Rekomendasi Jurusan SNBP 2023 jika Nilai Rapor Terbaik Kamu Fisika

Jum'at, 20 Januari 2023 - 08:32 WIB
loading...
Rekomendasi Jurusan SNBP 2023 jika Nilai Rapor Terbaik Kamu Fisika
Rekomendasi jurusan SNBP 2023 jika nilai rapor terbaik kamu Fisika. Mulai dari Fisika itu sendiri hingga Arsitektur. Foto/Dok/SINDOnews.
A A A
JAKARTA - Siswa dengan nilai rapor terbaik Fisika bisa memilih sejumlah rekomendasi jurusan kuliah pada Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi ( SNBP ) 2023. Pilihlah jurusan kuliah sesuai dengan minat dan bakat masing-masing.

Nama-nama fisikawan berpengaruh di dunia seperti Albert Einstein, Galileo Galilei, Isaac Newton pasti menjadi idola bagi para penyuka Fisika di bangku sekolah.

Mata pelajaran Fisika akan membawa para siswa untuk mempelajari prinsip gravitasi sehingga planet-planet pun bisa berputar mengelilingi matahari.

Penyuka fisika tentunya familiar dengan teori gravitasi yang ditemukan Isaac Newton ketika sebuah apel jatuh dari pohon dan mengenai kepalanya.

Siswa yang jago Fisika pun bisa meneruskan mempelajarinya di sejumlah jurusan kuliah di perguruan tinggi negeri (PTN) melalui jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2023.

Ketentuan memilih jurusan di SNBP 2023 itu setiap siswa dapat memilih dua program studi dari satu PTN atau dua PTN. Namun jika memilih 2 jurusan maka salah satu harus berada di PTN pada provinsi yang sama dengan sekolah asal.

Baca juga: Begini Langkah Tegas Kemendikbudristek Menghapus Kekerasan Seksual di Lingkungan Pendidikan

Kemudian jika calon mahasiswa di jalur SNBP 2023 hanya memilih satu program studi saja maka mereka dapat memilih PTN yang berada di provinsi mana pun di seluruh Indonesia.

Lalu jurusan kuliah apa saja yang bisa menjadi rekomendasi para penyuka Fisika di SNBP 2023? berikut ini 5 di antaranya dikutip dari laman Aku Pintar.

1. Fisika

Meskipun ada jurusan Fisika di perguruan tinggi, namun jurusannya terbagi-bagi atas beberapa fokus keilmuan. Yakni jurusan Fisika itu sendiri, kemudian ada Teknik Fisika, Geofisika, Teknik Geofisika, Pendidikan Fisika, Tadris Fisika, dan Tadris IPA konsentrasi Fisika.

Bagi kalian yang suka dengan ilmu murni Fisika maka pilih saja jurusan Fisika yang biasanya ada di Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA).

Namun bagi yang suka dengan bidang ilmu rekayasa, maka jurusan Teknik Fisika yang ada di Fakultas Teknik bisa menjadi pilihan kalian.

2. Teknik/Rekayasa

Jurusan kuliah di bidang teknik atau rekayasa juga bisa menjadi pilihan bagi anak IPA dan juga para penyuka fisika. Misalnya saja Rekayasa Nanoteknologi, Teknik Pertambangan, Teknik Dirgantara, Teknik Sipil, hingga Teknik Lepas Pantai.

Baca juga: Prof Trias Aditya Kurniawan Muhammad Jadi Guru Besar Pertama Teknik Geodesi UGM

Masih banyak lagi jurusan teknik yang sudah tidak asing lagi anak IPA yang sebagian berkaitan dengan fisika dan sebagian lagi terkait kimia, matematika, dan biologi.

3. Astronomi

Astronomi juga termasuk salah satu jurusan kuliah IPA. Bahkan di Indonesia, jurusan ini termasuk langka karena baru satu yang membuka jurusan ini yakni Institut Teknologi Bandung (ITB).

Astronomi adalah jurusan yang berhubungan dengan Kimia, Matematika, dan Fisika sekaligus. Jadi, meski jurusan ini terbilang langka namun bisa menjadi jurusan yang patut dipertimbangkan bagi para penyuka fisika.

4. Geografi

Meski jurusan ini tidak secara langsung berkaitan dengan fisika namun geografi bisa menjadi salah satu jurusan IPA yang bisa dipilih oleh para penyuka pelajaran fisika. Ilmu IPA kalian bisa dipakai di jurusan Geografi, Pendidikan Geografi, dan Sains Informasi Geografi.

5. Arsitektur

Jurusan dan pekerjaan di bidang arsitektur mungkin masih terdengar asing buat kalian yang selama ini fokus pada satu bidang saja, yaitu fisika. Namun kenyataannya Arsitektur memang merupakan bagian dari jurusan IPA. Dan tak sedikit anak IPA yang tertarik kuliah Arsitektur.

Jangan buru-buru terintimidasi dengan kemampuan menggambar untuk kuliah Arsitektur. Memang dibutuhkan taste tersendiri untuk menghasilkan karya arsitektur yang indah. Akan tetapi, setiap desain arsitektur membutuhkan kemampuan matematis yang sebenarnya selama ini sudah kamu miliki selama "berdekatan" dengan fisika.

Jadi jika harus memilih jurusan sesuai mata pelajaran favorit, jangan abaikan beberapa alternatif jurusan seperti Teknik Arsitektur, Ilmu Seni dan Arsitektur Islam, Arsitektur Lanskap, Pendidikan Teknik Arsitektur, Arsitektur Interior, dan tentunya Arsitektur itu sendiri.

Penerimaan mahasiswa baru di PTN melalui SNBP dilakukan berdasarkan hasil penelusuran prestasi akademik. Pesertanya adalah siswa kelas 12 yang akan lulus pada tahun 2023. Kuota minimum jalur SNBP masing-masing PTN adalah 20%.

Bagi siswa yang layak mendaftar SNBP, nilai rapor akan diinput melalui Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS). Perlu diingat, data siswa yang diisikan hanya yang eligible sesuai dengan ketentuan.

Jadwal SNBP 2023

A. Kuota Sekolah

- Pengumuman kuota sekolah : 28 Desember 2022
- Penutupan Masa sanggah kuota sekolah : 17 Januari 2023

B. Pembuatan Akun SNPMB

- Pembuatan Akun SNPMB sekolah : 9 Januari - 9 Februari 2023
- Pembuatan Akun SNPMB siswa : 16 Januari - 15 Februari 2023

C. PDSS dan SNBP

- Penetapan Siswa Eligible : 3 Januari - 8 Februari 2023
- Pengisian PDSS : 9 Januari - 9 Februari 2023
- Pendaftaran SNBP : 14 - 28 Februari 2023
- Pengumuman Hasil SNBP : 28 Maret 2023

Seluruh kegiatan pada hari yang sudah ditentukan diakhiri pada pukul 15.00 WIB.
(nnz)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2971 seconds (0.1#10.140)