4 Jalur Prestasi UGM Dibuka, Simak Syarat-Syaratnya

Senin, 03 Mei 2021 - 11:00 WIB
loading...
4 Jalur Prestasi UGM...
Universitas Gadjah Mada (UGM). Foto/Dok/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Universitas Gadjah Mada (UGM) membuka pendaftaran mahasiswa baru melalui empat jalur prestasi. UGM menetapkan beberapa persyaratan bagi lulusan SMA dan sederajat yang ingin masuk melalui jalur prestasi ini.

Direktur Pendidikan dan Pengajaran UGM, Dr. Agr. Ir. Sri Peni Wastutiningsih, menyampaikan beberapa ragam jalur prestasi itu yang pertama adalah jalur Penelusuran Bibit Unggul Kemitraan (PBUK). Melalui jalur ini UGM bermitra dengan banyak institusi baik institusi negeri maupun swasta.



Jalur kedua adalah Penelurusan Bibit Unggul Berprestasi atau PBUB. Jalur ini disebut unggul karena keilmuannya mengikuti beberapa olimpiade seperti olimpiade kimia, geografi, fisika, biologi dan lainnya.

Dalam PBUB ini juga ada Penelusuran Bidang Olahraga dan Seni (PBOS) yang diperuntukkan bagi siswa-siswi yang mempunyai prestasi di bidang Olahraga dan Seni. Ketiga adalah jalur Penelusuran Bibit Unggul Tidak Mampu (PBUTM) dimana jalur ini sebagai bentuk kepedulian UGM terhadap siswa dengan kemampuan akademik tinggi tetapi kurang beruntung.

Sedangkan jalur terakhir adalah jalur Penelusuran Bibit Unggul Sekolah Menengah Atas, Madrasah Aliyah, dan Kejuruan Sekolah Vokasi atau PBUSMAK.



“Sampai saat ini kebijakannya setiap siswa-siswi hanya bisa mendaftar satu jenis jalur prestasi saja. Proses seleksinya bareng-bareng, jadi adik-adik diminta memilih salah satu saja, misal memilih PBUB, PBOS, atau PBUK saja,” katanya dikutip dari laman UGM di ugm.ac.id, Senin (3/5).

Peni menambahkan, untuk jalur prestasi terdapat persyaratan umum dan khusus. Persyaratan umumnya adalah jalur prestasi diperuntukkan untuk WNI sehingga khusus jalur ini tidak ada warga negara asing. Berikutnya secara umum adalah adik-adik yang berada di kelas 12, yaitu lulus pada tahun 2021, kecuali untuk yg bidang olahraga boleh lulusan tahun lalu.

Selain itu mempunyai nilai rapor dari semester 1-5 baik dari SMA, SMK, maupun madrasah. Untuk SMK program 4 tahun maka rapor yang diserahkan adalah dari semester 1-7. Nilai rapor tersebut harus di atas Kriteria Ketuntasan Minimal. Dan yang mengikuti jalur prestasi adalah 25 % terbaik di kelasnya.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Jalur SMMPTN Barat 2025...
Jalur SMMPTN Barat 2025 Dibuka 4 Mei, Ini Persyaratan dan Jadwal Selengkapnya
Ini Jalur Masuk UGM...
Ini Jalur Masuk UGM untuk Calon Mahasiswa Tidak Mampu, Cek Jadwal Pendaftarannya
Profil Edy Meiyanto,...
Profil Edy Meiyanto, Guru Besar Farmasi UGM yang Dipecat karena Kasus Asusila
Siapa Mahasiswa Pertama...
Siapa Mahasiswa Pertama di UGM? Ini Profil Prof Hardjoso Prodjopangarso
Kapan Pendaftaran Seleksi...
Kapan Pendaftaran Seleksi Mandiri Universitas Brawijaya 2025 Dibuka? Camaba Siap-siap Ya
Kapan UM PTKIN 2025...
Kapan UM PTKIN 2025 Dibuka? Ini Persyaratan, Alur, dan Biaya Pendaftarannya
Jalur Mandiri Unair...
Jalur Mandiri Unair untuk Siswa Eligible yang Tidak Lolos SNBP 2025 Dibuka, Ini Syaratnya
7 Bidang Ilmu IPB, ITB,...
7 Bidang Ilmu IPB, ITB, UI, Unair, dan UGM Tembus Top 100 Dunia, Daftar di SNBT 2025?
Jadwal dan Cara Daftar...
Jadwal dan Cara Daftar Jalur Mandiri UGM 2025, Simak di Sini!
Rekomendasi
Jumlah Populasi Yamaha...
Jumlah Populasi Yamaha NMax di Indonesia dalam 1 Dekade
Judul Terbaru Short...
Judul Terbaru Short Series RCTI+ Sudah Bisa Ditonton Gratis
PMRI Ajak Perantau Riau...
PMRI Ajak Perantau Riau Berkontribusi Membangun Bangsa
Sinopsis Sinetron Mencintaimu...
Sinopsis Sinetron Mencintaimu Sekali Lagi Eps 124: Tragedi yang Menimpa Emil
Ini Penampakan Makam...
Ini Penampakan Makam Paus Fransiskus yang Sederhana
Rusia Tangkap Agen Intelijen...
Rusia Tangkap Agen Intelijen Ukraina yang Meledakkan Bom Mobil Jenderal Kepercayaan Putin
Berita Terkini
Raker PP KAUJE di Madiun,...
Raker PP KAUJE di Madiun, Resmikan Beasiswa Kakak Asuh dan Gagas Kampus UNEJ
5 jam yang lalu
BINUS University Komitmen...
BINUS University Komitmen Cetak Sineas Muda Unggul
10 jam yang lalu
Kisah Dewi Agustiningsih,...
Kisah Dewi Agustiningsih, Anak Sopir Lulusan SMP Jadi Doktor Termuda UGM dan Jabat Dosen ITB
11 jam yang lalu
5 PTN Terima Lulusan...
5 PTN Terima Lulusan dengan Ijazah Hingga 10 Tahun Terakhir, Ada Pilihanmu?
11 jam yang lalu
Pendaftaran OSN 2025...
Pendaftaran OSN 2025 Diperpanjang hingga 2 Mei, Cek Infonya di Sini
12 jam yang lalu
Berapa Gaji Lulusan...
Berapa Gaji Lulusan S1 Columbia University? Angkanya Bikin Penasaran!
23 jam yang lalu
Infografis
4 Negara di Dunia yang...
4 Negara di Dunia yang Tidak Memiliki Pesawat Tempur
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved