Gagal di SNBT 2023? Daftar Unair di Seleksi Mandiri, Ini Prodi Terketatnya

Selasa, 20 Juni 2023 - 07:55 WIB
Daftar program studi (prodi) terketat di Universitas Airlangga (Unair) di seleksi mandiri. Foto/Unair.
JAKARTA - Jika kalian gagal masuk Unair di SNBT 2023, kalian masih bisa mencobanya di jalur seleksi mandiri . Berikut daftar program studi dengan keketatan tertinggi hingga terendahnya.

Hari ini, Selasa (20/6/2023) akan menjadi sejarah bagi calon mahasiswa baru. Mereka akan menerima nasib lulus atau tidak lulus di Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) 2023.

Namun bagi calon mahasiswa yang ingin kuliah di Universitas Airlangga (Unair) dan dinyatakan gagal di jalur SNBT, maka masih ada kesempatan di jalur seleksi mandiri.



Pendaftaran Seleksi Mandiri Unair (SMUA) juga masih dibuka dengan tanggal yang berbeda-beda di setiap jalurnya. Misalnya untuk Jalur Nilai UTBK dan TKA ditutup 22 Juni 2023.

Sementara untuk SMUA Unair Reguler Ujian Tulis itu pendaftarannya akan ditutup pada 5 Juli 2023. Begitupun dengan

SMUA Unair Kemitraan Jalur Ujian Tulis yang ditutup 5 Juli 2023.

Salah satu strategi untuk diterima di PTN ialah dengan melihat tingkat keketatan suatu program studi, baik itu program studi sains teknologi (Saintek) dan sosial humaniora (Soshum).

Baca juga: Undip Buka Prodi Baru Bisnis Digital, Lulusannya Dibutuhkan Industri Global

Keketatan jurusan adalah persentase perbandingan daya tampung dengan jumlah peminat. Semakin kecil persentase, maka semakin tinggi pula peminat dan persaingan diterima di jurusan di tahun tersebut.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More