Bantu Pembelajaran Siswa, Mendikbud Luncurkan Kampus Mengajar 2021

Selasa, 09 Februari 2021 - 16:46 WIB
loading...
Bantu Pembelajaran Siswa,...
Mendikbud Nadiem Anwar Makarim meluncurkan program Kampus Mengajar angkatan 1 di tahun 2021. Foto/Neneng Zubaidah
A A A
JAKARTA - Mendikbud Nadiem Anwar Makarim meluncurkan program Kampus Mengajar angkatan 1 di tahun 2021. Mendikbud berharap melalui mahasiswa yang turun mengajar ini maka pembelajaran khususnya di daerah 3 T dapat terbantu.

Mendikbud mengatakan, pahlawan nasional R.A Kartini memiliki semboyan sehingga dia bisa membawa kemajuan bagi bangsa. Semboyannya terdiri dari dua kata yakni, Saya Mau. "Dan 2 patah kata pendek itu lah yang mengantarkan beliau melampui beragam kesulitan," katanya pada peluncuran Kampus Merdeka secara daring, Selasa (9/2).



Mendikbud menjelaskan, di tengah upaya memperbaiki mutu pendidikan nasional bangsa ini dihadapkan pada pandemi. Ini adalah tantangan yang besar sekali, katanya, khususnya bagi pembelajaran yang dialami oleh para siswa yang duduk di bangku sekolah dasar.

Dia menuturkan, sebagian dari mereka harus melakukan pembelajaran dari rumah dan tidak bisa bertemu dan bermain dengan teman-temannya. Selain itu guru dan orang tua murid pun juga harus beradaptasi dengan pembelajaran dari rumah ini.

"Oleh karena itu, melalui Kampus Mengajar 2021, saya ingin menantang kalian untuk juga mengatakan, Saya Mau. Yakni mau membantu mengubah tantangan tersebut menjadi harapan," tutur alumnus Harvard Business School ini.

Baca juga: Buruan! Pendaftaran KIP Kuliah Telah Dibuka, Cek Link


Mendikbud mengatakan, dia mengajak para mahasiswa untuk mengikuti Kampus Mengajar sehingga bisa berkreasi, beraksi dan berkolaborasi selama 12 minggu untuk meningkatkan kualitas pembelajaran di sekolah dasar. Khususnya untuk membantu di daerah 3T.

Melalui Kampus Mengajar ini, katanya, maka mahasiswa akan diasah jiwa kepemimpinanya, kematangan emosional dan kepekaan sosial. "Saya berharap setiap mahasiswa akan menjawab tantangan saya untuk terus memelihara api optimisme dan memberikan kontribusi terbaiknya," harap Nadiem.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
10 Ucapan Wafat Yesus...
10 Ucapan Wafat Yesus Kristus untuk Teman Sekolah, Singkat Penuh Makna
Sekolah Terpadu Sedaya...
Sekolah Terpadu Sedaya Bintang Kembangkan Pendidikan Trilingual
PIP 2025 Sudah Diumumkan...
PIP 2025 Sudah Diumumkan Cair, Tapi Kok Belum Masuk? Ini 5 Alasan Belum Diterima
Apa Syarat Pengajuan...
Apa Syarat Pengajuan PIP 2025? Cek Dokumen yang Harus Disiapkan
13 Pantun Halalbihalal...
13 Pantun Halalbihalal Hari Raya Idulfitri 1446 H untuk Acara di Sekolah
Dana PIP 2025 Cair Tanggal...
Dana PIP 2025 Cair Tanggal 10 April! Ini Daftar Penerima dan Cara Pencairannya
Jadwal Pencairan KJP...
Jadwal Pencairan KJP Plus Bulan April 2025, Orang Tua Simak Ya
5 Ucapan Selamat Nyepi...
5 Ucapan Selamat Nyepi 2025 untuk Teman Sekolah, Momen Mempererat Hubungan dengan Sahabat
Kemendikdasmen Pantau...
Kemendikdasmen Pantau Kesiapan Daerah Menuju SPMB 2025
Rekomendasi
Kutukan 40 Tahun Berlanjut...
Kutukan 40 Tahun Berlanjut di Piala Asia U-17 2025
Gerindra Jateng Mulai...
Gerindra Jateng Mulai Panaskan Mesin Partai Pemilu 2029
Debut Gemilang di JSSL...
Debut Gemilang di JSSL Singapore 7’s: Tim U-14 dan U-12 Raih Runner-up!
Drama 9 Pemain! Uzbekistan...
Drama 9 Pemain! Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025 usai Gunduli Arab Saudi 2-0
Rusia Klaim Diserang...
Rusia Klaim Diserang Ukraina Lebih dari 1.300 Kali selama Gencatan Senjata Paskah
Hendak Panjat Tebing,...
Hendak Panjat Tebing, Mahasiswi di Bogor Tewas Tertimpa Runtuhan Batu
Berita Terkini
Cara Tarik Dana PIP...
Cara Tarik Dana PIP di Teller Bank: Syarat, Dokumen, dan Prosedur Lengkap
20 jam yang lalu
Dipantau Ketat, Itera...
Dipantau Ketat, Itera Siapkan 196 Pengawas untuk UTBK SNBT 2025
21 jam yang lalu
Ambulan atau Ambulans,...
Ambulan atau Ambulans, Mana Kata yang Baku Menurut KBBI?
22 jam yang lalu
10 Ucapan Wafat Yesus...
10 Ucapan Wafat Yesus Kristus untuk Teman Sekolah, Singkat Penuh Makna
22 jam yang lalu
Pendidikan Raja Charles...
Pendidikan Raja Charles III: Lulusan Sekolah Elit, Kini Raja Inggris Tertua Sepanjang Sejarah
1 hari yang lalu
Ini Jalur Masuk UGM...
Ini Jalur Masuk UGM untuk Calon Mahasiswa Tidak Mampu, Cek Jadwal Pendaftarannya
1 hari yang lalu
Infografis
Negara-Negara Arab Kompak...
Negara-Negara Arab Kompak Menolak Bantu AS Serang Iran
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved