Maksimalkan MIPA Mahasiswa, Tim Dosen UEU Gelar Sosialisasi dan Coaching Clinic

Kamis, 23 Desember 2021 - 20:52 WIB
loading...
Maksimalkan MIPA Mahasiswa,...
Tim Dosen UEU menggelar sosialisasi dan coaching clinic untuk meningkatkan keterampilan dan pemahaman mahasiswa dalam cooperative learning mata kuliah MIPA. Foto/Dok UEU
A A A
JAKARTA - Tim Dosen Universitas Esa Unggul (UEU) menggelar acara sosialisasi dan coaching clinic di kampus untuk meningkatkan keterampilan dan pemahaman mahasiswa dalam cooperative learning (pembelajaran kooperatif) mata kuliah MIPA. Tim dosen UEU terdiri dari Fakultas Ilmu Keguruan (FKIP), Fakultas Psikologi (FPsi) dan Fakultas Ilmu Komunikasi (Fikom).

Ketua Tim Dosen Alberth Supriyanto Manurung mengatakan, acara Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) yang diselenggarakan selama empat hari, sejak Senin-Kamis (20-23/12) ini, dibagi dalam empat tahap. Tahap pertama berupa kegiatan sosialisasi peningkatan keterampilan dan pemahaman mahasiswa melalui pembelajaran kooperatif, tahap kedua adalah refleksi diri dan pemetaan.



“Metode reflektif ini dilakukan dengan teknik menemukan kekuatan dan kelemahan dari mahasiswa yang di bagi dalam sembilan kelompok. Mereka dilatih oleh tim dosen Universitas Esa Unggul. Setiap dosen melatih satu kelompok yang terdiri atas dua atau tiga orang mahasiswa,” katanya, Kamis (23/12/2021).

Tahap ketiga, ungkap Alberth, adalah tahap peningkatan keterampilan dan pemahaman. Tahap ini dilakukan pada Kamis, dengan melakukan praktik dan simulasi. Pada hari yang sama, setelah tahap satu sampai tiga selesai dilakukan, dilanjutkan dengan tahap keempat yaitu melakukan pengukuran dan evaluasi.

Dijelaskan Alberth, kegiatan ini terlaksana berkat bantuan pendanaan Program Penelitian Kebijakan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (KMBKM), dan pengabdian masyarakat berbasis hasil penelitian perguruan tinggi swasta Ditjen Diktiristek Tahun Anggaran 2021. Kegiatan ini melibatkan sekitar 39 orang mahasiswa dari Fikom, FKIP dan FPsi.



“Awalnya kami melakukan pengkondisian menyebar pretest, dilanjut tahap satu dan diakhiri postest setelah tahap ketiga,” paparnya usai menyampaikan materi bertajuk Keterampilan Mengelola Kelas.

Menurutnya, mengelola kelas didefinisikan sebagai keterampilan seorang tenaga pendidik dalam menciptakan dan memelihara kondisi belajar siswa, dan mengembalikan kondisi belajar yang optimal bila ada gangguan atau hambatan belajar.

“Hal ini berkaitan dengan respon guru terhadap gangguan siswa yang berkelanjutan, dengan maksud agar guru dapat mengadakan tindakan remedial untuk mengembalikan kondisi belajar yang optimal,” imbuhnya.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Prodi Sains Komunikasi...
Prodi Sains Komunikasi MNC University Gelar Kuliah Praktisi, Mahasiswa Diajak Asah Kreativitas dan Kembangkan Ide Konten di Media Sosial
Institut Pariwisata...
Institut Pariwisata Trisakti Gelar Internship Expo 2025, Jembatani Mahasiswa dan Dunia Industri
MNC University dan Asosiasi...
MNC University dan Asosiasi Profesi Fotografi Indonesia Jalin Kerja Sama Perkuat Industri Kreatif
Kemendikti Bangun Sistem...
Kemendikti Bangun Sistem Mentorship Antarkampus, Dorong Kolaborasi Riset dan Inovasi
Mendikti Saintek Brian...
Mendikti Saintek Brian Yuliarto: Kampus Harus Berdampak Nyata bagi Daerah Sekitar
Luncurkan Logo Baru,...
Luncurkan Logo Baru, MNC University Terus Berinovasi demi Masa Depan Bangsa
FK Unair Hadirkan 2...
FK Unair Hadirkan 2 Ahli dari China Medical University untuk Program Adjunct Professor
Kisah Si Kembar Risyad...
Kisah Si Kembar Risyad dan Rasyid, Lulus Bersama dari ITS Mengejar Mimpi di Dunia Teknologi
Kader Hima Persis Diajak...
Kader Hima Persis Diajak Manfaatkan Aplikasi Resmi Organisasi
Rekomendasi
Melly Goeslaw Akui Oplas...
Melly Goeslaw Akui Oplas usai Wajahnya Disebut Berubah: Bayar Pakai Duit Sendiri
Ulah Ken Arok Muda Ganggu...
Ulah Ken Arok Muda Ganggu Keamanan Wilayah Sebelum Jadi Raja Singasari
Ditangkap Polisi, Ini...
Ditangkap Polisi, Ini Tampang Bengis Pembunuh Pria Dalam Karung di Tangerang!
Paula Verhoeven Buka-bukaan...
Paula Verhoeven Buka-bukaan soal KDRT yang Dialaminya: Verbal, Financial Abuse
Ada Khabib Nurmagomedov...
Ada Khabib Nurmagomedov di Balik Penolakan Islam Makhachev vs Ilia Topuria
Hendak Buka Rekening,...
Hendak Buka Rekening, Remaja Ini Kaget Telah Di-Blacklist Seluruh Bank Malaysia sejak Usia 9 Tahun
Berita Terkini
Apakah Siswa Putus Sekolah...
Apakah Siswa Putus Sekolah Bisa Tarik Dana PIP 2025? Ini Penjelasan Kemendikdasmen
4 jam yang lalu
Panduan Lengkap Rute...
Panduan Lengkap Rute ke Lokasi UTBK 2025 di IPB University: Kampus Dramaga & Sekolah Vokasi
5 jam yang lalu
BINUS University Luncurkan...
BINUS University Luncurkan Program Pendidikan Profesi Arsitek, Cek Keunggulannya
15 jam yang lalu
KIP Kuliah Daerah Resmi...
KIP Kuliah Daerah Resmi Diluncurkan di Maluku Utara
16 jam yang lalu
Setuju dengan Penjurusan...
Setuju dengan Penjurusan di SMA, Rektor Untar Dorong Kajian Mendalam
16 jam yang lalu
5 Contoh Ucapan Galungan...
5 Contoh Ucapan Galungan dan Kuningan 2025 untuk Teman Sekolah
16 jam yang lalu
Infografis
Ratusan Mahasiswa Asing...
Ratusan Mahasiswa Asing Berbakat Terancam Kehilangan Masa Depan di AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved