Ini 15 Jurusan IPS yang Dibutuhkan 5 Tahun ke Depan, Siapkan Yuk Biar Tak Menyesal
Jum'at, 14 Juli 2023 - 10:54 WIB
3.Akuntansi
Jurusan Akuntansi memang merupakan salah satu program/jurusan kuliah tertua yang mempelajari tentang perihal keuangan seperti prinsip akuntansi dan teori, akuntansi keuangan, akuntansi manajerial, akuntansi biaya, pengendalian anggaran, dan akuntansi pajak.Kalau kamu punya daftar passing grade perguruan tinggi se-Indonesia, coba lihat hampir di semua Universitas menempatkan jurusan akuntansi dengan passing grade tertinggi (IPS). Pasalnya, jurusan ini menjanjikan lapangan kerja yang menggiurkan.
4.Bisnis dan Manajemen
Kamu harus mempersiapkan diri untuk bersaing jika memilih jurusan yang satu ini. Karena jurusan bisnis dan manajemen memang sangat dibutuhkan hampir di semua perusahaan, lulusan bisnis dan manajemen ini nantinya dapat ditempatkan di area mana saja, mulai dari manajemen perusahaan, marketing, keuangan, hingga statistik ekonomi.Tak hanya itu saja, lulusan jurusan bisnis dan manajemen akan dibutuhkan di perusahaan-perusahaan besar untuk membuat kebijakan, merencanakan sumber daya, mengarahkan bisnis secara keseluruhan dan mengimplementasikan strategi.
5.Pendidikan
Saat ini Indonesia memang sedang berusaha untuk meningkatkan kualitas pendidikan. Oleh karena itu tenaga ahli dalam bidang pendidikan pun semakin banyak dibutuhkan, terutama 5 tahun kedepan.Dan jika dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya, tunjangan untuk tenaga kerja di bidang pendidikan juga semakin membaik. Perlu diketahui bahwa menjadi seorang pengajar merupakan pekerjaan yang sangat terhormat serta mulia, bahkan banyak orang menyebut profesi pekerjaan ini dan sering juga di sebut dengan pahlawan tanpa tanda jasa.
6.Psikologi
Psikologi adalah ilmu yang mempelajari pikiran, kebiasaan dan interaksi, termasuk segala aspek pengalaman manusia. Digambarkan sebagai “ilmu cabang”, Psikologi berkaitan ke riset dan perspektif dari ilmu sosial, ilmu alam, kesehatan dan humaniora, seperti filosofi.Lulusan psikologi pada umumnya dibutuhkan di bagian manajemen sumber daya manusia. Tetapi tidak hanya terbatas di situ, prospek kerja lulusan psikologi sangatlah luas.
7.Sastra
Lulusan sastra biasanya sangat mengerti arti tersembunyi di suatu percakapan, cerita ataupun omongan. Karena sastra mempelajari banyak ilmu, dan mengerti pikiran manusia, maka mempelajari banyak transferable skill, sehingga pilihan kerja setelah lulus tidak terbatas dalam bidang sastra seperti penulis, penerjemah, atau pengajar.Sastra juga adalah salah satu hiburan bagi manusia, baik itu berupa bacaan seperti novel, lagu, atau film-film yang diangkat dari suatu jaman sejarah, atau latar belakang. Semua itu tidak akan ada tanpa sastra.
tulis komentar anda