Unand Sediakan Kuota 7.350 untuk Mahasiswa Baru di 3 Jalur Penerimaan

Rabu, 15 Februari 2023 - 18:46 WIB
loading...
Unand Sediakan Kuota...
Universitas Andalas (Unand) menyediakan kuota 7.350 untuk mahasiswa baru di 3 jalur penerimaan. Foto/Dok/Unand.
A A A
JAKARTA - Universitas Andalas ( Unand ) menyediakan kuota 7.350 untuk calon mahasiswa baru di tahun ini untuk jenjang S1 dan D3 melalui tiga jalur penerimaan. Unand membuka dua jalur nasional yaitu SNBP dan SNBT dan satu jalur mandiri.

Wakil Rektor I Universitas Andalas Prof. Mansyurdin mengatakan, Permendikbudristek Republik Indonesia No 48 Tahun 2022 tentang Penerimaan Mahasiswa Baru Program Diploma dan Program Sarjana pada Perguruan Tinggi Negeri memuat aturan mengenai 3 jalur masuk PTN.

Ketiga jalur tersebut yaitu jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT), dan jalur Seleksi Mandiri.

Baca juga: Inovasi Keren, Mahasiswa Teknik Mesin UPER Rancang Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohidro

“SNBP dan SNBT sepenuhnya dipersiapkan oleh tim SNPMB, seleksi Mandiri dikelola sepenuhnya oleh PTN masing-masing,” katanya, dikutip dari laman Unand, Rabu (15/2/2023).

Prof. Mansyur menyebutkan, kuota mahasiswa baru melalui SNBP adalah 20 persen dari total penerimaan yaitu 2.084 orang. Kemudian jalur SNBT dengan kuota 35 persen sebanyak 2.910 orang, dan SIMA Unand kuotanya adalah 45 persen atau sebanyak 2.356 orang.

Baca juga: Tingkatkan Kualitas Edukasi, MNC University Jalin Kerja Sama dengan King's College London

Terkait jalur SNBP, dia berpesan kepada calon peserta agar jangan sampai satu sekolah menumpuk pada satu program studi. Pasalnya, dia menjelaskan, karena tiap program studi hanya menerima satu siswa dari satu sekolah, kecuali dari SMA dengan status Unggul.

Direktur Pendidikan dan Pembelajaran Universitas Andalas dr. Nur Afrainin Syah mengatakan, pendaftaran SNBP dimulai pada 14–28 Februari 2023. “Pengumuman Hasil SNBP dijadwalkan pada 28 Maret 2023, sedangkan jadwal Pendaftaran Ulang peserta yang lulus SNBP dapat dilihat pada laman PTN penerima,” sambungnya.

Lalu, untuk jadwal SNBT diawali dengan Registrasi Akun SNPMB 16 Februari–3 Maret 2023. Pendaftaran UTBK dan SNBT 23 Maret–14 April 2023. Pelaksanaan UTBK dilakukan dalam dua gelombang, yaitu Gelombang I pada 8–14 Mei 2023 dan Gelombang II pada 22–28 Mei 2023. Pengumuman Hasil Seleksi Jalur SNBT dijadwalkan 20 Juni 2023.

“Terkait pendaftar SNPMB 2023 dari keluarga kurang mampu secara ekonomi dapat mengajukan bantuan biaya pendidikan skema KIP Kuliah. Informasi detail dapat dilihat pada laman https://kip-kuliah.kemdikbud.go.id,” pungkasnya.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
5 PTN Terima Lulusan...
5 PTN Terima Lulusan dengan Ijazah Hingga 10 Tahun Terakhir, Ada Pilihanmu?
UTBK 2025 Diikuti 860.975...
UTBK 2025 Diikuti 860.975 Peserta, Berapa Orang yang Akan Diterima di SNBT?
Jalur SMMPTN Barat 2025...
Jalur SMMPTN Barat 2025 Dibuka 4 Mei, Ini Persyaratan dan Jadwal Selengkapnya
Lolos SNBP, 66 Siswa...
Lolos SNBP, 66 Siswa MAN 13 Jakarta Diterima di Perguruan Tinggi Negeri Favorit
5 PTN yang Sedang Buka...
5 PTN yang Sedang Buka Pendaftaran Jalur Mandiri 2025, Ada Kampus Pilihanmu?
Biaya Kuliah Kedokteran...
Biaya Kuliah Kedokteran di 5 PTN Pulau Sumatera Jalur Mandiri 2025: Unand, Unsri, USK, USU, dan Unri
Kapan Pendaftaran Seleksi...
Kapan Pendaftaran Seleksi Mandiri Universitas Brawijaya 2025 Dibuka? Camaba Siap-siap Ya
Kapan UM PTKIN 2025...
Kapan UM PTKIN 2025 Dibuka? Ini Persyaratan, Alur, dan Biaya Pendaftarannya
Bagaimana Cara Meningkatkan...
Bagaimana Cara Meningkatkan Peluang Diterima di SNBT 2025?
Rekomendasi
Efren Reyes Optimistis...
Efren Reyes Optimistis Biliar Punya Potensi Besar di Indonesia
Seberapa Kaya Oleksandr...
Seberapa Kaya Oleksandr Usyk? Petinju Tajir dari Ukraina yang Menggemparkan
31 Anak Jadi Korban...
31 Anak Jadi Korban Predator Seks di Jepara, Polda Jateng Bongkar Riwayat Ponsel Tersangka
Kisah Raja Mataram Mimpi...
Kisah Raja Mataram Mimpi Buruk Bisul Bernanah hingga Hentikan Permusuhan dengan Ulama
Daftar Kode Redeem FF...
Daftar Kode Redeem FF Free Fire Max Jumat 2 Mei 2025, Klaim Sekarang!
Hadiri Halalbihalal,...
Hadiri Halalbihalal, Bahlil Dorong AMPI Inovatif Gaet Anak Muda
Berita Terkini
Apa Tema Hari Pendidikan...
Apa Tema Hari Pendidikan Nasional 2025? Berikut Makna Logonya
1 jam yang lalu
8 Fakta Menarik Ki Hajar...
8 Fakta Menarik Ki Hajar Dewantara yang Wajib Kamu Tahu di Hari Pendidikan Nasional
1 jam yang lalu
10 Pantun yang Cocok...
10 Pantun yang Cocok Dibagikan ke Guru di Hari Pendidikan Nasional 2025
1 jam yang lalu
Siapa Nama Asli Ki Hajar...
Siapa Nama Asli Ki Hajar Dewantara? Sosok Penting di Hari Pendidikan Nasional
2 jam yang lalu
ITB Tindak Tegas Mahasiswanya...
ITB Tindak Tegas Mahasiswanya yang Terlibat Perjokian di UTBK 2025
11 jam yang lalu
Universitas Sanata Dharma...
Universitas Sanata Dharma Kukuhkan 3 Guru Besar Baru
11 jam yang lalu
Infografis
3 Alasan Komisi Eropa...
3 Alasan Komisi Eropa Dorong UE Miliki Blok Pertahanan Baru
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved