Daftar 10 MAN Terbaik di Indonesia, Rekomendasi PPDB 2023

Jum'at, 10 Maret 2023 - 06:21 WIB
loading...
Daftar 10 MAN Terbaik di Indonesia, Rekomendasi PPDB 2023
MAN Insan Cendekia (IC) Serpong. Foto/Dok/Pendis Kemenag
A A A
JAKARTA - Penerimaan Peserta Didik Baru ( PPDB ) 2023 segera dibuka. Siswa kelas 9 dapat melanjutkan ke SMK, SMA, ataupun MAN. Untuk siswa yang akan melanjutkan pendidikan ke MAN, perlu mengetahui deretan MAN terbaik di Indonesia.

Berikut dafar MAN terbaik di Indonesia berdasarkan Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) 2022 yang bisa menjadi rekomendasi PPDB 2023.

1. MAN Insan Cendekia Serpong

MAN Insan Cendekia Serpong pada UTBK 2022 mempunyai skor 666,494. Melansir top-1000-ltmpt.ac.id, sekolah yang berada di Kota Tangerang Selatan ini peringkat 1 secara nasional.

MAN ini berdiri atas gagasan presiden ketiga BJ Habibie pada 1996. Dari gagasan tersebut, BPPT (Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi) lalu mendirikan Magnet School.



Magnet School berubah nama menjadi SMU Insan Cendekia di Serpong dan Gorontalo melalui program penyetaraan IPTEK STEP (Science and Technology Equity Program) untuk sekolah yang berada di lingkungan pondok pesantren.

Pada 2001, berdasarkan SK Menteri Agama No 490 Tahun 2001, MA Insan Cendekia Serpong dan Gorontalo berubah menjadi MAN (Madrasah Aliyah Negeri) Insan Cendekia Serpong dan MAN Gorontalo.

Pada tahun ajaran 2017/2018, MAN Insan Cendekia Serpong menggunakan kurikulum 2013 dengan sistem kredit semester (SKS). MAN yang terakreditasi A ini sistem belajarnya dikemas khusus guna tercipta suasana yang dinamis.

2. MAN Insan Cendekia Pekalongan

Pada 2013, Kota Pekalongan adalah salah satu lokasi dibangunnya MAN Insan Cendekia. Kegiatan pembelajaran dimulai pada 2015/2016 diiringi dengan penambahan pembangunan guna melengkapi sarana pendukung pendidikan. Dalam proses mengajar, MAN Insan Cendekia Pekalongan mengikuti model madrasah yang telah meluluskan alumni terbaik.



Dibandingkan dengan sekolah lain, MAN Insan Cendekia Pekalongan mempunyai keunggulan yaitu pembinaan rutin olimpiade, bimbingan guru dan siswa asuh, tahfiz Al-Qur'an, kultum, kajian, muhadatsah, muhadharah. Sekolah ini juga dilengkapi asrama, laboratorium, hingga perpustakaan yang menunjang pendidikan. Pada UTBK 2022, MAN Insan Cendekia Pekalongan peringkat 4 secara nasional.

3. MAN 2 Kota Malang

Pada 2018, MAN 3 Malang berubah nama menjadi MAN 2 Kota Malang. Perubahan tersebut berdasarkan KMA Nomor 673 Tahun 2016 tentang Perubahan Nama Madrasah Aliyah Negeri, Madrasah Tsanawiyah Negeri dan Madrasah Ibtidaiyah Negeri di Provinsi Jawa Timur.

MAN 2 Kota Malang merupakan lembaga pendidikan menengah yang diselenggarakan Kementerian Agama. Sekolah ini mempunyai program unggulan, seperti program olimpiade dan riset, MAN 2 Menjelajah Dunia, program TOEFL preparation class serta TOEFL test. Pada UTBK 2022, MAN 2 Kota Malang menempati peringkat 19 secara nasional.

4. MAN Insan Cendekia Batam

Pada UTBK 2022, Man Insan Cendekia Batam mempunyai nilai total 616,585. Secara nasional, sekolah ini menempati peringkat 20. MAN ini mempunyai e-learning madrasah hingga raport digital guna menunjang pendidikan. Tak hanya itu, para lulusannya pun berprestasi hingga tingkat nasional.

5. MAN Insan Cendekia Gorontalo

Pendirian MAN Insan Cendekia Gorontalo sama seperti MAN Insan Cendekia Serpong, yaitu atas gagasan presiden ketiga RI BJ Habibie. Metode pembelajaran pada sekolah ini mengarah kepada kooperatif dengan pendekatan saintifik.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1587 seconds (0.1#10.140)