Libas 97 Peserta, Siswa Madrasah Raih Emas Kompetisi Catur Tingkat Dunia

Senin, 05 September 2022 - 16:29 WIB
loading...
Libas 97 Peserta, Siswa...
Rafa Firjullah, siswa MIN 1 Murung Raya, Kalteng, meraih medali emas dalam ajang Age Group Chess Championship KU 16 tahun 2022 di Malaysia. Foto/Dok/Kemenag
A A A
JAKARTA - Rafa Firjullah, siswa Madrasah Ibtidaiyah Negeri(MIN) 1 Murung Raya, Provinsi Kalimantan Tengah, menorehkan prestasi tingkat dunia. Dia meraih medali emas dalam ajang Age Group Chess Championship KU 16 tahun 2022 yang digelar di Kuala Lumpur, Malaysia.

"Alhamdulillah, Rafa Firjullah bisa sampai babak final dan berhasil meraih medali emas," kata Kepala MIN 1 Murung Raya Nasrullah dalam keterangan pers, Senin (5/9/2022).



Dikatakan Nasrullah, prestasi yang diraih Rafa Firjullah dalam Kejuaran Catur Malaysian Chess Festival menjadi kebanggaan bagi Provinsi Kalimantan Tengah dan Indonesia.

Sebelumnya siswa Kelas 6 MIN 1 Murung Raya ini juga pernah menjuarai turnamen catur online junior se-Indonesia.

"Kami keluarga besar MIN 1 Murung Raya bangga atas pretasi yang diraih Rafa Firjullah. Terus berkarya dan berikan inpsirasi kepada semua siswa madrasah Indonesia," pesan Nasrullah.



Apresiasi senada juga disampaikan Kabid Pendidikan Madrasah Kanwil Kemenag Kalteng Achmad Farichin. "Bangga dan senang atas prestasi yang luar biasa, ini menunjukkan bahwa siswa madrasah dari Kalteng bisa mengharumkan nama bangsa dan negara di mata dunia," ujar Achmad Farichin melalui pesan singkat.

Terpisah, Rafa Firjullah mengaku perjalannya untuk menggondol medali emas ini tidak mudah. Ia harus mengalahkan 97 peserta yang rata-rata sudah berpengalaman.

"Alhamdulillah, berkat doa dan usaha keras, saya bisa melalui semua tahapan dengan baik dan menjadi juara I pada ajang Age Group Chess Championship KU 16 tahun 2022 ini ,” ujar Rafa Firjullah.

Age Group Chess Championship KU 16 tahun 2022 ini diikuti enam negara, yaitu Indonesia,Malaysia, China, Filipina, India, dan Singapura.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Rekomendasi
Hukum Puasa Ramadan...
Hukum Puasa Ramadan bagi Ibu Hamil Menurut Pandangan 4 Mazhab
Pakar Hukum Pidana Soroti...
Pakar Hukum Pidana Soroti Potensi Overpenalization dalam Gugatan PT Timah ke MK
Market Value Mees Hilgers...
Market Value Mees Hilgers Kalahkan Seluruh Skuad Timnas Malaysia dan Thailand
Banjir Muarojambi Meluas,...
Banjir Muarojambi Meluas, 7 Kecamatan Terendam
9 Rest Area Terindah...
9 Rest Area Terindah di Indonesia, Referensi Tempat Istirahat Nyaman saat Mudik
Indonesia Pastikan Tempat...
Indonesia Pastikan Tempat di Final All England 2025, Reza Pahlevi: Semoga Tidak Sampai di Sini Saja
Berita Terkini
Riwayat Pendidikan Wakil...
Riwayat Pendidikan Wakil Ketua Panja RUU TNI Budi Djiwandono
3 jam yang lalu
10 Contoh Pantun Pembuka...
10 Contoh Pantun Pembuka Peringatan Nuzulul Quran di Sekolah, Penuh Makna
3 jam yang lalu
Intip Perkiraan Gaji...
Intip Perkiraan Gaji Pegawai Antam untuk Fresh Graduate, Peluang Menjanjikan di Sektor Pertambangan
4 jam yang lalu
Rektor MNC University...
Rektor MNC University Dendi Pratama Dilantik sebagai Ketua Komite Tetap Pendidikan Vokasi Kadin Indonesia
16 jam yang lalu
Shahnaz Haque Berbagi...
Shahnaz Haque Berbagi Tips Mendidik Anak Agar Bisa Berpikir Kritis
19 jam yang lalu
Mendikti Saintek Rancang...
Mendikti Saintek Rancang Lembaga Pinjaman Pendidikan untuk Mahasiswa
19 jam yang lalu
Infografis
Kota dengan Durasi Puasa...
Kota dengan Durasi Puasa Ramadan Terlama dan Tersingkat di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved