Disahkan Presiden di IKN, Begini Respons Anggota Paskibraka Nasional 2024

Rabu, 14 Agustus 2024 - 11:28 WIB
"Pastinya sangat bangga dan sangat senang karena kami dari 38 provinsi bisa mengemban tanggung jawab yang besar untuk melaksanakan atau mengibarkan maupun menurunkan Sang Saka Merah Putih tanggal 17 nantinya. Dan saya merasa ini adalah momen yang berharga untuk kami masing-masing," kata Violeta.

Perasaan bangga serupa juga dirasakan Yohanis Josua, Paskibraka asal Papua Barat Daya. Baginya pengukuhan bukanlah sekadar seremoni lantaran sekaligus proses mengharumkan nama daerah dan orang tua.

"Bangga juga karena kita sebagai anak Paskibraka dan juga bisa mengharumkan nama baik provinsi dan juga nama orang tua," tuturnya.

Seolah mengamini apa yang dirasakan Yohanis, Abdul Zaki perwakilan DKI Jakarta juga sangat senang dan bahagia dengan pencapaiannya. Terutama ia bersama dengan teman-temannya mencetak sejarah sebagai yang pertama dikukuhkan di Istana Garuna IKN.

Satu tahap terakhir, Zaky merasa deg-degan bercampur semangat untuk menanti pengumuman siapa yang akan bertugas mengibarkan bendera pada upacara nanti.

Cerita dari Livenia Evelyn Kurniawan, pelajar asal Kalimantan Timur juga tak kalah menyenangkan dibanding rekan-rekan lain anggota Paskibra. Sebagai tuan rumah, Livenia sangat bangga bisa mewakili tanah kelahirannya dan mengucapkan terima kasih kepada orang tua yang selalu mendukungnya hingga saat ini.

"Aku mau ngucapin makasih buat mama karena mama udah dan dukung banget aku, mama udah ngebantu aku, papa juga udah nge-support aku," tuturnya dengan mata yang berkaca-kaca.
(wyn)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More