman Sekolah, Singkat Penuh Makna
21 jam yang lalu
Pendidikan Raja Charles...
Pendidikan Raja Charles III: Lulusan Sekolah Elit, Kini Raja Inggris Tertua Sepanjang Sejarah
1 hari yang lalu
Ini Jalur Masuk UGM...
Ini Jalur Masuk UGM untuk Calon Mahasiswa Tidak Mampu, Cek Jadwal Pendaftarannya
1 hari yang lalu
Infografis
Hindari Tarif Trump,...
Hindari Tarif Trump, Apple Terbangkan 1,5 Juta iPhone dari India
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved