Kampus Mengajar Akan Membantu Pembelajaran di SD Terakreditasi C

Rabu, 17 Maret 2021 - 12:16 WIB
loading...
Kampus Mengajar Akan...
Dirjen Pendidikan Tinggi Kemendikbud Nizam pada Pembekalan Kampus Mengajar Angkatan I Tahun 2021. Foto/Neneng Zubaidah
A A A
JAKARTA - Pembekalan Kampus Mengajar Angkatan I Tahun 2021 hari kedua dilaksanakan secara daring oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (Ditjen Dikti) Kemendikbud melalui media telekonferensi dan Youtube.

Dirjen Pendidikan Tinggi Kemendikbud Nizam menyampaikan, para duta yang nantinya terjun langsung ke setiap SD bukan menggantikan guru, tetapi membantu guru untuk pembelajaran dengan kondisi yang kurang dan berakreditasi C.



“Meskipun dengan kondisi tersebut, pembelajaran harus tetap dilakukan. Pembelajaran yang baik tergantung pada lingkungan sekitar dengan cara memanfaatkan lingkungan sekitar seperti menghitung, membaca, dsb,” katanya melalui siaran pers, Selasa (16/3).

Pengabdian ini menurut Nizam harus diiringi dengan semangat untuk belajar mengajar, lalu mengatasi permasalahan-permasalahan yang ada di setiap SD.

“Pada tahun 80-an, belum ada sekolah di pelosok-pelosok, dan pada saat itu mahasiswa di gerakkan sebagai guru dengan sukarela. Dampaknya sangat luar biasa bagi perekonomian Indonesia dan sangat dirasakan 5-10 tahun ke depannya, hingga sekarang kita rasakan semua. Saya berharap pada program Kampus Mengajar ini juga dapat memajukan perekonomian dan pendidikan,” ujarnya.



Lanjut Nizam, pembelajaran sekarang sedikit berbeda dengan pembelajaran sebelumnnya, karena metode pembelajaran sekarang ialah melalui daring dengan transisi kembali tatap muka.

Nizam berpesan agar para peserta dapat mempublikasikan pengalaman-pengalaman selama program dengan membagikan di media sosial masing-masing dengan tujuan untuk memotivasi mahasiswa lain supaya peduli dan tertarik untuk bergabung.

Dalam pembekalan selama 5 hari ini para peserta didampingi oleh dosen pembimbing dan nantinya dilapangan akan juga didampingi oleh para guru yang diajak berkolaborasi sesuai dengan pembelajaran yang seharusnya.

“Motivasi yang utama adalah para duta yang hati dan raganya hadir untuk mengabdi kepada tanah air melalui program kampus mengajar ini. Tampilkan dengan senyuman dan keikhlasan, maka semuanya akan beresonansi kepada diri kalian,” ujarnya.

“Lebih dari itu, harapan selanjutnya ialah mindset positif akan terbangun dengan mewujudkan sesuatu, mendapatkan pengalaman yang tak dapat digantikan dengan banyaknya pembelajaran,” lanjutnya.

Selain itu ia berpesan agar protokol kesehatan selalu di jaga, karena situasi dan kondisi sampai sekarang masih belum menentu.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Apa Syarat Pengajuan...
Apa Syarat Pengajuan PIP 2025? Cek Dokumen yang Harus Disiapkan
13 Pantun Halalbihalal...
13 Pantun Halalbihalal Hari Raya Idulfitri 1446 H untuk Acara di Sekolah
Dana PIP 2025 Cair Tanggal...
Dana PIP 2025 Cair Tanggal 10 April! Ini Daftar Penerima dan Cara Pencairannya
Jadwal Pencairan KJP...
Jadwal Pencairan KJP Plus Bulan April 2025, Orang Tua Simak Ya
7 Perguruan Tinggi di...
7 Perguruan Tinggi di Indonesia yang Punya Hutan Kampus, Luasnya Berhektare-hektare
Bestie, Ini 10 Ucapan...
Bestie, Ini 10 Ucapan Lebaran Hari Raya Idulfitri 2025 untuk Teman Kuliah
5 Ucapan Selamat Nyepi...
5 Ucapan Selamat Nyepi 2025 untuk Teman Sekolah, Momen Mempererat Hubungan dengan Sahabat
Lulusan Sastra Indonesia...
Lulusan Sastra Indonesia Bisa Kerja di Mana Saja? Bukan Cuma Jadi Sastrawan
MNC University Kerja...
MNC University Kerja Sama dengan LSP SDM TIK untuk Tingkatkan Kompetensi Dosen dan Mahasiswa
Rekomendasi
Elon Musk ingin Trump...
Elon Musk ingin Trump Batalkan Tarif, Apa Alasannya?
9 Istri Para Pemimpin...
9 Istri Para Pemimpin Timur Tengah: Seperti Apa Penampilan Mereka dan Siapa Saja?
China Mengutuk Tarif...
China Mengutuk Tarif Baru Trump 54%, Sebut Bentuk Intimidasi Ekonomi
Indonesia Terus Perkuat...
Indonesia Terus Perkuat Posisi di Pasar Kopi Dunia
Jangan Kedip! Promo...
Jangan Kedip! Promo Vespa April 2025: Diskon hingga Aksesori Gratis
Ini Daftar Jadwal Konser...
Ini Daftar Jadwal Konser K-Pop dan Fan Meeting di Indonesia Sepanjang 2025
Berita Terkini
9 Jurusan Unair dengan...
9 Jurusan Unair dengan UKT di Bawah Rp10 Juta Jalur Mandiri 2025
9 jam yang lalu
Hakikat atau Hakekat,...
Hakikat atau Hakekat, Mana Kata yang Baku Menurut KBBI?
11 jam yang lalu
Apa Syarat Pengajuan...
Apa Syarat Pengajuan PIP 2025? Cek Dokumen yang Harus Disiapkan
12 jam yang lalu
Baru Berusia 15 Tahun...
Baru Berusia 15 Tahun Yuyun Maemunah Diterima di Unesa, Cita-cita Jadi Guru
14 jam yang lalu
Bagaimana Cara Lapor...
Bagaimana Cara Lapor Pungli PIP? Ternyata Bisa Melalui Telepon dan Aplikasi
14 jam yang lalu
Persiapan Tes, Ini Kisi-kisi...
Persiapan Tes, Ini Kisi-kisi Materi dan Contoh Soal Skolastik LPDP
16 jam yang lalu
Infografis
Jerman akan Gelar Latihan...
Jerman akan Gelar Latihan Militer untuk Hadapi Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved