Universitas Esa Unggul Sukses Gelar Idea to Business International Competition 2021

Selasa, 26 Oktober 2021 - 18:26 WIB
loading...
Universitas Esa Unggul Sukses Gelar Idea to Business International Competition 2021
Universitas Esa Unggul bekerja sama dengan Academy of Entrepreneurs Australia sukses menyelenggarakan ajang pelatihan dan kompetisi bisnis internasional bertajuk Idea to Business International Competition 2021. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Universitas Esa Unggul bekerja sama dengan Academy of Entrepreneurs Australia sukses menyelenggarakan ajang pelatihan dan kompetisi bisnis internasional bertajuk Idea to Business International Competition 2021. Kegiatan ini berlangsung secara daring sejak 30 Agustus 2021 dan diikuti mahasiswa dari 12 negara.

Negara yang berpartisipasi, antara lain Malaysia, Vietnam, Taiwan, Jepang, Korea Selatan, Belanda, Prancis, India, Meksiko, Kosta Rica, dan Ekuador. Dari Indonesia ada 16 universitas yang berpartisipasi dalam program ini. (Baca juga; Universitas Esa Unggul Siap Jadi Tuan Rumah Lokakarya UI GreenMetric 2022 )

Wakil Ketua MPR RI Jazilul Fawaid turut mendukung kegiatan ini dan berharap kegiatan ini terus berlanjut pada tahun berikutnya. Dia menilai kegiatan ini menjadi inspirasi bagi perguruan tinggi di Indonesia untuk menjalin kerja sama dalam pendidikan dan kewirausahaan di seluruh negara.

“Ide-ide bisnis serta pelatihan kelas dunia selama 5 minggu seperti ini adalah terobosan yang perlu dilestarikan. Menjadi tugas negara dan perguruan tinggi untuk menjadi jembatan, supaya membawa ide-ide bisnis ini ke kelas dunia,” ucap Jazilul Fawaid pada Media Dialogue Idea to Business International Competition 2021 di Universitas Esa Unggul Jakarta.

Program Idea to Business (I2B) adalah program pengembangan kapasitas yang dilengkapi dengan arena latihan untuk menyampaikan ide bisnis (pitching) kepada investor sebelum terjun ke dunia nyata. Dalam kompetisi ini, peserta terlibat dalam rangkaian pembelajaran kewirausahaan dan bergabung dalam kelompok untuk mengembangkan ide bisnis. (Baca juga; Dies Natalies Ke-28, Universitas Esa Unggul Gelar Wisuda Secara Hybrid )

Pelatihan dan Kompetisi diadakan secara daring pada 30 Agustus – 12 Oktober 2021 (lima minggu). Empat minggu untuk kursus bersertifikat dan satu minggu untuk pitching. Selain mendapatkan sertifikat, para peserta akan memiliki peluang mendapatkan beasiswa dari Academy of Entrepreneurs, Australia. Memenangkan hadiah kompetisi, hingga Rp25 juta atau USD1.675 untuk satu grup yang terbaik.
(wib)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1955 seconds (0.1#10.140)