10 Sekolah Kedinasan dengan Jumlah Pendaftar Terbanyak, Puluhan Ribu Pilih PKN STAN

Rabu, 04 Oktober 2023 - 11:06 WIB
8. Politeknik Perkeretaapian Indonesia (Ppi) Madiun (2.237 pendaftar)

9. Politeknik Siber Dan Sandi Negara (Poltek SSN) (2.054 pendaftar)

10. Politeknik Transportasi Sungai Danau Dan Penyeberangan Palembang (1.659 pendaftar)



Apa Saja Keuntungan Sekolah Kedinasan



1. Prospek kerja terjamin



Lulus dari sekolah kedinasan kamu gak perlu bingung buat cari kerja. Seluruh lulusannya akan direkrut langsung oleh lembaga negara yang menaunginya.Tak cuma itu aja sobat, sebelum lulus ini pun kamu juga akan dibekali dengan ilmu yang sangat kompleks. Sehingga ilmu tersebut bisa kamu aplikasikan di dunia kerja.

2. Dinaungi langsung oleh lembaga negara



Sekolah kedinasan memang sedikit berbeda dengan perguruan tinggi pada umumnya. Sekolah kedinasan ini dinaungi langsung oleh lembaga negara. Sehingga para lulusan dari sekolah kedinasan bisa langsung berkecimpung di dalam lembaga negara tersebut.

3. Belajarnya luas

Perguruan tinggi pada umumnya lebih banyak mengajarkan hal-hal yang bersifat akademik. Namun berbeda dengan sekolah kedinasan. Di sekolah kedinasan, kamu akan menjumpai berbagai macam aspek yang harus kamu lakukan, salah satunya mengasah softskill kamu.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More