Sulit dan Mahal? Yuk Intip Pendidikan dan Biaya untuk Menjadi Pramugari

Rabu, 24 November 2021 - 15:49 WIB
loading...
Sulit dan Mahal? Yuk Intip Pendidikan dan Biaya untuk Menjadi Pramugari
Sekolah Pramugari. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Pramugari merupakan salah satu profesi yang dianggap bergengsi, karena menganggap bahwa untuk menjadi Pramugari dibutuhkan banyak syarat yang harus dipenuhi terutama dari segi fisik.

Dapat bekerja sambil berkeliling Indonesia, bahkan negara-negara lain di dunia tentu menjadi keinginan banyak orang. Tapi, untuk menjadi pramugari tidak hanya dibutuhkan modal fisik, tapi juga pengetahuan. Ketika kamu ingin menjadi pramugari, kamu juga perlu masuk ke Sekolah khusus yang menyediakan jurusan Pramugari.



Di Indonesia sudah cukup banyak sekolah pramugari, kalian bisa mengambil Program Studi Pendidikan Pramugari setelah lulus dari SMA/SMK. Untuk dapat bekerja menjadi pramugari di berbagai maskapai penerbangan yang ada di Indonesia, kalian harus mempunyai modal.

Di antaranya telah menyelesaikan pendidikan dan pelatihan sebagai pramugari, melewati berbagai rangkaian tes, seperti tes administrasi, tes kesehatan, tes fisik, dan wawancara.

Dalam pendidikan pramugari, nantinya kalian akan diajari berbagai standar prosedur pelayanan yang perlu diketahui, dan dilakukan ketika bekerja, seperti bagaimana cara pelayanan dan berkomunikasi dengan penumpang, menangani keadaan darurat ketika sesuatu yang buruk terjadi, berbagai manner dan pengetahuan-pengetahuan lain yang diperlukan, penguasaan Bahasa asing untuk melayani penumpang WNA, dan sebagainya.



Untuk masuk ke dalam sekolah Pramugari juga diperlukan berbagai syarat yang harus dipenuhi, dan kalian juga perlu menyiapkan biaya selama menempuh pendidikan Pramugari. Yuk Intip pendidikan yang ditempuh dan biaya untuk menjadi Pramugari:

Di Indonesia, peluang kerja untuk pramugari sudah semakin terbuka lebar. Sudah ada kurang lebih 20 Sekolah Pramugari di Indonesia yang siap melahirkan pramugari/pramugara yang berkualitas dan dapat bersaing di dunia kerja.

Beberapa sekolah pramugari yakni, FAAST (Flight Attendant and Airline Staff Training) Penerbangan, PSPP Penerbangan (Pendidikan Staff Penerbangan dan Pramugari), dan P3 (Pelatihan Pramugari Pramugara) Nusantara, Sekolah Airlines Crew Jogja Flight Surabaya, Total OutSource Development, dan Tamtaman Training Center.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1459 seconds (0.1#10.140)