Universitas Pertamina Gelar Pekan Orientasi dan Pengenalan Maba, Ini Pesan Rektor

Selasa, 27 September 2022 - 11:40 WIB
loading...
Universitas Pertamina...
Pelaksanaan Sidang Terbuka Penerimaan Mahasiswa Baru Universitas Pertamina Tahun 2022. Foto/Dok/UPER
A A A
JAKARTA - Universitas Pertamina (UPER) menggelar Pekan Orientasi dan Pengenalan (POP UP) mahasiswa baru. Kegiatan yang dilaksanakan dari 19-23 September 2022, menjadi media transisi untuk beradaptasi dari siswa menjadi mahasiswa baru.

Rektor Universitas Pertamina, Prof. IGN Wiratmaja Puja mengatakan, para mahasiswa baru nantinya tidak hanya akan dibimbing oleh dosen dari kalangan akademisi lulusan kampus terbaik dalam dan luar negeri, tetapi juga para praktisi yang sudah mengabdikan dirinya di industri.



"Manfaatkan kesempatan ini untuk mengembangkan kemampuan teoritis dan praktis secara seimbang. Serta teladani cara berfikir, beradaptasi, dan berinovasi dari para pengajar,” ungkap Prof Wirat di hadapan hampir seribu maba Universitas Pertamina.

Situs bestcolleges.com mengungkapkan, idealnya masa orientasi diisi oleh kegiatan yang tidak hanya memperkenalkan mahasiswa baru pada sistem, fasilitas, sarana, dan prasaran kampus. Tetapi juga menjelaskan peluang dan kesempatan yang dapat dimanfaatkan oleh mahasiswa untuk mengembangkan diri, minat, dan bakat.

Turut memberikan motivasi kepada para mahasiswa baru UPER, Vice President (VP) Upstream Bussines Development PT Pertamina (Persero), Henricus Herwin; dan Vice President (VP) Operation & Development Halodoc, Satrio Pramudito.



Kepada para mahasiswa baru yang telah mengalahkan lebih dari 36.500 pendaftar di UPER, kedua narasumber menyampaikan pentingnya memiliki visi, misi, milestone, dan future mindset.

“Belajar di kelas dan di laboratorium tentu penting. Memiliki produk penelitian atau inovasi di bidang keilmuan adik-adik juga sangat penting. Tetapi, adik-adik juga harus mampu membentuk karakter dan mengembangkan pola pikir melalui kegiatan nonakademik," terang Henricus Herwin

"Misalnya dengan terlibat organisasi kemahasiswaan atau organisasi profesional di luar kampus. Hal ini juga akan menciptakan peluang networking yang luas,” tambahnya.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Institut Pariwisata...
Institut Pariwisata Trisakti Gelar Internship Expo 2025, Jembatani Mahasiswa dan Dunia Industri
MNC University dan Asosiasi...
MNC University dan Asosiasi Profesi Fotografi Indonesia Jalin Kerja Sama Perkuat Industri Kreatif
Kemendikti Bangun Sistem...
Kemendikti Bangun Sistem Mentorship Antarkampus, Dorong Kolaborasi Riset dan Inovasi
Mendikti Saintek Brian...
Mendikti Saintek Brian Yuliarto: Kampus Harus Berdampak Nyata bagi Daerah Sekitar
Luncurkan Logo Baru,...
Luncurkan Logo Baru, MNC University Terus Berinovasi demi Masa Depan Bangsa
FK Unair Hadirkan 2...
FK Unair Hadirkan 2 Ahli dari China Medical University untuk Program Adjunct Professor
7 Perguruan Tinggi di...
7 Perguruan Tinggi di Indonesia yang Punya Hutan Kampus, Luasnya Berhektare-hektare
MNC University-MarkPlus...
MNC University-MarkPlus Institute Perkuat Sinergi Akademik dan Industri
Forum Alumni Telkom...
Forum Alumni Telkom University Dukung Asta Cita Pendidikan Tinggi
Rekomendasi
Perusahaan Tambang Wanti-wanti...
Perusahaan Tambang Wanti-wanti AS Kekurangan Pasokan Mineral Tanah Jarang
Pembunuh Pria Dalam...
Pembunuh Pria Dalam Karung Bawa Mayat Korban Pakai Motor Terekam CCTV
Guru Besar UNS Jadi...
Guru Besar UNS Jadi Mediator Gugatan Ijazah Jokowi
Rekaman Percakapan Agustiani...
Rekaman Percakapan Agustiani Tio dan Saeful Bahri Diputar, Singgung Perintah Ibu dan Garansi Saya
Logam Tanah Jarang Jadi...
Logam Tanah Jarang Jadi Primadona, Pengembangan REE di Tanjung Ular Digenjot
5 Film Menarik tentang...
5 Film Menarik tentang Pemilihan Paus Baru, Conclave Jadi Sorotan
Berita Terkini
Belajar Tanpa Batas,...
Belajar Tanpa Batas, Peran Platform Digital Penting dalam Pelatihan Guru
39 menit yang lalu
Prabowo akan Luncurkan...
Prabowo akan Luncurkan BLT untuk Guru Honorer pada 2 Mei 2025, Berapa Nominalnya?
52 menit yang lalu
400 Siswa SMP di Bali...
400 Siswa SMP di Bali Tak Bisa Baca, Mendikdasmen Ungkap Penyebabnya
1 jam yang lalu
BINUS University Kampus...
BINUS University Kampus Terbaik Kedua di Indonesia Berdasarkan THE AUR 2025
2 jam yang lalu
Survei KPK: Indeks Integritas...
Survei KPK: Indeks Integritas Pendidikan RI Anjlok, Kasus Menyontek Masih Marak!
2 jam yang lalu
MNC University dan ASQI...
MNC University dan ASQI Jajaki Kerja Sama Penguatan Kompetensi Layanan dan Pengalaman Pelanggan
3 jam yang lalu
Infografis
Pertemuan Putin dan...
Pertemuan Putin dan Trump Digelar Bulan Ini di Arab Saudi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved