10 Universitas Swasta Terbaik di Sumatra Versi Webometrics 2023

Senin, 06 Maret 2023 - 12:10 WIB
loading...
10 Universitas Swasta...
10 universitas swasta terbaik di Sumatra versi Webometrics 2023 untuk panduan memilih perguruan tinggi. Foto/SINDOnews.
A A A
JAKARTA - 10 universitas swasta terbaik di Sumatra bisa menjadi pilihan calon mahasiswa baru. Daftar 10 universitas swasta terbaik yang disajikan kali ini berdasarkan pemeringkatan Webometrics edisi Januari 2023.

Webometrics 2023 tidak hanya memuat daftar yang berisi perguruan tinggi negeri (PTN) saja. Tetapi perguruan tinggi swasta (PTS) pun masuk di dalam pemeringkatan dunia ini.

Di Indonesia, PTS yang masuk pemeringkatan Webometrics bukan hanya yang berada di Pulau Jawa, namun tersebar ke seluruh provinsi termasuk juga universitas swasta di Sumatra.

Baca juga: Kisah Perjuangan Mahasiswa Asal Gaza Lulus Kedokteran di Unair

Dikutip dari laman Webometrics, berikut ini 10 universitas swasta terbaik di Sumatra yang masuk pemeringkatan Webometrics Januari 2023.

10 Universitas Swasta Terbaik di Sumatra Berdasarkan Webometrics 2023

1. Universitas Teknokrat Indonesia

Peringkat nasional: 51
Peringkat dunia: 3.941
Lokasi: Jalan ZA. Pagar Alam No.9 -11, Labuhan Ratu, Kec. Kedaton, Kota Bandar Lampung, Lampung.

2. Universitas Medan Area

Peringkat nasional: 72
Peringkat dunia: 5.006
Lokasi: Jalan Setia Budi No.79 B, Tj. Rejo, Kec. Medan Sunggal, Kota Medan, Sumatra Utara.

3. Universitas Malahayati

Peringkat nasional: 74
Peringkat dunia: 5.053
Lokasi: Jalan Pramuka No.27, Kemiling Permai, Kec. Kemiling, Kota Bandar Lampung, Lampung.

4. Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara

Peringkat nasional: 79
Peringkat dunia: 5.134
Lokasi: Jalan Kapten Muchtar Basri No.3, Glugur Darat II, Kec. Medan Tim., Kota Medan, Sumatra Utara.

5. Institut Informatika dan Bisnis Darmajaya

Peringkat nasional: 84
Peringkat dunia: 5.261
Lokasi: Jalan ZA. Pagar Alam No.93, Gedong Meneng, Kec. Rajabasa, Kota Bandar Lampung, Lampung.

6. Universitas Bina Darma

Peringkat nasional: 111
Peringkat dunia: 5.876
Lokasi: Jalan Jenderal Ahmad Yani No.3, 9/10 Ulu, Kecamatan Seberang Ulu I, Kota Palembang, Sumatra Selatan.

7. STKIP PGRI Sumbar

Peringkat nasional: 112
Peringkat dunia: 5.884
Lokasi: Jalan Gn. Pangilun, Gn. Pangilun, Kec. Padang Utara, Kota Padang, Sumatra Barat.

8. Universitas Potensi Utama

Peringkat nasional: 125
Peringkat dunia: 6.108
Lokasi: Jalan. KL. Yos Sudarso Km. 6,5 No. 3-A, Tanjung Mulia, Tj. Mulia, Kec. Medan Deli, Kota Medan, Sumatra Utara.

9. Universitas Almuslim

Peringkat nasional: 140
Peringkat dunia: 6.265
Lokasi: Jalan Almuslim, Matangglumpangdua, Paya Cut, Kec. Peusangan, Kabupaten Bireuen, Aceh.

10. Universitas Muhammadiyah Aceh (Unmuha)

Peringkat nasional: 144
Peringkat dunia: 6.443.
Lokasi: Jalan Muhammadiyah No.91, Batoh, Kec. Lueng Bata, Kota Banda Aceh, Aceh.

Demikian 10 universitas swasta terbaik di Sumatra berdasarkan pemeringkatan Webometrics edisi Januari 2023. Semoga informasi ini bermanfaat bagi pembaca setia SINDOnews.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1751 seconds (0.1#10.140)