Universitas Pertamina Gelar Pekan Orientasi dan Pengenalan Maba, Ini Pesan Rektor

Selasa, 27 September 2022 - 11:40 WIB
loading...
Universitas Pertamina...
Pelaksanaan Sidang Terbuka Penerimaan Mahasiswa Baru Universitas Pertamina Tahun 2022. Foto/Dok/UPER
A A A
JAKARTA - Universitas Pertamina (UPER) menggelar Pekan Orientasi dan Pengenalan (POP UP) mahasiswa baru. Kegiatan yang dilaksanakan dari 19-23 September 2022, menjadi media transisi untuk beradaptasi dari siswa menjadi mahasiswa baru.

Rektor Universitas Pertamina, Prof. IGN Wiratmaja Puja mengatakan, para mahasiswa baru nantinya tidak hanya akan dibimbing oleh dosen dari kalangan akademisi lulusan kampus terbaik dalam dan luar negeri, tetapi juga para praktisi yang sudah mengabdikan dirinya di industri.

Baca juga: Tertarik Beasiswa S2/S3 Bill Gates Cambridge, Gratis Kuliah dan Uang Saku Rp325 Juta per Tahun

"Manfaatkan kesempatan ini untuk mengembangkan kemampuan teoritis dan praktis secara seimbang. Serta teladani cara berfikir, beradaptasi, dan berinovasi dari para pengajar,” ungkap Prof Wirat di hadapan hampir seribu maba Universitas Pertamina.

Situs bestcolleges.com mengungkapkan, idealnya masa orientasi diisi oleh kegiatan yang tidak hanya memperkenalkan mahasiswa baru pada sistem, fasilitas, sarana, dan prasaran kampus. Tetapi juga menjelaskan peluang dan kesempatan yang dapat dimanfaatkan oleh mahasiswa untuk mengembangkan diri, minat, dan bakat.

Turut memberikan motivasi kepada para mahasiswa baru UPER, Vice President (VP) Upstream Bussines Development PT Pertamina (Persero), Henricus Herwin; dan Vice President (VP) Operation & Development Halodoc, Satrio Pramudito.

Baca juga: 30 Universitas Terbaik di Jakarta Versi UniRank 2022, Ini Daftarnya

Kepada para mahasiswa baru yang telah mengalahkan lebih dari 36.500 pendaftar di UPER, kedua narasumber menyampaikan pentingnya memiliki visi, misi, milestone, dan future mindset.

“Belajar di kelas dan di laboratorium tentu penting. Memiliki produk penelitian atau inovasi di bidang keilmuan adik-adik juga sangat penting. Tetapi, adik-adik juga harus mampu membentuk karakter dan mengembangkan pola pikir melalui kegiatan nonakademik," terang Henricus Herwin

"Misalnya dengan terlibat organisasi kemahasiswaan atau organisasi profesional di luar kampus. Hal ini juga akan menciptakan peluang networking yang luas,” tambahnya.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Universitas Sanata Dharma...
Universitas Sanata Dharma Kukuhkan 3 Guru Besar Baru
MNC University Jalani...
MNC University Jalani Proses Asesmen Lapangan oleh Asesor BAN-PT
Wujudkan Tridarma Perguruan...
Wujudkan Tridarma Perguruan Tinggi, Unika Atma Jaya Kukuhkan 3 Profesor
Institut Pariwisata...
Institut Pariwisata Trisakti Gelar Internship Expo 2025, Jembatani Mahasiswa dan Dunia Industri
MNC University dan Asosiasi...
MNC University dan Asosiasi Profesi Fotografi Indonesia Jalin Kerja Sama Perkuat Industri Kreatif
Kemendikti Bangun Sistem...
Kemendikti Bangun Sistem Mentorship Antarkampus, Dorong Kolaborasi Riset dan Inovasi
Kepala LL Dikti IV Tinjau...
Kepala LL Dikti IV Tinjau Fasilitas Kampus STMIK AMIKBANDUNG
Peluang Pengelolaan...
Peluang Pengelolaan Zakat dan Infak di Kampus Negeri: Sinergi antara Baznas dan Lembaga Amil Zakat
Wujudkan Tridarma Perguruan...
Wujudkan Tridarma Perguruan Tinggi Kampus UTA 45 Jakarta Bagikan Beras Murah
Rekomendasi
DPR Apresiasi Kinerja...
DPR Apresiasi Kinerja Polri Ungkap Ribuan Kasus Premanisme
Hercules Hina Sutiyoso,...
Hercules Hina Sutiyoso, Kapolda Metro Jaya: Masuk Kategori Penghinaan
Diangkat dari Kisah...
Diangkat dari Kisah Nyata, Film Garin Nugroho Nyanyi Sunyi dalam Rantang Resmi Tayang
Komdigi Interogasi Habis-habisan...
Komdigi Interogasi Habis-habisan Petinggi Worldcoin! Ada Apa di Balik Pengumpulan 500 Ribu Retina?
Terjaring Kamera Mata...
Terjaring Kamera Mata Elang Jalanan? Bongkar Cara Mudah Cek dan Bayar Tilang Elektronik Sebelum Dompet Jebol!
Kunjungi Kaltim, Mentan...
Kunjungi Kaltim, Mentan Amran : Fokus Kementan Transformasi Pertanian Tradisional ke Modern
Berita Terkini
Pendidikan Indonesia...
Pendidikan Indonesia di Titik Nadir? Ini Seruan Kritis GSM pada Hardiknas 2025
Rekrutmen Pegawai Bank...
Rekrutmen Pegawai Bank Indonesia 2025 Dibuka Besok, Ini Link Pendaftarannya
Pendaftaran Sekolah...
Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2025 STIS Akan Dibuka, Lulus Jadi PNS BPS
33 Jurusan Unesa dengan...
33 Jurusan Unesa dengan Pendaftar Terbanyak di SNBT 2025, Prodi D4 Ini Juaranya
Luna Maya Lulusan Mana?...
Luna Maya Lulusan Mana? Ini Jejak Pendidikan Istri Maxime Bouttier
Universitas Brawijaya...
Universitas Brawijaya Buka Lowongan Asisten Peneliti 2025, Simak Persyaratannya
Infografis
Rezim Zelensky Panik,...
Rezim Zelensky Panik, Rusia dan AS Kompak Tekan Ukraina Gelar Pemilu
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved