Kompak, Mahasiswa dan Alumni Statistika FMIPA IPB Gelar One Day with Statisticians

Senin, 05 Juni 2023 - 14:06 WIB
loading...
Kompak, Mahasiswa dan...
Ratusan mahasiswa dan alumni Departemen Statistika IPB dari lintas angkatan menggelar Halalbihalal keluarga besar Statistika IPB. Foto/Dok/Alumni IPB
A A A
JAKARTA - Ratusan mahasiswa dan alumni Departemen Statistika IPB dari lintas angkatan yang tergabung dalam Himpunan Alumni Statistika menggelar Halalbihalal keluarga besar Statistika IPB.

Acara yang digelar di Lapangan Baranangsiang, Bogor, Minggu, 28 Mei 2023, dipenuhi oleh 400 orang Statisticians. Mereka terdiri dari alumni angkatan 8 sampai dengan 55, alumni program pascasarjana, mahasiswa dari angkatan 59-56 serta mahasiswa program master dan doktor.

Baca juga: IPB University Masuk Top 10 Dunia untuk Sejumlah Indikator SDGs

Mulai pukul 07.30 WIB, para alumni dan mahasiswa sangat antusias menghadiri acara ini. Acara dibuka dengan tarian multi budaya oleh mahasiswa Statistika FMIPA IPB angkatan 57,58 dan 59.

Ketua Panitia Muhammad Farhan Adeva (STK-58) menyatakan bahwa acara ini bertujuan membuat satu Statistika dari semua angkatan yang meliputi empat zaman yang berbeda. Pada masa Statistika masih di bawah Faperta, kemudian menjadi bagian dari FMIPA dengan NIM yang variasi dari G1, G03, kembali menjadi G01.

Ajang ini juga merupakan sebagai puncak perayaan hari ulang tahun Himpunan Profesi Mahasiswa Statistika, Gamma Sigma Beta (GSB) yang ke-44, sekaligus juga Halal bihalal keluarga besar Statistika IPB.

Baca juga: UGM Masuk Daftar 50 Universitas Terbaik Dunia di THE Impact Rankings 2023

Ketua Departemen Statistika periode 2022-2028, Dr. Bagus Sartono, menyatakan bahwa sinergi yang apik senantiasa terjalin di antara alumni dan departemen sehingga menunjang pembelajaran di Departemen Statistika, serta Statistika Satu di mana Statistika tetap bersatu untuk tetap menjadi nomor satu.

Acara ini dibuka oleh Dekan FMIPA, Dr. Berry Juliandi (BIO-33). Dalam sambutannya, Berry menyatakan bahwa salah satu ikatan himpunan alumni yang terkuat saat ini adalah Himpunan Alumni Statistika.

Ketua Himpunan Alumni Statistika, Sandi Noerzaman (STK-33) menyatakan bahwa acara ini merupakan momentum bersama untuk para alumni memberikan sumbangsih nyata untuk Departemen Statistika, serta kerja sama nyata antara alumni dan mahasiswa dengan kepanitiaan bersama.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Kelas Internasional...
Kelas Internasional IPB University 2025 Kembali Dibuka, Simak Syaratnya
IPB Buka Sekolah Teknik,...
IPB Buka Sekolah Teknik, 2 Prodi Baru Siap Terima Camaba di Jalur Mandiri
3 Jalur Seleksi Mandiri...
3 Jalur Seleksi Mandiri IPB University Siap Dibuka 9 Mei 2025
Jalur Mandiri IPB untuk...
Jalur Mandiri IPB untuk Pramuka dan Hafizh Quran 2025 Dibuka Besok, Ini Persyaratannya
Panduan Lengkap Rute...
Panduan Lengkap Rute ke Lokasi UTBK 2025 di IPB University: Kampus Dramaga & Sekolah Vokasi
Hati-Hati! Makan Berlebihan...
Hati-Hati! Makan Berlebihan Saat Lebaran Bisa Picu Stroke, Ini Tips dari Ahli Gizi IPB
Momen Presiden Prabowo...
Momen Presiden Prabowo Hadiri Acara Halalbihalal Purnawirawan TNI AD
3 Cara Membuat Kopi...
3 Cara Membuat Kopi yang Nikmat dan Mantap dari Pakar IPB University
Rahasia Ilmiah Kopi...
Rahasia Ilmiah Kopi Tubruk, Peneliti IPB Ungkap Alasan Rasa Lebih Kuat dan Nikmat
Rekomendasi
Apple Siap Integrasikan...
Apple Siap Integrasikan AI ke dalam Website Safari
6 Drama Korea Romantis...
6 Drama Korea Romantis dengan Akhir Tragis, Kisah Cinta Menyayat Hati
Ini Alasan Polisi Tangguhkan...
Ini Alasan Polisi Tangguhkan Penahanan Mahasiswi ITB Pembuat Meme Prabowo-Jokowi
Uji Benturan, JAECOO...
Uji Benturan, JAECOO J7 Raih 5 Bintang dari Euro NCAP
ERIA Perkuat Peran Media...
ERIA Perkuat Peran Media Dalam Pelaporan Isu Kawasan
Profil Wahyudi Andrianto,...
Profil Wahyudi Andrianto, Adik Ipar Jokowi yang Serahkan Ijazah Asli ke Bareskrim
Berita Terkini
Kemitraan UI dan UC...
Kemitraan UI dan UC Berkeley Makin Erat, Dorong Riset Lintas Negara
Unair Buka 4 Jalur Mandiri...
Unair Buka 4 Jalur Mandiri 2025: Syarat, Jadwal, dan Tips Lolos Seleksi
Kelas Internasional...
Kelas Internasional IPB University 2025 Kembali Dibuka, Simak Syaratnya
35 Contoh Soal Penalaran...
35 Contoh Soal Penalaran Numerik Kepolisian 2025 Lengkap dengan Kunci Jawaban
Seleksi Mandiri ITB...
Seleksi Mandiri ITB 2025 Dibuka, Ada Jalur Beasiswa dan KIP Kuliah
Riwayat Pendidikan Prilly...
Riwayat Pendidikan Prilly Latuconsina, Pacar Omara Esteghlal yang Jadi Dosen di LSPR
Infografis
India Gunakan S-400...
India Gunakan S-400 Rusia dan Drone Israel untuk Lawan Pakistan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved