Sekolah Kedinasan 2023 Dibuka April, Kemenhub Catat Kuota Tertinggi

Selasa, 28 Maret 2023 - 05:11 WIB
loading...
Sekolah Kedinasan 2023...
Pendaftaran sekolah kedinasan 2023 akan dibuka April. Kemenhub mencatat kuota kebutuhan tertinggi di tahun ini. Foto/YouTube PTDI-STTD.
A A A
JAKARTA - Siap-siap, pendaftaran sekolah kedinasan 2023 resmi dibuka April. Dari 7 instansi pemerintah pusat yang menyediakan formasi, kuota Kemenhub menjadi yang paling tinggi.

Berdasarkan data Kementerian Pendadayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPANRB), untuk sementara ada 4.138 kebutuhan formasi yang disetujui dari tujuh instansi yang menaungi sekolah kedinasan.

7 instansi yang sudah tersedia formasinya untuk seleksi sekolah kedinasan 2023 adalah:

1. Kementerian Perhubungan


Kemenhub memiliki 22 Sekolah Perhubungan dengan 1.408 kebutuhan pada seleksi sekolah kedinasan tahun ini.

2. Kementerian Keuangan


Kemenkeu membuka 1.100 kebutuhan untuk calon mahasiswa di PKN STAN.

3. Kementerian Hukum dan HAM


Kemenkumham mempunyai dua sekolah kedinasan yaitu Poltekip dan Poltekim dengan 525 kebutuhan

Baca juga: Sipencatar, Seleksi Sekolah Kedinasan Kemenhub 2023 Segera Dibuka, Ini Jadwalnya

4. Badan Pusat Statistik


Politeknik Statistika STIS merupakan perguruan tinggi kedinasan milik BPS yang tahun ini membuka 500 kebutuhan formasi

5. Badan Intelijen Negara


BIN membutuhkan 400 calon taruna untuk dididik di STIN

6. Badan Sandi dan Siber Negara


BSSN membuka 125 kebutuhan peserta untuk kuliah di Politeknik Siber dan Sandi Negara

7. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika


BMKG memiliki STMKG yang membutuhkan 80 kebutuhan formasi di sekolah kedinasan 2023.

Pendaftaran sekolah kedinasan dapat diakses di situs Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara Badan Kepegawaian Negara (SSCASN-BKN) yaitu di laman sscasn.bkn.go.id.

Tahapan Seleksi Sekolah Kedinasan 2023


Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) sekolah kedinasan direncanakan dilaksanakan Mei hingga Juni 2023.

Peserta akan menjalani tes SKD selama 100 menit yang meliputi tes karakteristik pribadi (TKP), tes intelegensia umum (TIU), serta tes wawasan kebangsaan (TWK).

SKD sekolah kedinasan ini menggunakan Computer Assisted Test (CAT) untuk mereduksi adanya kemungkinan kecurangan. CAT juga berlaku pada seleksi CASN pada umumnya.

“Peserta dinyatakan lulus SKD berhak mengikuti seleksi lanjutan apabila memenuhi nilai ambang batas dan berperingkat terbaik,” ujar MenPANRB Azwar Anas, dikutip dari laman KemenPANRB, Selasa (28/3/2023).

Jika ada pelamar yang memperoleh nilai SKD sama dan berada pada peringkat tiga kali jumlah formasi, maka penentuan kelulusan SKD dilakukan berurutan mulai dari nilai TKP, TIU, dan TWK.

Baca juga: Besok, Hasil Seleksi Jalur SNBP 2023 akan Diumumkan Tepat Pukul 15.00 WIB

Jika ada peserta yang memiliki nilai akhir sama, penentuan kelulusan akhir dilakukan berurutan atau ranking. Penentuan tersebut didasarkan pada nilai kumulatif SKD yang lebih tinggi.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
8 Sekolah Kedinasan...
8 Sekolah Kedinasan dengan Akreditasi Unggul, Lulus Jadi PNS dan Prajurit Muda
10 Sekolah Kedinasan...
10 Sekolah Kedinasan Gratis yang Banyak Diburu di 2024, Lulus Jadi PNS
Profil Pendidikan Kepala...
Profil Pendidikan Kepala BKN Zudan Arif yang Usul Perusahaan Bisa Pekerjakan Kembali CASN Telanjur Resign
Cara Cek Penetapan NIP...
Cara Cek Penetapan NIP CPNS dan PPPK di Mola BKN, Mudah Banget!
Mitos atau Fakta, Kuliah...
Mitos atau Fakta, Kuliah di PKN STAN Gratis dan Dapat Uang Saku?
Resmi, Daftar PKN STAN...
Resmi, Daftar PKN STAN 2025 Tidak Lagi Pakai Nilai UTBK
1.559 Sanggahan CPNS...
1.559 Sanggahan CPNS 2024 Ditolak Kemenag, Peserta Lulus Segera Isi DRH
Tata Cara CPNS dan PPPK...
Tata Cara CPNS dan PPPK 2024 yang Mau Mengundurkan Diri Tanpa Kena Sanksi
7 Trik Lolos Tes CPNS...
7 Trik Lolos Tes CPNS 2025, Siapkan Strategi dari Sekarang
Rekomendasi
Viral! Remaja di Lampung...
Viral! Remaja di Lampung Diduga Alami Perundungan, Dipaksa Sujud dan Cium Kaki
Siapa Saja Calon Paus...
Siapa Saja Calon Paus Berikutnya dan Bagaimana Proses Seleksinya?
Hadiri Peluncuran Puspa...
Hadiri Peluncuran Puspa Daya, Keluarga Korban Kekerasan Seksual Akui Advokasi Perindo Gratis
Istana Tepis Isu Matahari...
Istana Tepis Isu Matahari Kembar Prabowo dan Jokowi
Perindo Luncurkan Puspa...
Perindo Luncurkan Puspa Daya, Organisasi Sayap yang Fokus pada Perlindungan Perempuan, Anak, dan Disabilitas
Tenny Tap Ungkap Fakta...
Tenny Tap Ungkap Fakta Kelam Seorang Bangsawan Elizabeth Bathory
Berita Terkini
Riwayat Pendidikan Pemimpin...
Riwayat Pendidikan Pemimpin Umat Katolik Paus Fransiskus yang Meninggal Dunia di Usia 88 Tahun
34 menit yang lalu
10 Ucapan Hari Kartini...
10 Ucapan Hari Kartini untuk Acara Sekolah, Penuh Makna
1 jam yang lalu
Pemprov Jakarta dan...
Pemprov Jakarta dan Sumbar Teken LOI Bidang Pendidikan dengan Malaysia
2 jam yang lalu
Kharisma atau Karisma,...
Kharisma atau Karisma, Mana Kata yang Baku Menurut KBBI?
9 jam yang lalu
Cara Tarik Dana PIP...
Cara Tarik Dana PIP di Teller Bank: Syarat, Dokumen, dan Prosedur Lengkap
1 hari yang lalu
Dipantau Ketat, Itera...
Dipantau Ketat, Itera Siapkan 196 Pengawas untuk UTBK SNBT 2025
1 hari yang lalu
Infografis
Catat! Ini Jadwal One...
Catat! Ini Jadwal One Way di Jalan Tol saat Mudik Lebaran 2023
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved