1.023 Mahasiswa UGM Diwisuda, Ini Wejangan Rektor UGM

Kamis, 27 Mei 2021 - 23:15 WIB
loading...
1.023 Mahasiswa UGM...
Rektor UGM Prof. Ir. Panut Mulyono. Foto/Dok/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Universitas Gadjah Mada (UGM) mewisuda 1.023 lulusan Program Sarjana dan Diploma pada upacara Wisuda Program Sarjana dan Diploma Periode III TA 2020/2021. Wisuda digelar luring terbatas dengan perwakilan dari masing-masing fakultas dan diikuti wisudawan lainnya secara daring.

“Kami mengucapkan selamat kepada para wisudawan, wisudawati, dan keluarga, atas keberhasilannya menyelesaikan studi di UGM dengan gemilang,” ucap Rektor UGM Prof. Ir. Panut Mulyono dikutip dari laman resmi UGM di ugm.ac.id, Kamis (27/5).



Rektor mengungkapkan, para wisudawan yang lulus dari perguruan tinggi di tengah masa pandemi menghadapi tantangan yang sulit karena kondisi perekonomian yang melemah membuat banyak perusahaan mengurangi jumlah pekerja.

Akibatnya, jumlah orang yang menganggur semakin banyak, seperti yang terlihat pada data tingkat pengangguran terbuka pada bulan Februari sebesar 6,26 persen, meningkat 1,32 poin dari tahun sebelumnya.

Meski demikian, peluang kerja bagi lulusan baru menurutnya tidak sepenuhnya tertutup. Lulusan UGM dapat menghadapi tantangan dunia kerja dengan bermodalkan daya kreatif dan inovatif.



“Meski sejumlah perusahaan mengurangi jumlah pekerja, tenaga kerja dengan keahlian yang relevan dengan kebutuhan pasar tetap dicari. Belum lagi peluang untuk membangun berbagai jenis usaha kreatif juga terbuka lebar,” kata Rektor.

Di masa pandemi, mereka yang bisa bertahan dan bahkan mencapai kesuksesan adalah mereka yang jeli melihat peluang, mau beradaptasi dengan keadaan, serta memiliki ide-ide yang kreatif dan inovatif.

Lulusan UGM menurutnya harus mampu untuk menyiasati keadaan yang sulit ini dengan modal kemampuan dan keterampilan yang diperoleh selama menempuh pendidikan di kampus UGM.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Profil Edy Meiyanto,...
Profil Edy Meiyanto, Guru Besar Farmasi UGM yang Dipecat karena Kasus Asusila
Siapa Mahasiswa Pertama...
Siapa Mahasiswa Pertama di UGM? Ini Profil Prof Hardjoso Prodjopangarso
7 Bidang Ilmu IPB, ITB,...
7 Bidang Ilmu IPB, ITB, UI, Unair, dan UGM Tembus Top 100 Dunia, Daftar di SNBT 2025?
Cerita Lintang, Lulusan...
Cerita Lintang, Lulusan Tercepat UGM dengan Predikat Cumlaude yang Aktif Berorganisasi
Kisah Apry, Mahasiswa...
Kisah Apry, Mahasiswa UNY Anak Buruh Tani Raih IPK 3,99 dan Wisudawan Terbaik
Kisah Orlando Ferrari,...
Kisah Orlando Ferrari, Wisudawan UGM yang Jago Matematika dan Peraih IPK 4.00
Pendaftaran Kelas Internasional...
Pendaftaran Kelas Internasional UGM 2025 Segera Dibuka, Cek Syaratnya
UGM Jadi Kampus Pencetak...
UGM Jadi Kampus Pencetak Insinyur Terbanyak di Indonesia
Kisah Richel, Wisudawan...
Kisah Richel, Wisudawan Universitas Mercu Buana dengan Segudang Prestasi
Rekomendasi
Hasto Tertawa Usai Jalani...
Hasto Tertawa Usai Jalani Sidang Perdana: Masih Belajar sebagai Terdakwa
Dukung Program MBG,...
Dukung Program MBG, PT BAI Salurkan Makanan Bergizi untuk Ratusan Siswa di Bintan
Pesan Mardiono saat...
Pesan Mardiono saat Hadiri Pelantikan Gubernur Papua Pegunungan dan Bangka Belitung
Bukti Terkuat Adanya...
Bukti Terkuat Adanya Kehidupan di Luar Bumi Ditemukan
Emir Qatar Tiba di Moskow,...
Emir Qatar Tiba di Moskow, Bertemu Putin Bahas Ukraina dan Timur Tengah
Asabri Jalankan Program...
Asabri Jalankan Program Satria Tingkatkan Kesejahteraan Pensiunan
Berita Terkini
Lolos SNBP, 66 Siswa...
Lolos SNBP, 66 Siswa MAN 13 Jakarta Diterima di Perguruan Tinggi Negeri Favorit
6 jam yang lalu
Ini 49 PTN Satker yang...
Ini 49 PTN Satker yang Akan Menerima Tukin Dosen, Cek Kampusmu
11 jam yang lalu
Dosen MNC University...
Dosen MNC University Dorong BUMDES Perkuat Kolaborasi untuk Promosi Digital
12 jam yang lalu
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa...
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa Penerima, Mendikti Dorong Pemda Inisiasi KIP Kuliah Daerah
15 jam yang lalu
Mendikti Saintek akan...
Mendikti Saintek akan Luncurkan Program Ini di Hardiknas 2025, Kampus Siap-siap!
15 jam yang lalu
MNC Sekuritas dan MNC...
MNC Sekuritas dan MNC University Resmikan Kerja Sama Edukasi, Sinergi Kembangkan Pasar Modal
18 jam yang lalu
Infografis
Hati-hati, Ini 5 Efek...
Hati-hati, Ini 5 Efek Puasa Tanpa Sahur bagi Kesehatan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved