Berniat Ajukan Keringanan UKT? Ini Contoh Surat Permohonan dan Tips Agar Disetujui
Senin, 14 Agustus 2023 - 12:19 WIB
9. Tambahkan tanda tangan serta nama terang pemohon
Di bawah salam penutup, tambahkan tanda tangan serta nama terang pemohon. Dokumen tersebut bisa jadi dengan meterai ataupun tanpa meterai tergantung kebijakan masing-masing institusi.
10. Selalu perhatikan format penulisan
Apabila sudah selesai menyusun surat pengajuan keringanan biaya kuliah, lakukan pengecekan kembali. Pastikan format serta urutan penulisannya sudah benar dan berkas (terutama lampirannya) sudah lengkap.
Contoh Alasan Penurunan UKT yang Benar
1. Perubahan kondisi ekonomi akibat pandemi
Contoh alasan penurunan UKT, salah satunya adalah adanya perubahan kondisi ekonomi akibat pandemi. Seperti kita ketahui bahwa masa pandemi membawa perubahan besar-besaran pada kehidupan, salah satunya keuangan.2. Perubahan kondisi ekonomi orang tua atau mahasiswa
Tidak semua perekonomian selalu berada dalam kondisi stabil, bahkan kondisi ekonomi dapat berubah secara drastis dalam waktu yang tak bisa diprediksi. Misalnya akibat bisnis bangkrut, bencana alam, anggota keluarga/orang yang membiayai pendidikan meninggal dunia, maupun alasan lain yang mengakibatkan perubahan kondisi ekonomi.
3. Biaya UKT tidak sesuai dengan kemampuan ekonomi
Masih berdasarkan Pasal 5 Permenristekdikti Nomor 39 Tahun 2017 tentang BKT dan UKT, contoh alasan penurunan UKT yang dapat diajukan, yakni akibat biaya UKT tidak sesuai dengan kemampuan ekonomi mahasiswa. Ketetapan uang kuliah seperti ini bisa saja terjadi, biasanya akibat kesalahan sistem, kesalahan ketika pengisian data, ataupun lainnya.
(wyn)
Lihat Juga :
tulis komentar anda