Peserta Merdeka Belajar-Kampus Merdeka di Jawa Timur Capai 20 Ribu Mahasiswa

Jum'at, 22 Oktober 2021 - 20:58 WIB
loading...
Peserta Merdeka Belajar-Kampus...
Mendikbudristek ketika berkunjung ke ITS. Foto/Dok Kemendikbudristek
A A A
JAKARTA - Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi ( Mendikbudristek ) mengapresiasi capaian Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) di Provinsi Jawa Timur. Berdasarkan data Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi (Ditjen Diktiristek), mahasiswa peserta MBKM di Provinsi Jawa Timur mencapai 20 ribu orang.

Secara khusus Nadiem mengapresiasi Institut Teknologi Sepuluh Nopember ( ITS ) yang telah mampu melibatkan sepertiga mahasiswanya dalam program MBKM.



“Mahasiswa yang terlibat MBKM dari total mahasiswa ITS itu angka yang fantastik. Bayangkan sepertiga yang sudah terlibat. Tolong jangan disia-siakan kesempatan Kampus Merdeka ini,” katanya melalui siaran pers, Jumat (22/10/2021)

“Saya ingin Jawa Timur bisa menjadi pioner dalam menciptakan program-program di luar kampus. Semua program yang tadi saya lihat bisa dikonversi menjadi program Kampus Merdeka, jangan hanya industri tetapi bisa juga humaniora atau lainnya,” tambah Nadiem.

Sementara itu, Rektor ITS Mochamad Ashari menyampaikan bahwa ITS berkomitmen dukung implementasi MBKM. Hingga saat ini sudah 8.451 mahasiswa terlibat dalam berbagai program MBKM.



Diakui Rektor ITS, program Kampus Merdeka sangat luar biasa dan mempercepat produk inovasi masuk ke hilir. “Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka Mas Menteri ini luar biasa, karena dari 23 ribu mahasiswa ITS, yang mengikuti program MBKM ada 8.451 mahasiswa. Program MBKM juga bisa lebih cepat masuk ke hilir,” tutur Rektor Ashari.

Rektor ITS menjelaskan, program MBKM di ITS terdiri dari Program Kompetisi Kampus Merdeka diikuti oleh Teknik Informatika, Teknik Industri, dan Teknik Kimia. Kemudian Center of Excellence MBKM diikuti oleh Teknik Sipil. Program Kerja Sama dan Implementasi Kurikulum diikuti oleh Teknik Kelautan dan Teknik Perkapalan. Program Kredensial Mikro Mahasiswa ada 21 course di ITS. Program Akselerasi Startup ada 6 Startup, dan program Kedaireka Matching Fund ada 17 proposal.

Selain itu juga, Ashari mengatakan, ITS memiliki program yang dapat dipadukan dengan MBKM yakni ‘ITS Full’ atau ‘Feature Telent Leader’, yang terbagi dalam empat sasaran program yakni profesional, bisnis, sosial kewirausahaan, dan global.

“Program-program ini sesuai dengan MBKM. Turunan dari program tersebut ada Magang Bersertifikat ada 687 orang yang ikut, Wirausaha ada 192 orang, Mengajar ada 34 orang, Pertukaran ada 887 orang, Proyek Independen 1400 orang, KKN Tematik ada 4745 orang, Penelitian ada 66 orang, dan yang ikut program Kemanusiaan ada 340 orang,” terangnya.

Plt. Dirjen Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi (Diktiristek) Nizam melaporkan, berdasarkan hasil pemantauan, semangat mahasiswa mengikuti program MBKM sangat tinggi. Program MBKM dinilai mampu memberikan peluang dan membuat kurikulum kampus menjadi lebih fleksibel.

“Paling penting lulus kita bisa siap kerja dan dapat menciptakan lapangan pekerjaan. Dengan mengikuti MBKM mahasiswa akan lebih banyak mendapatkan pengalaman dan memiliki kompetensi siap masuk dunia kerja,” terang Nizam.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Prodi Sains Komunikasi...
Prodi Sains Komunikasi MNC University Gelar Kuliah Praktisi, Mahasiswa Diajak Asah Kreativitas dan Kembangkan Ide Konten di Media Sosial
UTBK 2025 Diikuti 860.975...
UTBK 2025 Diikuti 860.975 Peserta, Berapa Orang yang Akan Diterima di SNBT?
Institut Pariwisata...
Institut Pariwisata Trisakti Gelar Internship Expo 2025, Jembatani Mahasiswa dan Dunia Industri
Jalur SMMPTN Barat 2025...
Jalur SMMPTN Barat 2025 Dibuka 4 Mei, Ini Persyaratan dan Jadwal Selengkapnya
Lolos SNBP, 66 Siswa...
Lolos SNBP, 66 Siswa MAN 13 Jakarta Diterima di Perguruan Tinggi Negeri Favorit
Kisah Si Kembar Risyad...
Kisah Si Kembar Risyad dan Rasyid, Lulus Bersama dari ITS Mengejar Mimpi di Dunia Teknologi
5 PTN yang Sedang Buka...
5 PTN yang Sedang Buka Pendaftaran Jalur Mandiri 2025, Ada Kampus Pilihanmu?
Kader Hima Persis Diajak...
Kader Hima Persis Diajak Manfaatkan Aplikasi Resmi Organisasi
Bestie, Ini 10 Ucapan...
Bestie, Ini 10 Ucapan Lebaran Hari Raya Idulfitri 2025 untuk Teman Kuliah
Rekomendasi
Petani Huma di Sukabumi...
Petani Huma di Sukabumi Tewas Tertembak Peluru Nyasar Pemburu Babi Hutan
Laporkan Ahmad Dhani...
Laporkan Ahmad Dhani ke Bareskrim, Rayen Pono Bawa 3 Bukti
Prudential Dukung Keberlanjutan...
Prudential Dukung Keberlanjutan Lingkungan di Kepulauan Seribu
Cedera, Leo Rolly Mundur...
Cedera, Leo Rolly Mundur dari Skuad Indonesia di Piala Sudirman 2025
Diselimuti Jutaan Telur...
Diselimuti Jutaan Telur Raksasa, Gunung Berapi Bawah Laut Purba Ditemukan
Vietnam Hendak Beli...
Vietnam Hendak Beli 24 Jet Tempur F-16 AS, Hubungan dengan Rusia Bisa Tamat dan China Bakal Marah
Berita Terkini
BINUS University Luncurkan...
BINUS University Luncurkan Program Pendidikan Profesi Arsitek, Cek Keunggulannya
6 jam yang lalu
KIP Kuliah Daerah Resmi...
KIP Kuliah Daerah Resmi Diluncurkan di Maluku Utara
7 jam yang lalu
Setuju dengan Penjurusan...
Setuju dengan Penjurusan di SMA, Rektor Untar Dorong Kajian Mendalam
7 jam yang lalu
5 Contoh Ucapan Galungan...
5 Contoh Ucapan Galungan dan Kuningan 2025 untuk Teman Sekolah
8 jam yang lalu
Serba-serbi UTBK 2025...
Serba-serbi UTBK 2025 Hari Pertama di UPNVJ, Peserta Datang Subuh
8 jam yang lalu
50 Contoh Soal Pilihan...
50 Contoh Soal Pilihan Ganda OSN IPS SD 2025 Lengkap Beserta Kunci Jawaban
9 jam yang lalu
Infografis
7 Pantai Pasir Putih...
7 Pantai Pasir Putih di Jawa Timur, Ada yang Mirip Tanah Lot Bali
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved