SNPDB Madrasah, Kemenag Buka Pendaftaran untuk Siswa Luar Negeri

Senin, 30 Januari 2023 - 13:24 WIB
loading...
SNPDB Madrasah, Kemenag...
Direktur Kurikulum Sarana Kelembagaan dan Kesiswaan (KSKK) Madrasah, Moh Isom. Foto/Dok/Kemenag
A A A
JAKARTA - Seleksi Nasional Peserta Didik Baru ( SNPDB ) tahun 2023 untuk Madrasah Aliyah Negeri (MAN) unggulan sudah dibuka. Pendaftaran dibuka secara online, dari 9 Januari hingga 11 Februari 2023.

Ada 36 madrasah pilihan, terdiri atas: 24 MAN Insan Cendekia, 10 MAN Program Keagamaan, dan 2 Madrasah Aliyah Kejuruan Negeri (MAKN). Pada SNPDB tahun ini, Kementerian Agama juga membuka kesempatan bagi siswa-siswi asing untuk ikut seleksi tersebut.



"Pada SNPDB 2023 ini, kita buka pendaftaran untuk calon peserta didik dari luar negeri. Ini merupakan ikhtiar awal dari internasionalisasi madrasah,” terang Direktur Kurikulum Sarana Kelembagaan dan Kesiswaan (KSKK) Madrasah, Moh Isom seperti dilansir dari laman Kemenag, Senin (30/1/2023).

“Kita harus mulai percaya diri dengan kualitas madrasah kita dan sudah saatnya kita berada di posisi yang melayani masyarakat dunia, dengan memberikan beasiswa kepada calon peserta didik," sambungnya.

SNPDB 2023 menjadi tahun pertama dibukanya akses bagi pendaftar peserta didik baru dari luar negeri. Karena masih pertama, Kementerian Agama, melalui Direktorat KSKK Madrasah membuat piloting terlebih dahulu sambil menata sistem regulasi, kerja sama dan seleksinya.



"Tahun ini kita piloting terlebih dahulu untuk satu negara, yakni Filipina. Kita akan berikan kuota 14 peserta didik asal Filipina yang memenuhi persyaratan untuk memilih MAN-MAN unggulan yang ada di Indonesia. Mudah-mudahan tahun depan bisa menambah ke negara lain di Asia Tenggara, seperti Thailand dan Laos,” lanjut Moh Isom.

Negara Filipina dipilih bukan tanpa alasan. Pemilihan Filipina sebagai negara piloting ini, kata Isom, karena sudah ada perjanjian Government to Government (G to G) antara dua negara.

Direktorat KSKK Madrasah melindaklanjuti perjanjian tersebut di bidang pendidikan madrasah dan akan ditindaklanjuti dengan MoU (Memorandum of Understanding) antar Kementerian atau Direktur Jenderal.

“Dalam waktu dekat ini, Direktorat KSKK Madrasah didampingi dari Direktorat Asia Tenggara Kementerian Luar Negeri dan advisor Inovasi Kemitraan Australia-Indonesia, Bahrul Hayat, akan melakukan langkah-langkah strategis dan praktis dalam mewujudkan seleksi calon peserta didik dari Filipina,” ujarnya.

Moh Isom juga mengungkapkan bahwa pembiayaan untuk 14 peserta didik baru dari Filipina ini dimasukkan dalam skema beasiswa LPDP (Lembaga Pengelola Dana Pendidikan). Selain itu, tidak menutup kemungkinan berkolaborasi dengan Direktorat Asia Tenggara Kementerian Luar Negeri.

Rapat Koordinasi ini juga dihadiri oleh Direktur Asia Tenggara Kementerian Luar Negeri, Mirza Nurhidayat dan advisor Inovasi Kemitraan Australia-Indonesia dan juga Konsultan Pendidikan di Filipina, Bahrul Hayat. Baik Mirza Nurhidayat maupun Bahrul Hayat akan men-support dan mengasistensi rintisan internasionalisasi madrasah ini.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Lolos SNBP, 66 Siswa...
Lolos SNBP, 66 Siswa MAN 13 Jakarta Diterima di Perguruan Tinggi Negeri Favorit
Dana BOS Madrasah dan...
Dana BOS Madrasah dan BOP RA 2025 Mulai Dicairkan, Simak Mekanismenya
Keren, Siswa MAN 4 Jakarta...
Keren, Siswa MAN 4 Jakarta Berhasil Diterima di 13 Kampus Top Dunia
PJJ Magister PAI UIN...
PJJ Magister PAI UIN SSC 2025 Dibuka, Berikut Jadwal dan Syarat Pendaftaran
TPG Guru dan Pengawas...
TPG Guru dan Pengawas PAI akan Ditransfer sebelum Lebaran 2025
Anggaran TPG Madrasah...
Anggaran TPG Madrasah Rp2 Triliun Cair sebelum Lebaran, Ini yang Harus Dilakukan Guru
70.113 Guru Kemenag...
70.113 Guru Kemenag Ikuti PPG Daljab Angkatan I, Cek Syarat Lulusnya
Kemenag Targetkan Tunjangan...
Kemenag Targetkan Tunjangan Profesi Guru Madrasah Cair sebelum Lebaran 2025
Mengenal Kurikulum Cinta...
Mengenal Kurikulum Cinta yang Diinisiasi Kemenag, Ada Mapel Baru?
Rekomendasi
Penyanyi Jepang Ini...
Penyanyi Jepang Ini Lakukan Perjalanan Pulang Pergi 4 Jam untuk Kuliah, Habiskan Rp3,5 Juta Setiap Hari
Dukung Transformasi...
Dukung Transformasi TMII, Bank Raya Hadirkan Pembayaran Cashless bagi Pengunjung
Rusia Pukul Mundur Serangan...
Rusia Pukul Mundur Serangan Ukraina di Tengah Gencatan Senjata Paskah
Tenaga Honorer di DPRD...
Tenaga Honorer di DPRD Jakarta Diduga Jadi Korban Pelecehan Seksual
Sadis, Pelaku Curanmor...
Sadis, Pelaku Curanmor Tembak Pemilik Motor hingga Kritis di Tebet
Pria Ini Idap Penyakit...
Pria Ini Idap Penyakit Kulit Akibat Pakai Baju Thrifting Tanpa Dicuci, Kenali Gejalanya
Berita Terkini
Cara Tarik Dana PIP...
Cara Tarik Dana PIP di Teller Bank: Syarat, Dokumen, dan Prosedur Lengkap
11 jam yang lalu
Dipantau Ketat, Itera...
Dipantau Ketat, Itera Siapkan 196 Pengawas untuk UTBK SNBT 2025
12 jam yang lalu
Ambulan atau Ambulans,...
Ambulan atau Ambulans, Mana Kata yang Baku Menurut KBBI?
13 jam yang lalu
10 Ucapan Wafat Yesus...
10 Ucapan Wafat Yesus Kristus untuk Teman Sekolah, Singkat Penuh Makna
13 jam yang lalu
Pendidikan Raja Charles...
Pendidikan Raja Charles III: Lulusan Sekolah Elit, Kini Raja Inggris Tertua Sepanjang Sejarah
1 hari yang lalu
Ini Jalur Masuk UGM...
Ini Jalur Masuk UGM untuk Calon Mahasiswa Tidak Mampu, Cek Jadwal Pendaftarannya
1 hari yang lalu
Infografis
Antisipasi NATO, Putin...
Antisipasi NATO, Putin Panggil 160.000 Pemuda untuk Wajib Militer
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved