PPDB Jateng SMA/SMK 2022 Dimulai Hari Ini, Cek Link Pendaftarannya

Rabu, 29 Juni 2022 - 13:24 WIB
PPDB Jateng SMA/SMK...
PPDB Jateng jenjang SMA/SMK dimulai hari ini. Foto/Dok.SINDOnews/Isra Triansyah.
JAKARTA - Pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) jenjang SMA dan SMK Negeri di Provinsi Jawa Tengah (Jateng) 2022 dimulai hari ini, Rabu (29/6/2022). Pendaftaran dilakukan secara online di situs ppdb.jatengprov.go.id.

PPDB Jateng jenjang SMA/SMK terbagi atas beberapa jalur. Yakni untuk SMA dibuka jalur zonasi dengan kuota (minimal 55%), prestasi (maks 20%), afirmasi (min 20%), dan perpindahan orang tua (maks 5%).

Untuk jenjang SMA, calon peserta didik SMA Negeri dapat mendaftarkan diri pada 1 satuan pendidikan melalui jalur zonasi dan 1 satuan pendidikan di luar zonasi pada jalur prestasi atau afirmasi apabila memenuhi persyaratan

Baca: Viral, Ayah Gendong Anaknya yang Jadi Hafidz Al-Qur'an di Kudus

Selain itu, calon peserta didik SMA Negeri dapat mengubah pilihan satuan pendidikan dan jalur selama masa pendaftaran kecuali jalur perpindahan orang tua/wali.

Sementara untuk jenjang SMK, terbagi atas jalur prestasi (75%), afirmasi (15%), dan jarak terdekat (10%). Calon peserta didik SMK negeri dapat mendaftar di 2 pilihan program keahlian di sebanyak-banyaknya 2 satuan pendidikan.

Selain itu, calon peserta didik SMK negeri dapat mengubah pilihan kompetensi keahlian dan/atau satuan pendidikan selama masa pendaftaran dengan melakukan pembatalan pendaftaran di SMA dan/atau sebaliknya.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!