Ini yang Harus Dilakukan Jika Lupa Password Akun Belajar.id

Sabtu, 31 Desember 2022 - 10:44 WIB
loading...
Ini yang Harus Dilakukan...
Akun Belajar.id atau akun Pembelajaran adalah sebuah akun untuk mengakses berbagai aplikasi pembelajaran atau berbagai platform Kemendikbudristek. Foto/Ilustrasi/SINDOnews.
A A A
JAKARTA - Akun Belajar.id atau akun Pembelajaran adalah sebuah akun untuk mengakses berbagai aplikasi pembelajaran atau berbagai platform Kemendikbudristek . Namun terkadang dalam pemakaiannya, pengguna sering kali lupa password atau kata sandi sehingga mengganggu proses pembelajaran.

Akun Belajar.id diberikan kepada peserta didik, pendidik, dan tenaga kependidikan dari berbagai satuan pendidikan, mulai dari PAUD, SD, SMP, SMA, SMK, SLB, dan Kesetaraan.

Dengan akun Belajar.id, kalian bisa mengakses berbagai kebutuhan kegiatan belajar mengajar. Mulai dari mengakses platform Kemdikbudristek sampai beragam aplikasi yang akan memudahkan kegiatan belajar mengajar, baik secara tatap muka ataupun jarak jauh.

Baca juga: Pendidikan Guru Penggerak 4 Luluskan 7.948 Calon Kepala Sekolah dan Pengawas

Namun bagaimana jika lupa kata sandi untuk membuka akunnya? Bahkan, dalam beberapa kasus bisa saja akun Belajar.id diretas dan disalahgunakan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab. Lantas, apa yang harus dilakukan jika kita lupa password akun Belajar.id? Dikutip dari laman Direktorat SMP Kemendikbudristek, ini solusinya.

1. Bagi peserta didik, pendidik, dan admin sekolah

Jika penggunanya adalah peserta didik dan pendidik, kalian dapat mengajukan permohonan reset password kepada admin sekolah. Nantinya, admin sekolah akan memberikan kalian kesempatan untuk membuat password yang baru. Selain itu, reset password juga dapat dilakukan melalui helpdesk belajar.id.

Namun, bagi admin sekolah apabila lupa password maka reset password hanya bisa dilakukan melalui helpdesk. Helpdesk dapat diakses dengan mengklik tombol bantuan di bagian kanan bawah laman belajar.id.

Baca juga: Jabar Digital Service Ditutup, Rangkul Ribuan Pelajar Pengguna Game Edukasi

2. Bagi dinas pendidikan

Untuk dinas pendidikan, langkah pertama buka laman https://mail.google.com/ Masukkan surel BelajarID Dinas dan kata sandi yang telah didapatkan lalu klik ‘berikutnya’ untuk ke tahap selanjutnya. Jika kamu memasukkan kata sandi dan terdeteksi salah, tekan ‘Lupa Sandi?’. Selanjutnya masukan nomor telepon/surel yang didaftarkan ketika membuat belajar.id pertama kali. Nomor telepon atau surel ini berfungsi untuk mengirimkan kode verifikasi dan memastikan bahwa benar-benar kamulah yang mencoba untuk login.

Setelah itu, buat kata sandi baru yang kuat dan tidak digunakan untuk situs lain. Tekan tombol ‘Berikutnya’. Jika kata sandi baru sudah berhasil dibuat, klik ‘Lanjutkan ke Gmail’. Setelahnya, akan diarahkan ke kotak masuk email belajar.id. Selamat, proses reset password sudah berhasil, dan akun belajar.id siap digunakan untuk mengakses berbagai platform milik Kemendikbudristek.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Sekolah Terpadu Sedaya...
Sekolah Terpadu Sedaya Bintang Kembangkan Pendidikan Trilingual
PIP 2025 Sudah Diumumkan...
PIP 2025 Sudah Diumumkan Cair, Tapi Kok Belum Masuk? Ini 5 Alasan Belum Diterima
Apa Syarat Pengajuan...
Apa Syarat Pengajuan PIP 2025? Cek Dokumen yang Harus Disiapkan
13 Pantun Halalbihalal...
13 Pantun Halalbihalal Hari Raya Idulfitri 1446 H untuk Acara di Sekolah
Dana PIP 2025 Cair Tanggal...
Dana PIP 2025 Cair Tanggal 10 April! Ini Daftar Penerima dan Cara Pencairannya
Jadwal Pencairan KJP...
Jadwal Pencairan KJP Plus Bulan April 2025, Orang Tua Simak Ya
5 Ucapan Selamat Nyepi...
5 Ucapan Selamat Nyepi 2025 untuk Teman Sekolah, Momen Mempererat Hubungan dengan Sahabat
Kemendikdasmen Pantau...
Kemendikdasmen Pantau Kesiapan Daerah Menuju SPMB 2025
Apakah Emil Audero Pernah...
Apakah Emil Audero Pernah Sekolah di Indonesia? Ini Informasi Lengkapnya
Rekomendasi
Sinopsis Film Day of...
Sinopsis Film Day of the Dead Bloodline, Ketika Virus Mematikan Mengubah Manusia Jadi Zombie
Fenomena IHSG Pasca-Lebaran:...
Fenomena IHSG Pasca-Lebaran: Penurunan Jadi Peluang untuk Rebound
2 Jenazah Korban Pembunuhan...
2 Jenazah Korban Pembunuhan KKB di Yahukimo Diautopsi, Terdapat Luka Parah di Sekujur Tubuh
Justin Bieber Emosi...
Justin Bieber Emosi Dibuntuti Paparazi: Kalian hanya Peduli Uang, Tidak Kemanusiaan
Sinergi Penyatuan Data...
Sinergi Penyatuan Data Pertanian di Sukabumi Percepat Swasembada Pangan
Kisah Brimob Selamatkan...
Kisah Brimob Selamatkan Jenderal M Jusuf dari Berondong Peluru Kelompok Kahar Muzakkar
Berita Terkini
Sekolah Terpadu Sedaya...
Sekolah Terpadu Sedaya Bintang Kembangkan Pendidikan Trilingual
7 jam yang lalu
Izin Resmi Terbit, UIN...
Izin Resmi Terbit, UIN Walisongo Kini Miliki Fakultas Kedokteran
7 jam yang lalu
Jurusan IPA, IPS, dan...
Jurusan IPA, IPS, dan Bahasa di SMA akan Dihidupkan Kembali
8 jam yang lalu
Pendaftaran Beasiswa...
Pendaftaran Beasiswa BCA 2026 Dibuka, Kuliah Gratis, Uang Saku, Kesempatan Kerja
12 jam yang lalu
MNC University Jajaki...
MNC University Jajaki Peluang Kerja Sama dengan LP3I
14 jam yang lalu
Wamen Stella Apresiasi...
Wamen Stella Apresiasi Visi Riset Unika Atma Jaya dalam Perkuat Pendidikan Tinggi Indonesia
14 jam yang lalu
Infografis
Daftar Jenderal Israel...
Daftar Jenderal Israel yang Tewas sejak Perang Meletus
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved