Kabar Baik, Beasiswa LPDP Berikan Alokasi Khusus buat Tenaga Kesehatan

Jum'at, 25 Februari 2022 - 22:20 WIB
loading...
Kabar Baik, Beasiswa...
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati saat membuka pendaftaran Beasiswa LPDP melalui webinar di Jakarta, Jumat (25/2/2022). Foto/tangkapan layar
A A A
JAKARTA - Pemerintah resmi membuka pendaftaran beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) 2022 mulai hari ini, Jumat (25/2). Beasiswa akan dibuka hingga 27 Maret 2022. Ada pun untuk periode kedua, beasiswa LPDP dibuka pada 4 Juli 2022 hingga 5 Agustus 2022.

Penerimaan beasiswa LPDP 2022 akan memberikan alokasi khusus buat tenaga medis. Saat ini, kebutuhan tenaga medis, khususnya dokter spesialis sangat banyak karena kondisi pandemi Covid-19 yang belum ada titik ujungnya.



“Tahun ini di bidang kesehatan sangat menonjol. Kementerian Kesehatan sudah minta alokasi LPDP yang signifikan bagi pengembangan dokter-dokter terutama dokter spesialis untuk mendorong tranformasi dan reformasi kesehatan,” kata Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati saat membuka pendaftaran Beasiswa LPDP melalui webinar di Jakarta, Jumat (25/2/2022).

Selama pandemi, kata Sri Mulyani, LPDP memberi alokasi di bidang riset virus dan untuk mendapatkan vaksin. Pihaknya juga melakukan kolaborasi program. Misalnya pada tahun 2022 tidak hanya dengan Kemendikbudristek tapi juga dengan Kementerian Agama, dan BRIN.

“Dengan begitu program-program yang dibutuhkan untuk SDM Indonesia untuk kebutuhan ke depan bisa didukung,” jelasnya.



Sri mengungkapkan, anggaran dana abadi pendidikan yang sudah dikelola oleh LPDP sejak 2010 mencapai Rp81,1 Triliun. Selain dana abadi pendidikan, pihaknya juga membentuk dana penelitian sebesar Rp8 Triliun, pendidikan perguruan tinggi Rp7 Triliun, dan dana abadi kebudayaan Rp3 Triliun.

Saat ini total dana abadi di bidang pendidikan, termasuk penelitian, perguruan tinggi, dan kebudayaan mencapai Rp99,1 Triliun. Dana itu, ungkap Sri,masih akan berkembang, karena pada 2022 akan ada tambahan melalui mekanisme APBN.

“Berbagai bentuk dana abadi adalah komitmen bahwa kualitas sumber daya manusia Indonesia ditentukan tidak hanya oleh sisi pendidikan formal, tidak hanya pendidikan di kelas, tapi penelitian penting, interaksi soal sangat penting, bahkan dari sisi kebudayaan,” papar Sri.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Beasiswa Garuda 2025...
Beasiswa Garuda 2025 Diluncurkan, Kuliah S1/D4 Gratis dan Ada Uang Saku Bulanan
LPDP Buka Beasiswa S2...
LPDP Buka Beasiswa S2 Double Degree ke Jepang, Cocok untuk yang Suka IT
Baru, Beasiswa LPDP...
Baru, Beasiswa LPDP 2025 Ada Try Out untuk Tes Seleksi Bakat Skolastik, Cek Infonya!
Pendaftaran Beasiswa...
Pendaftaran Beasiswa BCA 2026 Dibuka, Kuliah Gratis, Uang Saku, Kesempatan Kerja
PIP 2025 Sudah Diumumkan...
PIP 2025 Sudah Diumumkan Cair, Tapi Kok Belum Masuk? Ini 5 Alasan Belum Diterima
Persiapan Tes, Ini Kisi-kisi...
Persiapan Tes, Ini Kisi-kisi Materi dan Contoh Soal Skolastik LPDP
Kumpulan Contoh Soal...
Kumpulan Contoh Soal Skolastik LPDP dan Jawabannya, Referensi Belajar Persiapan Tes
Beasiswa Semesta 2025...
Beasiswa Semesta 2025 Resmi Dibuka! Bisa Kuliah Gratis, Gaji Bulanan, Kontrak Kerja
15 Siswa MAN IC Serpong...
15 Siswa MAN IC Serpong Diterima di Universitas Ternama Dunia, Berikut Daftar Namanya
Rekomendasi
Proses Canggih Pembuatan...
Proses Canggih Pembuatan Mobil dan Baterai GAC Aion di Guangzhou
Kejagung Tetapkan 3...
Kejagung Tetapkan 3 Tersangka Kasus Penanganan Perkara PN Jakpus, Ini Peran Masing-masing
Canggih, Perusahaan...
Canggih, Perusahaan Ekspedisi Ini Hadirkan CEO Virtual di Indonesia
Fedor Gorst Kirim Pesan...
Fedor Gorst Kirim Pesan untuk Pebiliar Muda Indonesia
Letjen TNI Aktif dari...
Letjen TNI Aktif dari Korps Kavaleri, Nomor 2 Lulusan Terbaik Akmil 1992
Tak Terbukti Curang,...
Tak Terbukti Curang, Tia Rahmania Dapat Dukungan Warga Dapil Banten 1
Berita Terkini
Mendikdasmen Wajibkan...
Mendikdasmen Wajibkan Guru Belajar Satu Hari dalam Seminggu, Ini Aturannya
54 menit yang lalu
Sinopsis Buku RA Kartini...
Sinopsis Buku RA Kartini Habis Gelap Terbitlah Terang, Simak Yuk
10 jam yang lalu
Beasiswa Garuda 2025...
Beasiswa Garuda 2025 Diluncurkan, Kuliah S1/D4 Gratis dan Ada Uang Saku Bulanan
11 jam yang lalu
Jalur SMMPTN Barat 2025...
Jalur SMMPTN Barat 2025 Dibuka 4 Mei, Ini Persyaratan dan Jadwal Selengkapnya
12 jam yang lalu
Riwayat Pendidikan Pemimpin...
Riwayat Pendidikan Pemimpin Umat Katolik Paus Fransiskus yang Meninggal Dunia di Usia 88 Tahun
13 jam yang lalu
10 Ucapan Hari Kartini...
10 Ucapan Hari Kartini untuk Acara Sekolah, Penuh Makna
15 jam yang lalu
Infografis
5 Manfaat Minum Air...
5 Manfaat Minum Air Rebusan Jagung yang Baik untuk Kesehatan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved