Hari Terakhir, Sekolah Kedinasan Masih Dibanjiri Pendaftar

Senin, 30 April 2018 - 15:13 WIB
Hari Terakhir, Sekolah...
Hari Terakhir, Sekolah Kedinasan Masih Dibanjiri Pendaftar
A A A
JAKARTA - Hari terakhir pendaftaran sekolah kedinasan mencapai 314.829 orang pendaftar. Diperkirakan jumlah ini masih akan terus bertambah mengingat masih ada waktu hingga pukul 24.00 WIB nanti. Dari jumlah itu, sebanyak 260.132 pelamar sudah menentukan sekolah. Sedangkan yang belum menentukan sekolah ada 54.967 orang.

Kepala Biro Hukum, Komunikasi, dan Informasi Publik Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB), Herman Suryatman, mengimbau pendaftar segera menentukan sekolah tujuan. “Untuk pendaftar yang belum menentukan sekolah, segera tentukan dan daftar ke instansi terkait,” katanya di Jakarta, Senin (30/4/2018).

Herman mengimbau bagi yang berminat dan belum mendaftar agar segera mendaftarkan diri melalui http://sscndikdin.bkn.go.id. Masih ada waktu pendaftaran hingga malam nanti. “Jumlah ini membuktikan bahwa banyak generasi milenial yang ingin menjadi abdi negara. Silakan daftar bagi yang belum, masih ada waktu hingga jam 12 malam nanti,” ujarnya.

Berdasarkan data Panitia Seleksi Nasional (Panselnas), Politeknik Keuangan negara (PKN) STAN masih menjadi favorit dengan jumlah 139.460 pendaftar. Sekolah kedinasan milik Kementerian Keuangan ini membuka formasi sebanyak 7.301. Pada Jumat (27/4/2018) lalu, jumlah pendaftar di PKN STAN sejumlah 115.155 orang. Artinya, hari ini jumlah pendaftar di PKN STAN naik sebesar 24.305 orang.

Posisi favorit kedua ditempati oleh Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) dengan pendaftar sebanyak 42.834 orang. Tahun ini, IPDN membuka 2.000 formasi calon taruna.

Untuk posisi ketiga masih ditempati oleh Politeknik Statistika STIS milik Badan Pusat Statistik dengan pendaftar mencapai 16.755 orang. Padahal, Politeknik Statistika hanya membuka 600 formasi.

Berdasarkan Peraturan Menteri PAN-RB No 22/2018, tahapan seleksi yang harus dialui adalah administrasi, seleksi kompetensi dasar (SKD), dan seleksi lanjutan. Soal dalam tahapan SKD terdiri dari tes wawasan kebangsaan (TWK), tes intelegensia umum (TIU), dan tes karakteristik pribadi (TKP). “Seleksi lanjutan disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing instansi. Para pendaftar harap mempersiapkan diri dengan baik,” jelasnya.

Herman mewanti-wanti para peserta tidak tergiur dengan oknum yang meminta sejumlah bayaran dan menjanjikan lolos tahapan tes tersebut. “Jangan percaya calo. Jika ada seseorang yang menjanjikan lulus, segera laporkan kepada kami,” tegasnya.
(poe)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2891 seconds (0.1#10.140)