Kemendikbudristek Desak Pemda Segera Proses Nomor Induk Guru yang Lulus PPPK 2021

Rabu, 05 Oktober 2022 - 17:03 WIB
loading...
Kemendikbudristek Desak...
Kemendikbudristek mendesak pemda segera memproses NI guru yang lulus PPPK 2021. Foto/Dok/SINDOnews.
A A A
JAKARTA - Kemendikbudristek mendesak pemerintah daerah untuk segera memproses Nomor Induk (NI) guru yang lolos seleksi PPPK 2021. Sebab banyak guru yang mengeluh belum mendapatkan gaji karena belum menerima NI.

Plt Dirjen Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Kemendikbudristek Prof.Dr. Nunuk Suryani mengatakan, pada 2021 sebanyak 293.000 lebih guru dinyatakan lulus seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) dan sudah mendapatkan formasi.

Baca juga: 10 Mata Pelajaran Hadapi Kekosongan Guru, Mapel Apa Saja?

Namun pemerintah, ungkapnya, masih menemui pekerjaan rumah karena masih ada 193.000 lebih guru yang sudah dinyatakan lulus nilai ambang batas (passing grade) namun belum mendapatkan formasi.

"Inilah PR kita bersama yang akan kita selesaikan di tahun ini dan tahun depan," kata Nunuk pada Sapa GTK Eps 8 yang disiarkan di YouTube Ditjen GTK Kemdikbud RI, Rabu (5/10/2022).

Baca juga: Sejarah Hari Guru Sedunia yang Diperingati Setiap 5 Oktober

Guru besar Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta ini menyebutkan, dari 293.000 lebih guru yang dinyatakan lulus PPPK 2021, sebanyak 97%nya telah mendapat Nomor Induk (NI) PPPK.

Kemendikbudristek, katanya, pun mengimbau kepada seluruh daerah untuk segera menyelesaikan proses penerbitan NI PPPK guru yang telah lulus tersebut. Nunuk juga meminta setelah NI PPPK diterbitkan maka proses penggajiannya juga harus dilakukan.

" Kita tahu saat ini berita yang kita terima masih banyak guru-guru yang mengeluh belum mendapatkan gaji," terang Nunuk Suryani.

Mengenai hal ini, ujarnya, Kemendikbudristek pun telah mengeluarkan surat edaran dan meminta agar segera ditindaklanjuti oleh semua kepala daerah di seluruh Tanah Air.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Syarat dan Cara Daftar...
Syarat dan Cara Daftar PPG Dalam Jabatan Guru Madrasah 2025, Sudah Dibuka!
7 Cara Mudah Lapor Diri...
7 Cara Mudah Lapor Diri PPG Guru Tertentu 2025, Cek Berkas yang Harus Diupload
PPG bagi Guru Tertentu...
PPG bagi Guru Tertentu 2025 Dibuka, Ini Jadwal dan Kriteria Pesertanya
Momen Haru Guru Bimbel...
Momen Haru Guru Bimbel di Depok Raih Hadiah Utama Mobil dari Produsen Keju Ternama
Ratusan Guru Adu Kemampuan...
Ratusan Guru Adu Kemampuan di Kompetisi Mengajar Bahasa Mandarin
10 Pantun yang Cocok...
10 Pantun yang Cocok Dibagikan ke Guru di Hari Pendidikan Nasional 2025
Gaji PPPK Lulusan SMA...
Gaji PPPK Lulusan SMA 2025, Cek Besaran dan Tunjangannya
Viral! Guru Ini Gagal...
Viral! Guru Ini Gagal Hadiri Pernikahannya Sendiri karena Cuti Ditolak Kepala Sekolah
Anggota DPR Juliyatmono...
Anggota DPR Juliyatmono Sebut Gaji Guru Standarnya Harus Rp25 Juta Per Bulan
Rekomendasi
Inovasi Pengobatan Kanker...
Inovasi Pengobatan Kanker Pankreas, Perkembangan Terkini yang Menjanjikan
Kongres Nasional Tetapkan...
Kongres Nasional Tetapkan Usman Sumantri Kembali Jadi Ketua Umum Pengurus Besar PDGI
AS Kalah, China dan...
AS Kalah, China dan Rusia Siap Bangun Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir di Bulan
Jaga Stabilitas Nasional,...
Jaga Stabilitas Nasional, Kajol Pastikan Tak Ikut Aksi Unjuk Rasa
Soal Permen Nomor 8...
Soal Permen Nomor 8 Tahun 2025, Begini Penjelasan Komdigi
Tarif Ekspor CPO Naik...
Tarif Ekspor CPO Naik 10%, Petani Was-was Bakal Merugi
Berita Terkini
Peran Strategis Dana...
Peran Strategis Dana Abadi Pendidikan dalam Mendukung Aktivitas Akademik
3 Sekolah Kedinasan...
3 Sekolah Kedinasan Terbaik di Makassar, Lulusannya Jadi Calon PNS
Benarkah Orang Pendek...
Benarkah Orang Pendek Lebih Panjang Umur? Pakar IPB Bilang Begini
FHCI BUMN: Ini Kriteria...
FHCI BUMN: Ini Kriteria Peserta yang Lolos RBB 2025 ke Tes Online Tahap 2
Ini Persyaratan Prapendaftaran...
Ini Persyaratan Prapendaftaran SPMB Jakarta 2025 dan Ikuti Langkah Mudahnya
UGM Sediakan 3.670 Kursi...
UGM Sediakan 3.670 Kursi untuk Mahasiswa Baru di Jalur Mandiri 2025, Segera Daftar!
Infografis
Putra Mahkota MBS Desak...
Putra Mahkota MBS Desak Dunia Akui Negara Palestina yang Merdeka
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved