Indonesia-India Matangkan Kerja Sama Penelitian, Beasiswa dan Pertukaran Mahasiswa

Rabu, 14 Juli 2021 - 13:10 WIB
loading...
Indonesia-India Matangkan...
Webinar Internasional Indonesia-India bertajuk Study in India and Scholarship Opportunities. Foto/tangkapan layar Youtube
A A A
JAKARTA - Ditjen Dikti Kemendikbudristek kerjasama dengan KBRI di India dan Kedutaan Besar India di Indonesia menggelar Webinar Internasional bertajuk “Study in India and Scholarship Opportunities”. Acara ini diselenggarakan untuk memberikan informasi kepada para pelajar Indonesia mengenai pendidikan dan beasiswa dari India serta membahas potensi kolaborasi antara universitas di Indonesia dan universitas di India di masa depan.

Pada kesempatan tersebut, Dirjen Pendidikan Tinggi Kemendikbudristek Nizam menyampaikan harapannya agar kerja sama antar kedua negara di bidang pendidikan tinggi dan penelitian semakin kuat.

Baca juga: Dokter Spesialis UGM Ini Jelaskan Teknik Proning untuk Pasien Sesak Nafas

Ia pun memaparkan Kampus Merdeka sebagai program yang bagus untuk kolaborasi antarkedua negara dalam bidang pendidikan. Kampus Merdeka menawarkan model pembelajaran dengan memberikan kebebasan kepada mahasiswa untuk mengembangkan diri di luar program studinya.

“Tujuannya untuk mempersiapkan mahasiswa kita nantinya menjadi lebih agile, adaptif, kreatif, inovatif dalam mengharapi tantangan di abad 21,” katanya melalui siaran pers, Rabu (14/7).

Dalam program Kampus Merdeka, mahasiswa akan mendapatkan pengalaman pembelajaran melalui 8 kegiatan yang dapat dilakukan di luar kampus. Adapun kegiatan tersebut seperti pertukaran pelajar, magang, penelitian, proyek kemanusiaan, kegiatan kewirausahaan, asisten pengajar, KKN, dan proyek mandiri.

Baca juga: UI Alihfungsikan Asrama Mahasiswa Jadi Lokasi Isoman, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Sementara itu, Duta Besar India untuk Indonesia Shri Manoj Kumar Bharti menyampaikan, pemerintah India menawarkan 4 program beasiswa yang berbeda. Adapun tujuan pemerintah India menawarkan beasiswa ini yaitu untuk berbagi ilmu pengetahuan dengan orang-orang di seluruh dunia yang berada di jalur kemajuan yang sama dan serupa. “India ingin berbagi keahlian dengan orang-orang yang dapat memperoleh manfaat bersama kami,” ujarnya.

Di sisi lain, Kuasa Usaha KBRI di New Delhi, India Mochammad Rizki Safary menyampaikan bahwa sampai saat ini masih sedikit sekali pelajar yang mengambil kesempatan beasiswa yang ditawarkan oleh pemerintah India. “Meskipun sudah ada 200 mahasiswa yang mengambil studi di India, namun angka tersebut masih sangat sedikit,” terangnya.

Sekretaris Kedua Kedutaan Besar India di Jakarta Kusuma Bansal menyampaikan berbagai program beasiswa yang ditawarkan oleh pemerintah India. Pertama, program ITEC merupakan program kursus yang ditujukan untuk para profesional muda yang memiliki pengalaman lima tahun kerja dengan rentang usia 25 hingga 45 tahun.

Kedua, pemerintah India juga menawarkan program beasiswa doktoral. Program ini diperuntukkan bagi pelajar yang ingin mengambil gelar master dan doktor (Ph.D). Program yang ditawarkan oleh Institute Teknologi India tidak hanya tersedia di India saja, namun juga di luar India.

Ketiga, terdapat Beasiswa ICCR, beasiswa ini disediakan oleh pemerintah India dalam berbagai hal yang berkaitan dengan pembelajaran budaya seni pertunjukkan India dan kurus di berbagai universitas. Keempat, Study in India, yang ditujukan bagi para pelajar. Beasiswa ini dibuat untuk program sarjana dan kursus tingkat master.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Menjangkau Pelosok Negeri,...
Menjangkau Pelosok Negeri, Unika Atma Jaya Salurkan Beasiswa Rp44 Miliar
Kapan Dana KJMU 2025...
Kapan Dana KJMU 2025 Cair? Ini Jadwal Resmi dan Syarat Penerimanya
PBNU Buka Pendaftaran...
PBNU Buka Pendaftaran Beasiswa untuk Santri Kuliah di Maroko, Ini Syarat dan Jadwalnya
10 Kriteria Peserta...
10 Kriteria Peserta Beasiswa LPDP yang Berpotensi Lolos Tes Wawancara
BPDP Bantu Anak Petani...
BPDP Bantu Anak Petani Sawit dengan Beasiswa ke Perguruan Tinggi
Cara Mudah Cek Pengumuman...
Cara Mudah Cek Pengumuman Beasiswa LPDP 2025, Panduan Lengkap untuk Peserta Seleksi
Turki Dukung Pakistan,...
Turki Dukung Pakistan, Israel Dukung India, Negara-negara Teluk Ingin Mediasi
Kepala LL Dikti IV Tinjau...
Kepala LL Dikti IV Tinjau Fasilitas Kampus STMIK AMIKBANDUNG
Sosok Kolonel Sofiya...
Sosok Kolonel Sofiya Qureshi, Salah Satu Tentara Wanita India Dalang Operasi Sindoor di Pakistan
Rekomendasi
Amala Clinic dan Diamond...
Amala Clinic dan Diamond Glow Perkenalkan Era Baru Facial Tanpa Sakit
Dukung Kebijakan Bahlil,...
Dukung Kebijakan Bahlil, Abdul Rahman Farisi Soroti Hilirisasi dan Kedaulatan SDA
Israel Jatuhkan 100.000...
Israel Jatuhkan 100.000 Ton Bom di Gaza, Hapus 2.200 Keluarga
Wacana Barak Militer...
Wacana Barak Militer Jadi Program Nasional, Sosiolog: Mencerminkan Krisis Sistem Pendidikan
Komitmen MengEMASkan...
Komitmen MengEMASkan Indonesia, Pegadaian Gandeng Istana Kepresidenan Yogyakarta Gelar Literasi Investasi
Genjot Produksi Susu...
Genjot Produksi Susu Nasional, Diamond Datangkan Puluhan Ekor Sapi Perah Pakai Pesawat
Berita Terkini
33 Jurusan Unesa dengan...
33 Jurusan Unesa dengan Pendaftar Terbanyak di SNBT 2025, Prodi D4 Ini Juaranya
Luna Maya Lulusan Mana?...
Luna Maya Lulusan Mana? Ini Jejak Pendidikan Istri Maxime Bouttier
Universitas Brawijaya...
Universitas Brawijaya Buka Lowongan Asisten Peneliti 2025, Simak Persyaratannya
Prof Didik J Rachbini...
Prof Didik J Rachbini Kembali Terpilih sebagai Rektor Universitas Paramadina
50 Contoh Soal Tes Wawasan...
50 Contoh Soal Tes Wawasan Kebangsaan Beserta Jawabannya untuk Seleksi CPNS dan BUMN
7 Cara Mudah Lapor Diri...
7 Cara Mudah Lapor Diri PPG Guru Tertentu 2025, Cek Berkas yang Harus Diupload
Infografis
India Gunakan S-400...
India Gunakan S-400 Rusia dan Drone Israel untuk Lawan Pakistan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved