Universitas Terbuka Kukuhkan 8 Profesor, Ini Daftarnya

Kamis, 11 Agustus 2022 - 17:40 WIB
Universitas Terbuka (UT) mengukuhkan delapan profesor baru. Foto/UT.
JAKARTA - Universitas Terbuka (UT) mengukuhkan delapan profesor atau guru besar baru. UT pun akan terus mendorong civitas akademikanya untuk menjadi guru besar dengan berbagai macam akselerasi.

Rektor UT Prof Ojat Darojat mengatakan, pihaknya akan terus melakukan akselerasi agar semakin banyak jumlah guru besar yang dikukuhkan di UT. Rektor menjelaskan, akselerasi untuk menambah guru besar di UT salah satunya dengan mengadakan workshop atau pelatihan.

“Terutama pelatihan pengembangan artikel sehingga bisa dipublikasikan di jurnal nasional maupun internasional bereputasi,” katanya usai pengukuhan guru besar UT, UTCC UT, Tangerang Selatan, Banten.



Baca juga: Tertarik Kuliah di UPH? Ini Daftar Fakultas dan Keunggulannya

Dia menambahkan, saat ini proses pengajuan guru besar di Kemendikbudristek telah dilakukan secara online. Hal ini pun mempermudah proses untuk menjadi guru besar. Namun untuk pengajuannya, calon guru besar harus memiliki akun terlebih dulu.

Upacara Pengukuhan Profesor UT berlangsung pada 8 dan 9 Agustus 2022. Acara terbagi dua hari, karena terdapat orasi ilmiah yang dilakukan oleh masing-masing profesor/guru besar yang dikukuhkan.

Beberapa profesor telah turun SK-nya sejak dua tahun lalu yaitu 2018, namun karena kondisi pandemi, seremonial acara pengukuhan baru dilaksanakan pada 2022 ini dalam kondisi yang belum sepenuhnya lepas dari pandemi Covid-19.

Berikut ini delapan profesor/guru besar UT yang telah dikukuhkan.

1. Prof. Drs. Udan Kusmawan, M.A., Ph.D., (TMT Profesor 1 Maret 2018) Guru Besar pada Jurusan Pendidikan Dasar Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan UT, dengan judul orasi “A Quadrant for Student Digital and Online Learning Competencies.”
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More