Cara Hemat Kuota Internet Saat Anak Sekolah Daring Menggunakan Zoom

Senin, 30 Agustus 2021 - 00:18 WIB
Seorang siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) tengah mengikuti pembelajaran jarak jauh dari rumahnya. Foto/Ist
JAKARTA - Selama masa pandemi Covid-19 , aplikasi Zoom masih menjadi andalan saat pembelajaran jarak jauh (PJJ) baik di sekolah maupun perguruan tinggi. Hal tersebut lantaran aplikasi ini dapat digunakan dengan mudah dan mencakup banyak peserta.

Kendati demikian, seperti aplikasi konferensi video lainnya, Zoom tentunya banyak menyedot kuota internet karena dipakai berjam-jam. Untuk itu, SINDOnews rangkum beberapa tips agar kuota internet lebih hemat saat menggunakan Zoom.



1. Matikan Suara



Ada baiknya mematikan suara saat Anda tidak diminta bicara. Hal tersebut dapat mengurangi bandwidth dan menghemat kuota. Gunakan tombol bungkam/mute di sudut kiri bawah layar Zoom untuk mengaktifkan dan menonaktifkan audio Anda.

2. Matikan Kamera

Anda juga lebih baik mematikan kamera apabila memungkinkan. Seperti halnya ketika Anda tidak diharuskan menampakkan muka saat kelas Zoom. Pastinya dengan langkah ini kuota yang dihemat akan lebih banyak.

3. Matikan Video HD

Bila memang harus menggunakan kamera, Anda bisa mencoba cara lain. Salah satunya dengan mengurangi kualitas video. Cobalah cek apakah Anda telah mengaktifkan resolusi HD, jika iya, matikan resolusi HD. Pasalnya resolusi HD memerlukan lebih banyak data.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More