Jurusan Paling Diminati di Telkom University, Apa Saja?

Jum'at, 10 Juni 2022 - 11:35 WIB
Dalam memperkuat kompetensi mahasiswa, Program Studi Sarjana (S1) Teknik Industri mempunyai kekhususan untuk memberikan pengajaran, implementasi dan praktek, serta pengembangan keilmuan Teknik Industri dengan penguatan bidang Teknologi, Informasi, dan Komunikasi (TIK).

Selain itu, terdapat beberapa jalur peminatan yang tersedia di akhir studi untuk menambahkan kompetensi yang lebih spesifik kepada mahasiswa selain ilmu ke-teknik industrian.

Putra menerangkan, Telkom University tahun ini menargetkan penerimaan mahasiswa baru sekitar 8.000 orang. Jalur penerimaannya sendiri beragam mulai dari jalur berbasis rapor, tes tulis, hingga penerimaan bersama melalui Aliansi Perguruan Tinggi Berbasis Badan Usaha Milik Negara (Aperti BUMN).

Beasiswa yang tersedia di Telkom University juga bermacam-macam. Mulai dari beasiswa berdasarkan rapor, kerja sama dengan forum OSIS di Jawa Barat, jalur khusus vokasi, KIP Kuliah, hingga kerja sama beasiswa dengan Pemprov Jabar.
(nnz)
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More