Asyik, Kuota Internet Gratis Bisa Buat Nonton Youtube

Senin, 01 Maret 2021 - 18:07 WIB
loading...
Asyik, Kuota Internet...
Sejumlah siswa mengikuti proses belajar-mengajar dengan daring atau pembelajaran jarak jauh. Foto/Dok/SINDOnews
A A A
TANGERANG - Bantuan kuota internet gratis diperpanjang hingga tiga bulan kedepan. Namun, berbeda dengan bantuan tahun 2020, kuota internet gratis tahun 2021 ini bersifat umum dan bisa digunakan untuk nonton Youtube.

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan ( Mendikbud) Nadiem Makarim mengatakan, keputusan memperpanjang bantuan kuota internet di tahun 2021 ini, karena sangat membantu Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) selama pandemi Covid-19.



"Karena kami memiliki kabar baik untuk ibu, bapak guru, dan dosen, sekaligus adik-adik mahasiswa, dan pelajar terkait bantuan kuota data internet tahun 2021," kata Nadiem, dikutip dari Youtube Kemendikbud RI, Senin (1/3/2021).

Dilanjutkan Nadiem, pihaknya telah melakukan survei pemberian kuota internet pada tahu 2020. Hasilnya, sebanyak 85% responden mengaku senang mendapat bantuan internet dari pemerintah, karena ikut meringankan beban ekonominya.

"Di tahun 2020 kita melakukan survei dan menemukan, bahwa keputusan kita untuk hadir memberikan kuota internet kepada para peserta didik dan guru, menjadi program dengan tanggapan paling positif dari masyarakat," paparnya.



Melalui survei itu juga, pihaknya mengaku mendapatkan banyak masukan dari masyarakat. Terutama agar kuota internet yang diberikan selanjutnya bisa lebih fleksibel digunakan, seperti untuk mengakses Youtube maupun Zoom.

"Karena itulah, kami lanjutkan kebijakan kuota ini selama tiga bulan kedepan. Tapi dengan sedikit perbedaan," jelasnya.

Pada kuota internet kali ini, fleksibilitas penggunaan kuota diperluas. Masyarakat bisa menggunakan kuota internet ini untuk Youtube dan Zoom. Namun, tidak dengan aplikasi yang diblokir, game, Facebook, Tiktok, hingga Instagram.



"Youtube sudah masuk dalam kuota. Karena kami mendengar kabar dari banyak guru dan murid, bahwa banyak materi pelajaran dari Youtube juga. Jadi ini kabar gembira, walaupun volume 3 GB, tidak sebesar sebelumnya," paparnya.

Adapun besaran kuota internet yang diberikan, diberikan sesuai dengan jenjang pendidikannya. Untuk peserta didik PAUD akan mendapatkan kuota sebesar 7 Gigabita (GB) perbulan, dan jenjang dasar, serta menengah 10 GB perbulan.

Sedangkan pendidik PAUD dan jenjang pendidikan dasar, serta menengah akan mendapatkan kuota internet sebesar 12 GB perbulan. Yang terbesar, untuk mahasiswa dan dosen akan mendapatkan kuota internet gratis 15 GB perbulan.

"Bantuan ini disalurkan setiap bulan dari tanggal 11-15 setiap bulan. Jadi untuk yang pertama itu bulan Maret ini, tanggal 11-15 selama 3 bulan kedepan. Semua kuota berlaku seperti biasa, selama 30 hari. Jadi ini kabar gembira," tukasnya.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
10 Ucapan Wafat Yesus...
10 Ucapan Wafat Yesus Kristus untuk Teman Sekolah, Singkat Penuh Makna
5 Ucapan Wafat Yesus...
5 Ucapan Wafat Yesus Kristus 2025 untuk Guru di Sekolah dengan Sentuhan Spiritual dan Doa
Sekolah Terpadu Sedaya...
Sekolah Terpadu Sedaya Bintang Kembangkan Pendidikan Trilingual
PIP 2025 Sudah Diumumkan...
PIP 2025 Sudah Diumumkan Cair, Tapi Kok Belum Masuk? Ini 5 Alasan Belum Diterima
Efisien dan Tepat Sasaran:...
Efisien dan Tepat Sasaran: Mekanisme Tunjangan Langsung ke Rekening, Banjir Pujian Para Guru
Apa Syarat Pengajuan...
Apa Syarat Pengajuan PIP 2025? Cek Dokumen yang Harus Disiapkan
Baru Berusia 15 Tahun...
Baru Berusia 15 Tahun Yuyun Maemunah Diterima di Unesa, Cita-cita Jadi Guru
13 Pantun Halalbihalal...
13 Pantun Halalbihalal Hari Raya Idulfitri 1446 H untuk Acara di Sekolah
Dana PIP 2025 Cair Tanggal...
Dana PIP 2025 Cair Tanggal 10 April! Ini Daftar Penerima dan Cara Pencairannya
Rekomendasi
Viral! Pernikahan Mewah...
Viral! Pernikahan Mewah bak Anak Sultan di Bangkalan Madura, Pengantin Dikalungi Uang Dolar dan Euro
Trent Alexander-Arnold...
Trent Alexander-Arnold Jadi Pembeda! Liverpool Lumat Leicester 1-0
Deretan Menteri Prabowo...
Deretan Menteri Prabowo yang Sowan ke Jokowi, Siapa Saja?
China Desak AS Akhiri...
China Desak AS Akhiri Perang Dagang, tapi Juga Siap Meladeni
Eks Penyidik KPK Anggap...
Eks Penyidik KPK Anggap Febri Diansyah Tak Bisa Dampingi Hasto di Persidangan
Hasil Pekan 33 Liga...
Hasil Pekan 33 Liga Inggris: Arsenal Menang, Chelsea Comeback, Manchester United Belum Menang!
Berita Terkini
Cara Tarik Dana PIP...
Cara Tarik Dana PIP di Teller Bank: Syarat, Dokumen, dan Prosedur Lengkap
19 jam yang lalu
Dipantau Ketat, Itera...
Dipantau Ketat, Itera Siapkan 196 Pengawas untuk UTBK SNBT 2025
20 jam yang lalu
Ambulan atau Ambulans,...
Ambulan atau Ambulans, Mana Kata yang Baku Menurut KBBI?
20 jam yang lalu
10 Ucapan Wafat Yesus...
10 Ucapan Wafat Yesus Kristus untuk Teman Sekolah, Singkat Penuh Makna
21 jam yang lalu
Pendidikan Raja Charles...
Pendidikan Raja Charles III: Lulusan Sekolah Elit, Kini Raja Inggris Tertua Sepanjang Sejarah
1 hari yang lalu
Ini Jalur Masuk UGM...
Ini Jalur Masuk UGM untuk Calon Mahasiswa Tidak Mampu, Cek Jadwal Pendaftarannya
1 hari yang lalu
Infografis
13 Rudal dan Drone Iran...
13 Rudal dan Drone Iran yang Bisa Hancurkan Pangkalan AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved