1.692 Mahasiswa Lolos IISMA, Kuliah 1 Semester di Kampus Top Dunia

Selasa, 18 April 2023 - 09:24 WIB
loading...
1.692 Mahasiswa Lolos...
Mahasiswa yang lolos IISMA dapat meraih kesempatan kuliah selama 1 semester di kampus top dunia. Foto/Dok/BKHM.
A A A
JAKARTA - Sebanyak 1.692 mahasiswa terpilih sebagai peserta Indonesian International Student Mobility Awards ( IISMA ). Mereka pun bisa mendulang pengalaman dengan kuliah gratis selama satu semester di sejumlah kampus top dunia.

1.692 mahasiswa yang lolos IISMA itu terbagi atas 1.132 mahasiswa program sarjana dan 560 mahasiswa program vokasi. Pengumuman kelulusan beasiswa Kemendikbudristek ini disampaikan melalui platform pendaftaran IISMA.

Mahasiswa dan mahasiswi yang berhasil terpilih ini akan mengikuti kegiatan mobilitas internasional ke perguruan tinggi terbaik dunia selama satu semester atau selama 4–6 bulan gratis alias dibiayai dari dana pemerintah Indonesia.

Pembelajaran yang diikuti para mahasiswa di luar negeri ini akan direkognisi dalam bentuk satuan kredit hingga 20 satuan kredit semester (SKS) di perguruan tinggi asal masing-masing.

Baca juga: Alumnus UNS Bagikan Tips Jitu Meraih Beasiswa LPDP Luar Negeri

Kepala Program IISMA Rachmat Sriwijaya mengatakan, animo mahasiswa untuk mengikuti Program IISMA semakin tinggi sehingga serangkaian proses seleksi ketat pun harus dilakukan.

"Peserta sebanyak 1.692 ini adalah mereka yang berhasil memenuhi seluruh persyaratan dan lulus pada seluruh tahapan seleksi,” jelasnya, dikutip dari laman Kemendikbudristek, Selasa (18/4/2023).

Program beasiswa mobilitas IISMA berlangsung sejak 2021 untuk Jalur Sarjana, sedangkan Jalur Vokasi baru dibuka pada 2022. Program ini mencapai angka pendaftar tertinggi pada pelaksanaan tahun 2023, dengan sebanyak 9.116 mahasiswa jenjang sarjana dan diploma yang resmi terdaftar sebagai calon peserta.

Terdapat 140 mitra Perguruan Tinggi Luar Negeri (PTLN) di 27 negara yang bergabung pada IISMA 2023. Di antara deretan mitra PTLN, terdapat nama perguruan tinggi top dunia yang termasuk dalam peringkat 20 besar pada QS World University Ranking, yaitu: University of Cambridge, University College London, University of Chicago, University of Pennsylvania, The University of Edinburgh, Yale University, dan Nanyang Technological University.

Baca juga: Beasiswa Persiapan Studi Doktoral Luar Negeri Dosen PPG Dibuka, Daftar di Link Ini

Selain itu, delapan universitas terbaik di Australia atau yang biasa dikenal sebagai Group of Eight (Go8) juga bergabung menjadi mitra PTLN untuk pelaksanaan Program IISMA Tahun 2023.

"Program IISMA menyediakan kesempatan yang luar biasa bagi mahasiswa. Kami menantikan untuk menyambut lebih banyak mahasiswa peserta IISMA," ucap Lisa Taglang, Associate Director of International Programs University of Pennsylvania Amerika Serikat.

Di antara mahasiswa yang terpilih untuk mengikuti Program IISMA Tahun 2023 terdapat mahasiswa yang merupakan penerima beasiswa Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah, beasiswa Bidikmisi, dan beasiswa Afirmasi Pendidikan Tinggi dari Kemendikbudristek. Menurut Rachmat, hal ini menunjukkan inklusivitas program IISMA.

“Kami membuka kesempatan seluas-luasnya kepada mahasiswa dari Sabang sampai Merauke untuk bisa memperoleh pengalaman belajar di perguruan tinggi terbaik dunia. Program IISMA adalah program milik pemerintah Indonesia untuk semua warga negara Indonesia apapun latar belakangnya,” terangnya.

Rachmat menerangkan, dengan mengikuti Program IISMA mahasiswa berkesempatan untuk mempelajari berbagai subjek pengetahuan multidisiplin yang tersedia di perguruan tinggi mitra. Selain belajar, mahasiswa peserta IISMA juga diharapkan bisa menjadi duta bangsa dalam memperkenalkan budaya Indonesia di negara tujuan.

Para peserta IISMA akan memulai studi mereka di perguruan tinggi mitra pada pertengahan tahun 2023. Sebelum berangkat ke negara tujuan, seluruh peserta akan mengikuti serangkaian kegiatan pembekalan, mulai dari pembekalan kebangsaan dan kebinekaan hingga pencegahan perundungan dan kekerasan, serta sejumlah bimbingan teknis.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Beasiswa Garuda 2025...
Beasiswa Garuda 2025 Diluncurkan, Kuliah S1/D4 Gratis dan Ada Uang Saku Bulanan
LPDP Buka Beasiswa S2...
LPDP Buka Beasiswa S2 Double Degree ke Jepang, Cocok untuk yang Suka IT
Baru, Beasiswa LPDP...
Baru, Beasiswa LPDP 2025 Ada Try Out untuk Tes Seleksi Bakat Skolastik, Cek Infonya!
Pendaftaran Beasiswa...
Pendaftaran Beasiswa BCA 2026 Dibuka, Kuliah Gratis, Uang Saku, Kesempatan Kerja
10 Sekolah Kedinasan...
10 Sekolah Kedinasan Gratis yang Banyak Diburu di 2024, Lulus Jadi PNS
Beasiswa Semesta 2025...
Beasiswa Semesta 2025 Resmi Dibuka! Bisa Kuliah Gratis, Gaji Bulanan, Kontrak Kerja
Pengumuman Seleksi Administrasi...
Pengumuman Seleksi Administrasi Beasiswa LPDP Tahap 1 2025, Cek di Sini!
7 Tips Ampuh untuk Lolos...
7 Tips Ampuh untuk Lolos Interview Beasiswa LPDP 2025, Persaingannya Ketat Loh!
Urutan Prioritas Siswa...
Urutan Prioritas Siswa Penerima KIP Kuliah 2025, Kamu Termasuk?
Rekomendasi
Kronologi Rumitnya Duel...
Kronologi Rumitnya Duel Wajib Daniel Dubois vs Derek Chisora: Dipaksa IBF dan Urgensi Unifikasi Gelar
Ada Khabib Nurmagomedov...
Ada Khabib Nurmagomedov di Balik Penolakan Islam Makhachev vs Ilia Topuria
Cegah Keracunan, Badan...
Cegah Keracunan, Badan Gizi Nasional Benahi SOP Pelaksanaan MBG
Gebyar Harlah 91 GP...
Gebyar Harlah 91 GP Ansor Dimeriahkan Pengukuhan Patriot Ketahanan Pangan hingga Peragaan Seni
Ulah Ken Arok Muda Ganggu...
Ulah Ken Arok Muda Ganggu Keamanan Wilayah Sebelum Jadi Raja Singasari
Melly Goeslaw Akui Oplas...
Melly Goeslaw Akui Oplas usai Wajahnya Disebut Berubah: Bayar Pakai Duit Sendiri
Berita Terkini
Apakah Siswa Putus Sekolah...
Apakah Siswa Putus Sekolah Bisa Tarik Dana PIP 2025? Ini Penjelasan Kemendikdasmen
4 jam yang lalu
Panduan Lengkap Rute...
Panduan Lengkap Rute ke Lokasi UTBK 2025 di IPB University: Kampus Dramaga & Sekolah Vokasi
5 jam yang lalu
BINUS University Luncurkan...
BINUS University Luncurkan Program Pendidikan Profesi Arsitek, Cek Keunggulannya
14 jam yang lalu
KIP Kuliah Daerah Resmi...
KIP Kuliah Daerah Resmi Diluncurkan di Maluku Utara
15 jam yang lalu
Setuju dengan Penjurusan...
Setuju dengan Penjurusan di SMA, Rektor Untar Dorong Kajian Mendalam
15 jam yang lalu
5 Contoh Ucapan Galungan...
5 Contoh Ucapan Galungan dan Kuningan 2025 untuk Teman Sekolah
16 jam yang lalu
Infografis
Amerika Serikat Unjuk...
Amerika Serikat Unjuk Kekuatan Nuklir di Tengah Ketegangan Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved