Jangan Lagi Ada Siswa Drop Out!

Selasa, 02 Mei 2017 - 13:52 WIB
Jangan Lagi Ada Siswa...
Jangan Lagi Ada Siswa Drop Out!
A A A
MALANG - Anggota Komisi X DPR Ridwan Hisjam berharap tidak ada lagi siswa di Tanah Air yang putus sekolah atau drop out. Untuk mengatasi persoalan itu, Hisjam menyarankan kepada orangtua untuk selalu memotivasi anaknya bersekolah.

Ridwan tidak ingin satu generasi hilang hanya karena masih banyak siswa yang putus sekolah. "Peran orangtua sangat penting supaya anak tidak sampai putus sekolah. Apalagi kebijakan pemerintah terkait pendidikan sedang gencar disosialisaskan, hal tersebut bertujuan agar tidak lagi ada anak Indonesia putus sekolah karena faktor ekonomi," kata Ridwan Hisjam, Selasa (2/5/2017)

Dia menjelaskan, kebijakan pemerintah mengenai wajib belajar dan sekolah gratis merupakan upaya untuk mencegah angka putus sekolah. "Tujuannya agar tidak ada lagi anak Indonesia tidak sekolah atau putus sekolah hanya karena masalah ekonomi,"ujarnya.

Ridwan berharap pada Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tahun ini tidak ada lagi berita mengenai anak putus sekolah lantaran kekurangan biaya, guru yang tidak dapat gaji, atau infrastruktur yang tidak memadai.

Dia juga mengingatkan pemerintah agar terus berupaya memberikan pelayanan pendidikan kepada seluruh warga negara Indonesia. "Pemerintah harus memiliki solusi nyata untuk memeratakan pendidikan hingga ke pelosok daerah," kata politikus Partai Golkar itu.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9117 seconds (0.1#10.140)