2 Kali Jadi Sekolah Terbaik di Indonesia Versi LTMPT, Ini Profil MAN IC Serpong

Senin, 29 Agustus 2022 - 13:57 WIB
loading...
2 Kali Jadi Sekolah...
MAN Insan Cendekia Serpong berada di posisi pertama Top 1000 Sekolah Tahun 2022 Berdasarkan Nilai UTBK. Foto/Istimewa.
A A A
JAKARTA - Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia Serpong ( MAN IC Serpong ) sukses menjadi sekolah terbaik peringkat pertama di Top 1000 Sekolah Berdasarkan Nilai UTBK versi Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) tahun ini. Simak profil sekolah yang berdiri atas ide Presiden ke-3 Prof. Dr. Ing. BJ Habibie ini.

Melalui Top 1000 Sekolah Tahun 2022 Berdasarkan Nilai UTBK, LTMPT mengumumkan daftar sekolah terbaik di jenjang SMA, MA, SMK dan juga Paket C di seluruh Indonesia.

Pemeringkatan ini berdasarkan nilai Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) pada penyelenggaraan Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2022 lalu.

Baca juga: 15 Sekolah Terbaik di Bandung Versi LTMPT, Berdasarkan Nilai UTBK 2022

Sekolah yang masuk pemeringkatan adalah sekolah dengan jumlah peserta yang mengikuti UTBK 2022 lebih dari 40 orang. Jumlah sekolah yang memenuhi kriteria ini di seluruh Indonesia sebanyak 3.381 sekolah.

Berdasarkan sekolah terbaik versi LTMPT ini, MAN IC Serpong sudah dua tahun berturut-turut mempertahankan posisinya sebagai yang terbaik dari 1000 sekolah dari hasil rerata nilai UTBK tersebut.

Tahun ini MAN IC Serpong berada di posisi pertama dengan nilai total rata-rata UTBK 666,494. Sedangkan pada Top 1000 Sekolah Tahun 2021 Berdasarkan Nilai UTBK, MAN IC Serpong meraih total nilai 637,807.

Dikutip dari laman resmi MAN IC Serpong, sekolah ini dibangun atas ide Prof. Dr. Ing. Bacharuddin Jusuf Habibie pada 1996 dengan tujuan untuk memenuhi kebutuhan sumber daya manusia yang berkualitas tinggi dalam penguasaan IPTEK berdasarkan nilai keimanan dan ketakwaan.

Baca juga: 10 Sekolah Terbaik di Semarang Berdasarkan Nilai UTBK 2022

Saat itu Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) mendirikan Magnet School yang nantinya berubah namanya menjadi SMU Insan Cendekia di Serpong dan di Gorontalo melalui program penyetaraan IPTEK STEP (Science and Technology Equity Program) bagi sekolah-sekolah yang berada di lingkungan pondok pesantren.

Awalnya, sekolah yang terletak di Provinsi Banten ini memulai tahun ajaran pertamanya hanya untuk siswa-siswi SMU/MA kelas satu dan siswa-siswi lulusan SMP/MTs berprestasi yang berasal dari pondok pesantren dan sekolah Islam lainnya.

Namun mulai tahun pelajaran kedua (1997/1998) SMU Insan Cendekia memberi kesempatan pula kepada siswa SLTP umum dan MTs, baik negeri maupun swasta.

Sejak tahun ajaran 2000/2001 SMU Insan Cendekia, baik yang berada di Gorontalo maupun di Serpong, dilimpahkan pengelolaannya oleh BPPT kepada Departemen Agama RI.

Untuk tetap mempertahankan ciri khas penguasaan IPTEK dan IMTAK, maka dalam pengelolaan dan pembinaannya, Departemen Agama dan BPPT terus melakukan kerja sama.

Selanjutnya nama SMU Insan Cendekia ditransformasikan menjadi Madrasah Aliyah Insan Cendekia dengan tanpa mengurangi dan mengubah sistem pengajaran secara keseluruhan yang telah berjalan selama ini.

Pada tahun 2001, dengan SK Menteri Agama RI, Nomor 490 Tahun 2001 MA Insan Cendekia Serpong dan Gorontalo berubah menjadi Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Insan Cendekia Gorontalo dan Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Insan Cendekia Serpong.

MAN IC Serpong memiliki target para lulusannya diterima di perguruan tinggi yang berkualitas baik di dalam negeri juga di luar negeri lebih dari 90% tiap tahun. Sekolah juga menargetkan siswanya bisa berbahasa internasional namun tetap mewujudkan kehidupan religius dengan bercirikan perilaku rajin beribadah, rajin belajar, ikhlas, mandiri, sederhana, ukhuwah, dan bebas berkreasi.

Sekolah yang beralamat di Jalan. Cendekia, BSD Sektor XI, Serpong, Tangerang Selatan, Banten ini ingin menjadi pusat pengembangan madrasah unggul dan pembinaan sumber daya manusia dalam bidang pendidikan di Indonesia.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Ini Dua Model Pembangunan...
Ini Dua Model Pembangunan Sekolah Rakyat
Mendikdasmen Abdul Muti...
Mendikdasmen Abdul Mu'ti Sebut Sekolah Rakyat Butuh 60 Ribu Guru
Besok Hari Pertama Sekolah...
Besok Hari Pertama Sekolah di Bulan Ramadan 2025, Cek Jadwal Selengkapnya
Sekolah Rakyat akan...
Sekolah Rakyat akan Dibuka Tahun Ini, Konsepnya Boarding School
Mantan Mendikbud Mohammad...
Mantan Mendikbud Mohammad Nuh Ditunjuk sebagai Ketua Tim Formatur Sekolah Rakyat
12 Contoh Pantun untuk...
12 Contoh Pantun untuk Buka Puasa Bersama di Sekolah, Bikin Bukber Makin Seru
10 SMA Negeri Terbaik...
10 SMA Negeri Terbaik di Jakarta Berdasarkan Nilai UTBK, Bisa Dijadikan Referensi
Libur Sekolah Awal Ramadan...
Libur Sekolah Awal Ramadan Dimulai Pekan Ini, Catat Jadwalnya
39.012 Siswa Ikuti Seleksi...
39.012 Siswa Ikuti Seleksi Masuk Madrasah Unggulan, Kapan Pengumuman Kelulusan?
Rekomendasi
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
Turun 15 Persen, Saham...
Turun 15 Persen, Saham Tesla Menukik Tajam
BRICS: Tidak Ada yang...
BRICS: Tidak Ada yang Akan Percaya Dolar AS Lagi!
8 Merek Ban Paling Berharga...
8 Merek Ban Paling Berharga pada Tahun 2024
Harga Emas Antam Kembali...
Harga Emas Antam Kembali Bangkit, Naik Rp12.000 per Gram Hari Ini
Ikan Berkepala Gumpalan...
Ikan Berkepala Gumpalan Ditemukan di Antara 27 Spesies Baru di Peru
Berita Terkini
10 Contoh Pantun Pembuka...
10 Contoh Pantun Pembuka untuk Buka Puasa Bersama, Check It Out
3 jam yang lalu
Dukung Akademisi, Educativa...
Dukung Akademisi, Educativa Indonesia Hadirkan Solusi Riset hingga Publikasi Ilmiah
4 jam yang lalu
Lowongan Kerja Sucofindo...
Lowongan Kerja Sucofindo di Rekrutmen Bersama BUMN 2025, IPK 2.5 Bisa Daftar
4 jam yang lalu
Ini Dua Model Pembangunan...
Ini Dua Model Pembangunan Sekolah Rakyat
11 jam yang lalu
UI Soal Desakan Pembatalan...
UI Soal Desakan Pembatalan Gelar Doktor Bahlil: Tidak Relevan
15 jam yang lalu
UI: Bahlil Belum Lulus,...
UI: Bahlil Belum Lulus, Tuntutan Pembatalan Disertasi Tidak Tepat
16 jam yang lalu
Infografis
Indonesia Jadi Target...
Indonesia Jadi Target Utama Serangan Ransomware di Asia Tenggara
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved