Jurusan Soshum Sepi Peminat dengan Peluang Kerja Tinggi, Tertarik?

Jum'at, 03 Juni 2022 - 18:55 WIB
Arkeologi merupakan ilmu yang mempelajari tentang kebudayaan (manusia) masa lalu dan sekarang melalui sebuah kajian sistematis berdasarkan data benda-benda yang ditinggalkan. Selama kuliah, mahasiswa akan sering studi lapangan ke tempat-tempat seru yang jarang dikunjungi orang lain.

Mahasiswanya akan belajar dan menganalisa berbagai barang peninggalan purbakala, peristiwa masa lampau, hingga artefak. Para lulusan arkeologi bisa bekerja sebagai peneliti, ahli benda-benda bersejarah, atau bahkan kamu mempunyai peluang untuk direkrut oleh para ilmuwan dari luar negeri.

Universitas dengan jurusan arkeologi di Indonesia antara lain UI, UGM, UNHAS, Udayana, Universitas Jambi, dan Universitas Halu Oleo.

7. Jurusan Ilmu Perpustakaan

Banyak yang mengacuhkan jurusan Ilmu Perpustakaan karena beranggapan bahwa mereka hanya akan mempelajari tentang buku. Anggapan itu bisa dibilang tidak benar sebab jurusan ini akan mengajarkan banyak hal. Mulai dari bidang arsip, pengorganisasian, pengawetan, dan penyebarluasan sumber informasi di sebuah perpustakaan.

Selain ilmu sosial, mahasiswa juga akan belajar hukum dan teknik yang berkaitan dengan cara mengelola atau menyebarkan informasi. Prospek kerja setelah lulus dari jurusan ini juga sangat luas karena hampir seluruh instansi membutuhkan ahli di bidang kepustakaan dan kearsipan.

Di antaranya bisa berkarier sebagai pustakawan, programmer, sekretaris, administrasi arsip, hingga document controller. Universitas dengan jurusan ilmu perpustakaan antara lain UI, UGM, UNS, UNDIP, UNAIR, dan UIN.
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
(mpw)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More