Unpad Jadi Tempat Belajar Vaksin Peneliti Negara OKI

Sabtu, 17 September 2022 - 09:17 WIB
loading...
Unpad Jadi Tempat Belajar...
Peneliti dari negara OKI akan belajar mengenai vaksin di Unpad. Foto/Dok/Unpad.
A A A
JAKARTA - Universitas Padjadjaran bersama PT. Biofarma menjadi penerima lima peserta magang dari negara anggota Organisasi Kerja Sama Islam ( OKI ) atau “Organisation of Islamic Cooperation” (OIC) untuk belajar mengenai teknologi pembuatan vaksin.

Melalui program “COMSTECH OIC Fellowship Program”, peserta magang dari negara Mesir dan Pakistan tersebut akan belajar mengenai proses pembuatan vaksin.

Direktur Jenderal Kefarmasian dan Alat Kesehatan Kementerian Kesehatan Dr. Lucia Rizka Andalucia mengatakan, program beasiswa ini dimulai dari inisiasi Indonesia untuk menjadi “OIC Center of Excellence on Vaccines and Biotechnology Product”pada 2017 dengan PT. Biofarma sebagai laboratorium dari pusat unggulan tersebut.

Baca juga: Rektor IPB University Berharap RUU Sisdiknas Punya Tiga Sifat Ini

Menyadari bahwa penguatan SDM menjadi salah satu upaya penting dalam kerja sama pengembangan vaksin dan bioteknologi antar negara anggota OKI, Perwakilan COMSTECH-OIC telah melakukan permohonan kepada Kemenlu dan Kemenkes untuk menerima peserta magang pada OIC Center of Excellence di Biofarma.

“COMSTECH kemudian mengajukan permohonan untuk mengirimkan penelitinya untuk mengikuti program beasiswa di Biofarma dan Universitas Padjadjaran. Kita berkomitmen untuk menerimanya,” ujar Lucia, dikutip dari laman Unpad, Sabtu (17/9/2022).

Baca juga: Guru Besar FTUI Terpilih Jadi Ketua Umum Asosiasi Dosen Indonesia

Lucia mengatakan, program tersebut dimulai pada akhir Agustus 2022 dan akan selesai pada Oktober 2022 mendatang. Seluruh peserta akan berkunjung ke tiga industri vaksin di Jakarta dan Jawa Barat serta mengikuti pelatihan selama dua minggu Biofarma.

Selanjutnya, peserta akan mengikuti pelatihan seputar manajemen riset pengembangan vaksin hingga mempelajari beragam teknologi pembuatan vaksin yang dikembangkan Unpad. Pelatihan selama dua minggu tersebut dilakukan di Laboratorium Sentral Unpad.

Selain itu, peserta juga akan mengunjungi ke beberapa laboratorium jejaring OIC Center of Excellence lainnya. Dalam mendukung program tersebut, Lab Sentral Unpad telah menjadi mitra sebagai Laboratorium Jejaring OIC Center of Excellence. Peresmian tersebut dilakukan langsung Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Wakil Duta Besar Pakistan untuk Indonesia Faisal Fayyaz, pimpinan Biofarma, serta Dirjen Kefarmasian dan Alkes Kemenkes.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Wamen Stella Apresiasi...
Wamen Stella Apresiasi Visi Riset Unika Atma Jaya dalam Perkuat Pendidikan Tinggi Indonesia
Biaya Kuliah PPDS Anestesi...
Biaya Kuliah PPDS Anestesi Unpad, Ternyata Mahal Juga!
Seleksi Mandiri Unpad...
Seleksi Mandiri Unpad untuk Hafiz Quran 2025 Dibuka, Tanpa Tes
Dukung Akademisi, Educativa...
Dukung Akademisi, Educativa Indonesia Hadirkan Solusi Riset hingga Publikasi Ilmiah
SNBT 2025, Ini Perbandingan...
SNBT 2025, Ini Perbandingan Daya Tampung Prodi Ilmu Perpustakaan di UI dan Unpad
Ini Daya Tampung Prodi...
Ini Daya Tampung Prodi Ilmu Pemerintahan di Undip, Unpad, dan Unhas
Ini Daya Tampung Prodi...
Ini Daya Tampung Prodi Ilmu Hubungan Internasional di UI, Unpad, dan Undip melalui Jalur SNBT
Pejuang PTN Merapat,...
Pejuang PTN Merapat, Ini Daya Tampung Prodi Ilmu Komunikasi di UI, Unpad, dan Undip
Rincian UKT dan Uang...
Rincian UKT dan Uang Sumbangan Jalur Mandiri Unpad 2025, Pendaftaran Sudah Dibuka!
Rekomendasi
Polemik Ijazah Jokowi,...
Polemik Ijazah Jokowi, Sekjen GibranKu Bakal Bentuk Tim Advokasi
Hingga Akhir Maret 2025,...
Hingga Akhir Maret 2025, MUF Catatkan Pembiayaan Baru Rp5,7 Triliun
Bukti Terkuat Adanya...
Bukti Terkuat Adanya Kehidupan di Luar Bumi Ditemukan
Kemhan: Pembelian Pesawat...
Kemhan: Pembelian Pesawat Tempur Canggih F-15EX Tunggu Kemenkeu
Hasto Tertawa Usai Jalani...
Hasto Tertawa Usai Jalani Sidang Perdana: Masih Belajar sebagai Terdakwa
Pangeran William Kemungkinan...
Pangeran William Kemungkinan Besar Jadi Raja Lebih Cepat, Transisi Kekuasaan Sudah Disiapkan
Berita Terkini
Lolos SNBP, 66 Siswa...
Lolos SNBP, 66 Siswa MAN 13 Jakarta Diterima di Perguruan Tinggi Negeri Favorit
6 jam yang lalu
Ini 49 PTN Satker yang...
Ini 49 PTN Satker yang Akan Menerima Tukin Dosen, Cek Kampusmu
11 jam yang lalu
Dosen MNC University...
Dosen MNC University Dorong BUMDES Perkuat Kolaborasi untuk Promosi Digital
13 jam yang lalu
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa...
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa Penerima, Mendikti Dorong Pemda Inisiasi KIP Kuliah Daerah
16 jam yang lalu
Mendikti Saintek akan...
Mendikti Saintek akan Luncurkan Program Ini di Hardiknas 2025, Kampus Siap-siap!
16 jam yang lalu
MNC Sekuritas dan MNC...
MNC Sekuritas dan MNC University Resmikan Kerja Sama Edukasi, Sinergi Kembangkan Pasar Modal
19 jam yang lalu
Infografis
Sistem Perang Elektronik...
Sistem Perang Elektronik Rusia Bikin Senjata NATO Jadi Rongsokan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved