Ini 20 Besar Universitas Terbaik di Indonesia versi SIR, UI Memimpin

Selasa, 27 April 2021 - 13:41 WIB
loading...
Ini 20 Besar Universitas...
Universitas Indonesia (UI). Foto/Dok/Humas UI
A A A
JAKARTA - Ada berbagai lembaga pemeringkatan perguruan tinggi di dunia dimana perguruan tinggi di Indonesia pun turut terhitung didalamnya. Pengakuan ini membuktikan bahwa perguruan tinggi di Indonesia mampu menjadi perguruan tinggi berkelas dunia.

Salah satu lembaga pemeringkatan perguruan tinggi bergengsi dunia adalah SCImago Institutions Rankings . Dikutip dari instagram Ditjen Pendidikan Tinggi (Dikti) Kemendikbud @ditjen.dikti, Selasa (27/4) SCImago Institutions Rankings menggabungkan 3 indikator berbeda.



Yakni pertama berdasarkan kinerja penelitian (bobot 50%). Penilaian kedua hasil inovasi (bobot 30%), dan penilaian keempat dampak sosial (bobot 20%) yang diukur dengan visibilitas web.

Berikut adalah peringkat 20 besar perguruan tinggi di Indonesia yang masuk dalam Research and Innovation Ranking menurut Scimago Institutions Rankings yang diihimpun Ditjen Dikti Kemendikbud.

1. Universitas Indonesia (UI): 651
2. UIN Sunan Gunung Djati (UIN SGD): 689
3. Universitas Hasanuddin (UNHAS): 695
4. Universitas Gadjah Mada (UGM): 697
5. Universitas Negeri Padang (UNP): 702
6. Institut Pertanian Bogor (IPB): 704
7. Universitas Sumatera Utara (USU): 708
8. Universitas Diponegoro (UNDIP): 712
9. Institut Teknologi Bandung (ITB): 714
10. Universitas Lampung (UNLAM): 715
11. Universitas Pendidikan Indonesia (UPI): 720
12. Universitas Pendidikan Ganesha (UPG): 724
13. Universitas Syiah Kuala (Unsyiah): 726
14. Universitas Negeri Yogyakarta (UNY): 735
15. Universitas Negeri Surabaya (UNS): 736
16. Universitas Sriwijaya (Unsri): 747
17. Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed): 748
18. Universitas Mulawarman (Unmul): 750
19. Universitas Negeri Semarang (UNS): 752
20. Universitas Padjajaran (UNPAD): 753.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2406 seconds (0.1#10.140)