Keren! 2 Siswa Madrasah dari Medan Ikuti Program Pertukaran Pelajar ke Korea Selatan

Selasa, 22 November 2022 - 07:47 WIB
Keren! 2 Siswa Madrasah...
Dua siswa MAN 1 Medan, Zafira Nazhifa dan Guslihan Ginda Harahap, terpilih mengikuti pertukaran pelajar ke Gwangju Korea Selatan. Foto/Dok/MAN 1 Medan
JAKARTA - Dua siswa Madrasah Aliyah Negeri ( MAN ) 1 Medan, Zafira Nazhifa dan Guslihan Ginda Harahap, terpilih mengikuti pertukaran pelajar ke Gwangju Korea Selatan. Mereka berada di Negeri Gingseng itu selama 10 hari ke depan.

Keduanya berangkat dari Bandara Kualanamu Medan. Keberangkatan mereka diantar langsung Kepala MAN 1 Medan Reza Faisal.

Baca juga: MAN 2 Kota Malang Raih Perak dan Perunggu Ajang International Exhibition for Young Inventor 2022

Menurut Reza Faisal, pertukaran pelajar ini merupakan bagian dari Program Sister City antara Kota Medan Indonesia dan Kota Gwangju Korea Selatan yang sudah berlangsung sejak tahun 1997.

Ia menambahkan MAN 1 Medan menjadi satu-satunya Madrasah Aliyah yang mengikuti program ini bersama SMA lainnya di Kota Medan. Keberangkatan dua siswa MAN 1 Medan ini ke ke Gwangju juga mendapat dukungan dari Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sumatera Utara, Abdul Amri Siregar dan Kabid Pendidikan Madrasah, Erwin Pinayungan Dasopang.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!