Jurusan Kuliah untuk yang Tak Suka Matematika dan Bahasa Inggris, Apa Saja?

Minggu, 13 Agustus 2023 - 10:42 WIB
Baca juga: Tak Suka Matematika? Simak 5 Rekomendasi Jurusan Kuliah yang Cocok untuk Kalian



Setelah lulus dari Jurusan Bahasa Indonesia, peluang menjadi interpreter, penerjemah, leksikografer, penulis, jurnalis, hingga tenaga pengajar pun bisa kamu dapatkan. Bahkan, kamu juga bisa bekerja di instansi pemerintahan.

Sebelum memutuskan untuk memilih Jurusan Bahasa Indonesia, kamu bisa mencari tahu kurikulum per semester. Nantinya akan muncul mata kuliah apa saja yang akan diajarkan di jurusan tersebut, sehingga kamu tidak kecewa dan bisa bersiap diri.

3. Jurusan Desain Komunikasi Visual



Ketika kamu masuk Jurusan Desain Komunikasi Visual (DKV), kamu akan dihadapkan dengan mata kuliah yang berhubungan dengan komunikasi dan narasi visual, serta mata kuliah penunjang lainnya. Kamu pun akan semakin akrab dengan berbagai media dan aplikasi editing.

Kuliah di Jurusan Komunikasi Visual memungkinkan kamu untuk berkarier di bidang industri kreatif. Bahkan, peluang bekerja freelancer hingga sutradara juga terbuka lebar.Pastinya di jurusan ini tidak ada mata kuliah matematika dan bahasa Inggris. Namun, disarankan agar kamu tetap mempelajarinya untuk mendukung studi.

Sebab, beberapa istilah dalam jurusan ini sangat mungkin menggunakan bahasa Inggris, sehingga kamu tidak akan kebingungan jika berhadapan dengan istilah tersebut.

4. Jurusan Ilmu Sejarah



Jurusan Ilmu Sejarah sangat identik dengan mempelajari masa lalu, misalnya tentang kehidupan di bumi, perkembangan politik, hingga asal-usul suatu tempat. Ada banyak hal yang bisa kamu pelajari di Jurusan Ilmu Sejarah untuk diambil nilainya dan diterapkan dalam kehidupan.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!