Sampoerna University Komitmen Bekali Mahasiswa Kemampuan Berdaya Saing Global

Jum'at, 07 Mei 2021 - 00:19 WIB
loading...
Sampoerna University...
Sampoerna University-Danacita menggelar virtual media bertema Permudah Akses Dana Pendidikan Dalam Mewujudkan Lahirnya Calon Pemimpin Masa Depan Baru Kamis (6/5). Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) menjadi momen penting bagi salah satu institusi pendidikan tinggi berstandar internasional terbaik di Indonesia, Sampoerna University . Bersama platform pembiayaan dana pendidikan Danacita, Sampoerna University mencoba sinergi berupa kemitraan inovatif.

Melalui program kemitraan ini, generasi muda Indonesia memiliki akses lebih besar terhadap pendidikan tinggi terbaik, serta kesempatan mengasah keahlian abad 21 dan mengikuti two-degree program, sehingga melahirkan calon pemimpin masa depan berdaya saing global lebih tinggi.



Dari Sensus Penduduk 2020, Indonesia sedang mengalami bonus demografi dengan jumlah usia produktif sejumlah 191 juta jiwa atau 70,72 persen dari seluruh total penduduk. Melalui survei Angkatan Kerja Nasional yang dilakukan Badan Pusat Statistik (BPS) pada Februari. 2020, ditemukan juga total angkatan kerja di Indonesia adalah 137,91 juta dengan hanya 14,2 juta atau 10,3 persen saja yang memiliki latar belakang pendidikan tinggi.

Di sisi lain, tingkat pengangguran di Indonesia juga mengalami peningkatan. Dari laporan ASEAN Key Figures 2020 terbitan ASEAN Secretariat menunjukkan bahwa Indonesia memiliki tingkat pengangguran tertinggi kedua di Asia Tenggara. Terakhir, CORE (Center of Reform on Economics) Indonesia baru saja mempublikasikan temuan baru bahwa angka pengangguran muda Indonesia merupakan yang tertinggi di Asia Tenggara.

Menanggapi situasi ini, Head of Recruitment Sampoerna University Lorensia Soegiarto mengungkapkan, tidak bisa dipungkiri, tingkat pendidikan terakhir menjadi salah satu kualifikasi utama ketika memasuki dunia kerja.



"Di bulan pendidikan ini, Sampoerna University memperkuat komitmennya untuk terus mendorong lahirnya generasi muda Indonesia berkualitas tinggi, dengan menyediakan pendidikan berstandar internasional terbaik di Indonesia serta membekali mahasiswa dengan keterampilan abad ke-21, sehingga pada akhirnya mereka memiliki kesempatan lebih besar untuk sukses saat bersaing dengan tenaga kerja global lainnya,” ungkap Lorensia Soegiarto, Kamis (6/5/2021).

Sementara itu, Direktur Danacita Alfonsus Wibowo mengatakan, misi besar Danacita adalah Making Education Affordable yang sejalan dengan komitmen Sampoerna University untuk melahirkan generasi muda yang berkualitas. Oleh karena itu, pihaknya sangat senang dan bangga menyambut Sampoerna University sebagai mitra terbaru dalam mewujudkan misi tersebut.

"Kami berharap melalui kerja sama ini, mahasiswa Sampoerna University lebih fokus belajar untuk meraih cita-citanya. Sedangkan terkait dengan biaya pendidikan, Danacita selalu siap sedia untuk diandalkan sebagai solusinya. Kami berharap agar setiap generasi muda, utamanya mahasiswa Sampoerna University dapat meraih pendidikan terbaik di Indonesia,” ungkap Alfonsus Wibowo.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Prodi Sains Komunikasi...
Prodi Sains Komunikasi MNC University Gelar Kuliah Praktisi, Mahasiswa Diajak Asah Kreativitas dan Kembangkan Ide Konten di Media Sosial
Institut Pariwisata...
Institut Pariwisata Trisakti Gelar Internship Expo 2025, Jembatani Mahasiswa dan Dunia Industri
MNC University dan Asosiasi...
MNC University dan Asosiasi Profesi Fotografi Indonesia Jalin Kerja Sama Perkuat Industri Kreatif
Kemendikti Bangun Sistem...
Kemendikti Bangun Sistem Mentorship Antarkampus, Dorong Kolaborasi Riset dan Inovasi
Mendikti Saintek Brian...
Mendikti Saintek Brian Yuliarto: Kampus Harus Berdampak Nyata bagi Daerah Sekitar
Luncurkan Logo Baru,...
Luncurkan Logo Baru, MNC University Terus Berinovasi demi Masa Depan Bangsa
FK Unair Hadirkan 2...
FK Unair Hadirkan 2 Ahli dari China Medical University untuk Program Adjunct Professor
Kisah Si Kembar Risyad...
Kisah Si Kembar Risyad dan Rasyid, Lulus Bersama dari ITS Mengejar Mimpi di Dunia Teknologi
Kader Hima Persis Diajak...
Kader Hima Persis Diajak Manfaatkan Aplikasi Resmi Organisasi
Rekomendasi
Jebolan Sepa dan Akpol...
Jebolan Sepa dan Akpol 1993 Tembus Bintang 3 Polri, Nomor 1 Wakil Kepala BSSN
Prudential Dukung Keberlanjutan...
Prudential Dukung Keberlanjutan Lingkungan di Kepulauan Seribu
Komitmen Keberlanjutan,...
Komitmen Keberlanjutan, FL Technics Indonesia Gelar Bersih-bersih Pantai
Ayah Non-muslim Apakah...
Ayah Non-muslim Apakah Bisa jadi Wali Nikah?
GAC Aion Meluncurkan...
GAC Aion Meluncurkan EARTH di Shanghai Auto Show 2025, Berteknologi AI Supercerdas
Gudang Barang Pecah...
Gudang Barang Pecah Belah di Malang Kebakaran, Warga Panik
Berita Terkini
Apakah Siswa Putus Sekolah...
Apakah Siswa Putus Sekolah Bisa Tarik Dana PIP 2025? Ini Penjelasan Kemendikdasmen
13 menit yang lalu
Panduan Lengkap Rute...
Panduan Lengkap Rute ke Lokasi UTBK 2025 di IPB University: Kampus Dramaga & Sekolah Vokasi
1 jam yang lalu
BINUS University Luncurkan...
BINUS University Luncurkan Program Pendidikan Profesi Arsitek, Cek Keunggulannya
10 jam yang lalu
KIP Kuliah Daerah Resmi...
KIP Kuliah Daerah Resmi Diluncurkan di Maluku Utara
11 jam yang lalu
Setuju dengan Penjurusan...
Setuju dengan Penjurusan di SMA, Rektor Untar Dorong Kajian Mendalam
11 jam yang lalu
5 Contoh Ucapan Galungan...
5 Contoh Ucapan Galungan dan Kuningan 2025 untuk Teman Sekolah
12 jam yang lalu
Infografis
Reputasi Global Israel...
Reputasi Global Israel Anjlok dalam Indeks Soft Power
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved