DPR Ingatkan Efek Domino dari Transformasi Seleksi Masuk PTN
loading...

Kemendikbudristek juga perlu memperhatikan efek domino dari transformasi seleksi masuk PTN. Foto/Ilustrasi/SINDOnews.
A
A
A
JAKARTA - Wakil Ketua Komisi X DPR RI Hetifah Sjaifudian meminta pemerintah memastikan transformasi Seleksi Perguruan Tinggi Negeri (PTN) yang berpihak kepada semua kalangan. Termasuk keberpihakan kepada para siswa dari kelas ekonomi tidak mampu.
“Saya mengapresiasi langkah yang dilakukan oleh Kemendikbudristek RI untuk melakukan transformasi Seleksi Masuk PTN," ujar Hetifah, Jumat (9/9/2022).
Baca juga: Ini 5 Tips Sukses Masuk PTN Berdasarkan Prestasi dari Kemendikbudristek
Ia menyebutkan sudah selayaknya seleksi masuk PTN dibuat inklusif, holistik, dan transparan dengan mengedepankan kemudahan dan penalaran berpikir peserta didik.
"Ini dibuktikan dengan penyederhanaan tes SBMPTN dan kewajiban transparansi perguruan tinggi untuk seleksi jalur mandiri," kata Hetifah.
Politikus Golkar ini meyakini keputusan itu akan berdampak besar bagi peserta didik terutama dari kalangan kurang mampu.
"Setidaknya kepercayaan diri peserta didik kurang mampu akan meningkat dan mereka akan mampu bersaing dengan peserta didik lainnya yang berasal dari berbagai latar belakang," tutur Hetifah.
“Saya mengapresiasi langkah yang dilakukan oleh Kemendikbudristek RI untuk melakukan transformasi Seleksi Masuk PTN," ujar Hetifah, Jumat (9/9/2022).
Baca juga: Ini 5 Tips Sukses Masuk PTN Berdasarkan Prestasi dari Kemendikbudristek
Ia menyebutkan sudah selayaknya seleksi masuk PTN dibuat inklusif, holistik, dan transparan dengan mengedepankan kemudahan dan penalaran berpikir peserta didik.
"Ini dibuktikan dengan penyederhanaan tes SBMPTN dan kewajiban transparansi perguruan tinggi untuk seleksi jalur mandiri," kata Hetifah.
Politikus Golkar ini meyakini keputusan itu akan berdampak besar bagi peserta didik terutama dari kalangan kurang mampu.
"Setidaknya kepercayaan diri peserta didik kurang mampu akan meningkat dan mereka akan mampu bersaing dengan peserta didik lainnya yang berasal dari berbagai latar belakang," tutur Hetifah.
Lihat Juga :