PPDB 2023 SMAN Unggulan M.H Thamrin Jakarta, Baca Infonya di Sini

Jum'at, 10 Februari 2023 - 10:37 WIB
SMAN Unggulan M.H Thamrin Jakarta akan membuka proses PPDB 2023 pada 27 Februari 2023. Foto/Laman PPDB SMANU M.H Thamrin.
JAKARTA - SMA Negeri Unggulan M.H Thamrin Jakarta akan membuka proses Penerimaan Peserta Didik Baru ( PPDB ) SMANU. Pendaftaran dilakukan online mulai 27 Februari 2023.

SMA Negeri Unggulan M.H Thamrin merupakan sekolah khusus yang diresmikan Pemprov DKI Jakarta untuk menampung anak usia sekolah yang memiliki kecerdasan di atas rata-rata.

Dikutip dari laman resminya, sekolah ini merupakan sekolah berasrama. Sekolah dirancang khusus untuk penguatan mata pelajaran hard science seperti Matematika, Fisika, Kimia, dan Biologi.

Sekolah yang berlokasi di daerah Bambu Apus Cipayung, Jakarta Timur ini menerapkan beban belajar rintisan system SKS (Satuan Kredit Semester) dan kurikulum Cambridge dalam rangka persiapan sertifikasi Internasional AS dan A Level.

Baca juga: Miris! Puluhan Siswa SD di Sikka NTT Nekat Terobos Sungai Banjir demi Sekolah

Terbaru, SMAN Unggulan M.h Thamrin akan membuka proses PPDB 2023, dikutip dari Instagram Dinas Pendidikan DKI Jakarta, berikut ini informasinya.

Persyaratan

1. Berusia maksimum 21 tahun pada 1 Juli 2023

2. Lulus SMP/MTS/sederajat

3. Tercatat dalam KK yang dikeluarkan Dukcapil DKI Jakarta selambat-lambatnya 1 Februari 2022
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More