Ukir Sejarah, Unair Sebar 2.148 Mahasiswa Peserta KKN di 24 Provinsi

Minggu, 07 Februari 2021 - 21:33 WIB
loading...
Ukir Sejarah, Unair...
Universitas Airlangga (Unair) Surabaya. Foto/Dok/SINDOnews
A A A
SURABAYA - Pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Belajar Bersama Masyarakat (BBM) Universitas Airlangga tahun ini berbeda. Kalau sebelumnya KKN hanya dilaksanakan di wilayah Jawa Timur saja, kali ini pelaksanaannya dilakukan di 24 Provinsi.

Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Unair Dr. Gadis Meinar Sari menuturkan, mahasiswa peserta KKN kali ini tersebar di 24 provinsi di seluruh Indonesia. “Karena pandemi COVID-19, semuanya kan pulang ke daerah asal masing-masing. Sehingga KKN kali ini tersebar secara luas, mulai dari Aceh hingga Papua, totalnya ada 24 provinsi,” kata Gadis, Kamis (4/2/2021).

Baca juga: FT UI Buka Prodi Magister Multidisiplin Perencanaan Wilayah dan Kota


Ia melanjutkan, ada sebanyak 2.148 mahasiswa peserta KKN yang saat ini tersebar di berbagai wilayah. Di antaranya yaitu Pulau Jawa, Bali, Kalimantan, Sulawesi, Maluku, Kepulauan Riau, Sumatera, Papua, hingga Nusa Tenggara Barat. Hal itu juga yang membuat kegiatan KKN tahun ini dijuluki sebagai KKN Nasional.

Selain sebaran yang meluas, lanjutnya, pelaksanaan kegiatan KKN-BBM ke-63 juga berbeda. Ia mengarahkan mahasiswa agar sedapat mungkin melakasanakan KKN dominan secara online.

Meski demikian, kegiatan secara offline tetap dapat dilakukan. Namun, dengan catatan wajib menegakkan protokol kesehatan yang ketat. “Sosialisasi berupa penyuluhan yang mengumpulkan banyak orang bisa dilakukan secara online,” jelasnya.



Sementara itu, kegiatan KKN yang berlangsung sejak 17 Januari 2021 itu memiliki empat bidang garap utama. Di antaranya, yakni Bidang Kesehatan yang fokus pada COVID-19 dan vaksinasi, serta Bidang Pendidikan dengan pemberantasan buta aksara.

Ada pula Bidang Pemberdayaan Ekonomi dengan program pemberdayaan ekonomi keluarga di masa pandemi. Serta Bidang Lingkungan dengan eco-green dan eco-tourism. “Program kerjanya ini berbeda dari pelaksanaan sebelum-sebelumnya. Kita membuat program-program unggulan ini sesuai arahan Rektor, supaya lebih terarah sesuai kebutuhan saat ini,” jelasnya.

Bagi Gadis, dampak Pandemi COVID-19 justru menjadi hal yang positif bagi pelaksanaan KKN-BBM ke-63. Sebab, keberadaan dan kemanfaatan mahasiswa dapat tersebar di seluruh Indonesia. “Kegiatan KKN kali ini bisa disebut KKN Nasional, walaupun 80 persen ada di Jawa Timur,” ujarnya.

Baca juga: Eks Mendikbud M Nuh Kembali Terpilih Sebagai Ketua MWA ITS


Seperti yang dilakukan oleh Ismara Nareswari, peserta KKN dari Balikpapan. Mahasiswa Program Studi Kesehatan Masyarakat itu fokus melakukan penyuluhan terkait COVID-19, vaksinasi, dan gerakan 5M, kepada ibu-ibu PKK di Kelurahan Klandasan Ilir, Balikpapan.

Selain itu, Ismara juga melakukan sosialisasi terkait gizi seimbang dengan menyasar ibu-ibu bayi dan balita. “Di sini saya berupaya mengedukasi warga khususnya ibu-ibu agar pengetahuan terkait COVID-19 dan gizi seimbang meningkat,” kata Ismara.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Lolos SNBP, 66 Siswa...
Lolos SNBP, 66 Siswa MAN 13 Jakarta Diterima di Perguruan Tinggi Negeri Favorit
5 PTN yang Sedang Buka...
5 PTN yang Sedang Buka Pendaftaran Jalur Mandiri 2025, Ada Kampus Pilihanmu?
9 Jurusan Unair dengan...
9 Jurusan Unair dengan UKT di Bawah Rp10 Juta Jalur Mandiri 2025
FKH Unair Masuk 100...
FKH Unair Masuk 100 Besar Dunia di QS WUR 2025: Satu-Satunya di Indonesia!
Ada Sejak Abad 15 Masehi,...
Ada Sejak Abad 15 Masehi, Pakar Unair Ungkap Sejarah Malam Takbiran di Indonesia
Keren Banget, Siswi...
Keren Banget, Siswi Berusia 15 Tahun Ini Berhasil Lulus SNBP 2025 di Unair
Bagaimana Cara Meningkatkan...
Bagaimana Cara Meningkatkan Peluang Diterima di SNBT 2025?
H-3 Penutupan SNBT,...
H-3 Penutupan SNBT, Ini Daya Tampung Prodi Sastra Indonesia di 3 PTN
Jalur Mandiri Unair...
Jalur Mandiri Unair untuk Siswa Eligible yang Tidak Lolos SNBP 2025 Dibuka, Ini Syaratnya
Rekomendasi
Mengenal Moluskum Kontagiosum,...
Mengenal Moluskum Kontagiosum, Penyakit Kulit Akibat Pakai Baju Thrifting Tanpa Dicuci
Jokowi Buka Suara soal...
Jokowi Buka Suara soal Tudingan Matahari Kembar: Matahari Cuma Satu, Presiden Prabowo
3 Kebijakan Putra Mahkota...
3 Kebijakan Putra Mahkota Mohammed bin Salman yang Mengubah Wajah Arab Saudi
Ini Arti Bendera Zionis...
Ini Arti Bendera Zionis Israel
Industri Pertahanan...
Industri Pertahanan Butuh AI dan Elektronika, Wamenhan Donny Minta BRIN Perbanyak Penelitian
Penyitaan Lahan Sawit,...
Penyitaan Lahan Sawit, Pengacara Kalteng Kirim Surat ke Presiden Prabowo
Berita Terkini
Kharisma atau Karisma,...
Kharisma atau Karisma, Mana Kata yang Baku Menurut KBBI?
6 jam yang lalu
Cara Tarik Dana PIP...
Cara Tarik Dana PIP di Teller Bank: Syarat, Dokumen, dan Prosedur Lengkap
1 hari yang lalu
Dipantau Ketat, Itera...
Dipantau Ketat, Itera Siapkan 196 Pengawas untuk UTBK SNBT 2025
1 hari yang lalu
Ambulan atau Ambulans,...
Ambulan atau Ambulans, Mana Kata yang Baku Menurut KBBI?
1 hari yang lalu
10 Ucapan Wafat Yesus...
10 Ucapan Wafat Yesus Kristus untuk Teman Sekolah, Singkat Penuh Makna
1 hari yang lalu
Pendidikan Raja Charles...
Pendidikan Raja Charles III: Lulusan Sekolah Elit, Kini Raja Inggris Tertua Sepanjang Sejarah
1 hari yang lalu
Infografis
Xavi Simons Cetak Sejarah...
Xavi Simons Cetak Sejarah di Laga Semifinal Euro 2024
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved