Singkirkan 14 Negara, Pelajar Indonesia Raih Emas di Ajang Internasional

Sabtu, 07 Agustus 2021 - 21:03 WIB
loading...
Singkirkan 14 Negara,...
Siswi SMAN 14 Jakarta Naisyilla Nurina Rahmawati berhasil meraih medali emas untuk bidang poster pada ajang IHSAF ke-22. Foto/Dok/Kemendikbudristek
A A A
JAKARTA - Siswi SMAN 14 Jakarta Naisyilla Nurina Rahmawati berhasil mengharumkan nama bangsa dengan meraih medali emas untuk bidang poster pada ajang International High Schools Arts Festival (IHSAF) ke-22.

Acara yang diselenggarakan oleh International Foundation for Arts and Culture (IFAC) tersebut diadakan secara daring, pada tanggal 4 sampai dengan 15 Agustus 2021 di Tokyo, Jepang.

Baca juga: Guru Penggerak akan Diprioritaskan di Posisi Strategis pada Lembaga Pendidikan

Karya dan pidato Naiysilla menyiratkan pesan bahwa prestasi tidak sebatas hanya mengejar juara dan piala, tetapi kebermanfaatan bagi sesama juga menjadi sebuah prestasi yang mulia.

Pesan untuk terus semangat juga disampaikan Naiysilla terutama karena dunia masih harus berjuang menghadapi pandemi Covid-19. Hal itu yang mendapatkan apresiasi dari Chairman IFAC Haruhisa Handa.

IHSAF tahun ini diikuti oleh 500 karya terpilih dari 14 negara yang tersebar dari Benua Asia, Eropa, dan Afrika. Perlu diketahui, Naisyilla Nurina Rahmawati adalah siswi dari SMAN 14 Jakarta yang sebelumnya meraih medali emas pada ajang Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) jenjang SMA bidang desain poster tahun 2020.

Baca juga: Ditjen Dikti Buka Pendaftaran Beasiswa Program Persiapan Studi Magister di LN

Tercatat, Naisyilla sudah dua kali berpartisipasi dalam FLS2N. Pertama, di tingkat Jakarta Timur saat dirinya duduk di bangku kelas 7. Kedua, di tingkat provinsi DKI Jakarta pada tahun 2018 dan meraih juara kedua saat ia duduk di bangku kelas 8.

Berkat prestasinya, Naisyilla berhasil mendaftar SMA melalui jalur prestasi nonakademik dengan sertifikat lomba FLS2N sehingga Ia kembali terpilih sebagai perwakilan sekolahnya pada FLS2N jenjang SMA dan berhasil meraih medali emas pada tingkat nasional.

Sebelum mengikuti ajang IHSAF, para peraih medali bidang desain poster diseleksi kembali dan dipersiapkan secara daring.

Naisyilla berharap agar ke depan, pemerintah menyediakan lebih banyak wadah dan dukungan kepada pelajar yang memiliki bakat di bidang seni khususnya di bidang poster untuk mengasah dan meningkatkan kemampuannya.

“Semoga saya bisa meraih beasiswa prestasi di Fakultas Seni Rupa dan Desain, Institut Teknologi Bandung,” harapnya melalui siaran pers, Sabtu (7/8/2021)

Plt Kepala Prestasi Nasional (Puspresnas) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), Asep Sukmayadi pun mengapresiasi para pelajar yang telah menuai prestasi pada kejuaraan tingkat internasional. Salah satunya pada IHSAF.

Lebih lanjut, Asep berharap, dengan minat dan bakat seni yang berkembang dalam diri peserta dapat menjadi pemacu untuk berkarya di kemudian hari. Dengan demikian, talenta seni yang cemerlang dapat terus tumbuh dan berkembang di Indonesia.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Kolaborasi Global: Farmasi...
Kolaborasi Global: Farmasi UP dan IYSA Gelar Kompetisi Sains Internasional WSEEC
Pelajar Indonesia Harumkan...
Pelajar Indonesia Harumkan Nama Bangsa di Asia Youth International Model United Nations 17th
Prestasi Membanggakan...
Prestasi Membanggakan Pelajar Indonesia di Asia Youth International Model United Nations 17th Bangkok
Siap-siap, Presiden...
Siap-siap, Presiden Prabowo akan Umumkan Kembalinya Penjurusan SMA pada Hardiknas 2025
12 Sekolah Ini Terpilih...
12 Sekolah Ini Terpilih Jadi SMA Unggulan Garuda Transformatif, Cek Daftar Lengkapnya
PGRI Dukung Rencana...
PGRI Dukung Rencana Penjurusan IPA, IPS, dan Bahasa Kembali Diterapkan di SMA
PP ISNU Sebut Beasiswa...
PP ISNU Sebut Beasiswa Filantropis Cetak Generasi Unggul dan Inovatif
Brian Yuliarto Dilantik...
Brian Yuliarto Dilantik Jadi Mendikti Saintek, Gantikan Satryo Soemantri Brodjonegoro
Senator Filep Soroti...
Senator Filep Soroti Masalah Tukin hingga Beban Administrasi Dosen
Rekomendasi
Bantu Pakistan, IMF...
Bantu Pakistan, IMF Gelontorkan Dana Rp16 Triliun Hadapi Risiko Ini
Kejagung Tangkap Eks...
Kejagung Tangkap Eks Dirut Sritex Iwan Lukminto
5 Fakta Jabatan Letjen...
5 Fakta Jabatan Letjen Kunto Arief Wibowo, Tetap Jadi Pangkogabwilhan I
Menteri Hukum: Rusia...
Menteri Hukum: Rusia Dukung Indonesia Menjadi Anggota HCCH
Polres Sukoharjo Tahan...
Polres Sukoharjo Tahan Zaenal Mustofa Mantan Penggugat Ijazah Jokowi
Skuad Naturalisasi Timnas...
Skuad Naturalisasi Timnas Indonesia Hantui China
Berita Terkini
Mahasiswa Sains Komunikasi...
Mahasiswa Sains Komunikasi dan DKV MNC University Belajar Proses Produksi Program TV di MNC TV
5 Sekolah Kedinasan...
5 Sekolah Kedinasan yang Boleh Mata Minus, Lengkap dengan Persyaratannya
Pengumuman SNBT 2025...
Pengumuman SNBT 2025 Resmi Dirilis 28 Mei Pukul 15.00 WIB, Cek Hasil di 41 Link Ini
Transformasi Pendidikan...
Transformasi Pendidikan Berbasis STEM Jadi Kunci Terwujudnya Generasi Unggul untuk Indonesia Emas
SPMB Jateng 2025, 56...
SPMB Jateng 2025, 56 SMA Swasta Ini Gratis Biaya Sekolah sampai Lulus
5 Sekolah Kedinasan...
5 Sekolah Kedinasan Terbaik di Surabaya, Mau Jadi Perwira atau CPNS?
Infografis
Aksi Premanisme Makin...
Aksi Premanisme Makin Marak Terjadi di Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved