Harus Tahu, Ini 10 Jurusan Kuliah yang Lulusannya Selalu Dibutuhkan di Masa Depan

Senin, 07 Maret 2022 - 17:12 WIB
Harus Tahu, Ini 10 Jurusan...
Jurusan kedokteran. Foto/Dok/SINDOnews
JAKARTA - Perubahan teknologi memang dapat mengubah tren dunia kerja. Namun ada sejumlah jurusan kuliah yang lulusannya akan tetap dicari oleh industri di masa depan.

Bagi calon mahasiswa baru , tren pekerjaan yang dibutuhkan di masa depan perlu dipahami sejak dini. Hal ini penting karena dapat menentukan karier yang bisa diambil yang relevan dengan jurusan yang akan ditempuh di perguruan tinggi.

Baca juga: Ini Sederet Jurusan Sepi Peminat dengan Prospek Kerja Tinggi, Nomor 2 Paling Diminati

Melansir dari laman Ruangguru di ruangguru.com, Senin (7/3/2022), telah dirangkum 10 jurusan kuliah yang lulusannya dinilai akan selalu banyak dicari di masa depan.

Bagi calon mahasiswa yang belum tahu ingin mengambil jurusan apa, intip 10 jurusan dengan prospek karier cemerlang di masa datang berikut ini.

1. Kedokteran dan Kesehatan Masyarakat

Tidak dapat dipungkiri, lulusan Kedokteran dan Kesehatan Masyarakat akan sangat dibutuhkan di masa datang. Selama manusia ada di muka bumi, maka tenaga kesehatan akan terus dibutuhkan.

Baca juga: Ini Daya Tampung ITB Jalur SBMPTN 2022, Cek Keketatan Jurusan Pilihanmu

Apalagi sejak pandemi Covid-19 ini, sangat banyak dibutuhkan tenaga ahli yang dapat menyelesaikan pandemi ini dan mencegah datangnya pandemi lain di masa depan.

2. Keperawatan

Lulusan dari jurusan Keperawatan juga sangat dibutuhkan di masa depan untuk membantu tugas dokter. Seorang perawat akan belajar cara penanganan pasien yang tugasnya tidak kalah penting dari dokter.

3. Farmasi

Dalam beberapa tahun terakhir, dunia farmasi dan kesehatan terus menjadi industri yang sangat penting. Tidak heran jika lulusannya pun semakin dibutuhkan. Farmasi pun tidak terbatas hanya pada obat-obatan saja ya, tetapi juga industri kosmetik.

Lulusan Farmasi akan bertugas untuk meracik, menganalisis, dan mengindentifikasi obat-obatan serta kosmetik yang sesuai dengan standar kelayakan kesehatan.

4. Psikologi
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!