Membanggakan, Siswa MAN 1 Jembrana Raih Beasiswa di University of British Columbia Kanada

Jum'at, 28 April 2023 - 23:23 WIB
loading...
Membanggakan, Siswa...
Siswa MAN 1 Jembrana, M Annas Firmansyah berhasil diterima di Perguruan Tinggi Utama Dunia melalui program Beasiswa Indonesia Maju (BIM). Foto/Dok/MAN 1 Jembrana
A A A
JAKARTA - Siswa kelas XII IPA Madrasah Aliyah Negeri ( MAN ) 1 Jembrana, Mochammad Annas Firmansyah berhasil diterima di Perguruan Tinggi Utama Dunia melalui program Beasiswa Indonesia Maju (BIM).

Program Beasiswa ini diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas).

Baca juga: Nayla Dwi, Siswi MAN IC Bengkulu Tengah Diterima di 4 Kampus Top Dunia

Melalui prestasi berskala internasional ini, MAN 1 Jembrana telah membuktikan misi menciptakan peserta didik berwawasan global.

Annas berhasil meraih Beasiswa Indonesia Maju (BIM) Program S-1 luar negeri di University of British Columbia (UBC) Kanada pada jurusan Forest Bioeconomy Sciences and Technology.

Ia memang dikenal sebagai siswa yang rajin menyumbangkan prestasi untuk MAN 1 Jembrana. Deretan prestasi yang diraihnya seperti satu medali emas dan perunggu kompetisi riset internasional, medali perunggu Olimpiade Sains Nasional (OSN) Bidang Biologi.

Baca juga: 29.109 Peserta Lulus Calon PPPK Kemenag, Berikut Link dan Cara Cek Pengumuman

Lainnya, medali perak Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Tingkat Nasional Bidang Biologi, dan penghargaan lain skala nasional di bidang olimpiade Biologi. Konsistensi tersebut membuat Annas diganjar full beasiswa oleh Kemendikbudristek.

Kepala MAN 1 Jembrana, Agus Subagya mengaku sangat senang dengan prestasi ini. Dia mengaku bangga dan haru atas capaian Annas yang begitu luar biasa. Hal ini tak lepas berkat kerja keras dan doa dari berbagai pihak.

"Semoga hal ini dapat menginspirasi adik-adik tingkatnya untuk dapat berprestasi lebih baik di kemudian hari," tutur Agus sebagaimana dilansir dari laman resmi Pendis Kemenag, Jumat (28/4/2023).
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Kapan Pendaftaran Beasiswa...
Kapan Pendaftaran Beasiswa LPDP Tahap 2 2025 Dibuka? Ini Perkiraan Jadwalnya
Seleksi Mandiri ITB...
Seleksi Mandiri ITB 2025 Dibuka, Ada Jalur Beasiswa dan KIP Kuliah
Menjangkau Pelosok Negeri,...
Menjangkau Pelosok Negeri, Unika Atma Jaya Salurkan Beasiswa Rp44 Miliar
Kapan Dana KJMU 2025...
Kapan Dana KJMU 2025 Cair? Ini Jadwal Resmi dan Syarat Penerimanya
PBNU Buka Pendaftaran...
PBNU Buka Pendaftaran Beasiswa untuk Santri Kuliah di Maroko, Ini Syarat dan Jadwalnya
10 Kriteria Peserta...
10 Kriteria Peserta Beasiswa LPDP yang Berpotensi Lolos Tes Wawancara
Kemenag Buka Seleksi...
Kemenag Buka Seleksi Mahasiswa ke Al-Azhar 2025, Catat Jadwalnya
MNC Asset Management...
MNC Asset Management Mendorong Program Dana Abadi di Seluruh Kampus Indonesia
MNC Asset Management...
MNC Asset Management dan Universitas Binawan Teken MoU Endowment Fund Dukung Beasiswa
Rekomendasi
Megawati Sedih Melihat...
Megawati Sedih Melihat Kondisi KPK dan MK Saat Ini
Penurunan Produksi Minyak...
Penurunan Produksi Minyak Pakistan Terus Berlanjut di Tengah Perang
Sahroni Nilai Aksi Premanisme...
Sahroni Nilai Aksi Premanisme dalam Dunia Usaha Harus Diberantas
UGM Siap Ladeni Gugatan...
UGM Siap Ladeni Gugatan Polemik Ijazah Jokowi
Jangan Panik Dulu! Hyundai...
Jangan Panik Dulu! Hyundai Bongkar Anatomi Baterai Mobil Listrik yang Bisa Jadi Api dalam Sekam!
KAI Gandeng Jerman Percepat...
KAI Gandeng Jerman Percepat Digitalisasi dan Transportasi Hijau
Berita Terkini
48 Tahun Jadi Kampus...
48 Tahun Jadi Kampus Unggulan di Indonesa, UWKS Telah Luluskan 48.000 Sarjana
Pelajar Indonesia Harumkan...
Pelajar Indonesia Harumkan Nama Bangsa di Asia Youth International Model United Nations 17th
Wisuda 2025, Plt Rektor...
Wisuda 2025, Plt Rektor Moestopo Tekankan Lifelong Learning ke Wisudawan
Siswa SMAK 7 Penabur...
Siswa SMAK 7 Penabur Raih Juara di Olimpiade Fisika, Ini Rahasianya
Apakah STIN Buka Pendaftaran...
Apakah STIN Buka Pendaftaran Calon PNS 2025? Lulus Jadi Intel Negara
Kisah Gelar Abdi, Anak...
Kisah Gelar Abdi, Anak ART dari Pati yang Tembus 22 Kampus Dunia
Infografis
3 Pemain Indonesia Berpeluang...
3 Pemain Indonesia Berpeluang Raih Sepatu Emas di Piala AFF U-19 2024
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved