Beasiswa Grab Kembali Dibuka, Bidik Ribuan Pelajar Indonesia

Selasa, 11 Juli 2023 - 17:41 WIB
loading...
Beasiswa Grab Kembali...
Pendaftaran GrabScholar: Program Beasiswa Grab 2023 untuk beasiswa S1/D4 dibuka 7-23 Juli 2023. Foto/Grab Indonesia.
A A A
JAKARTA - Setelah tahun lalu sukses menjangkau 1.158 pelajar Indonesia, kini GrabScholar: Program Beasiswa Grab kembali hadir dan membidik ribuan pelajar dari jenjang pendidikan SD, SMP, SMA/SMK, dan Universitas (S1/D4) di Indonesia.

Berkolaborasi dengan BenihBaik.com, program ini merupakan inisiatif pembuka dari rangkaian Program Apresiasi Dana Abadi yang bertujuan memberikan penghargaan dan apresiasi terhadap individu yang bekerja di sektor transportasi (Pejuang Transportasi) dan pelaku UMKM (Pejuang UMKM) di Tanah Air, termasuk para Mitra Grab.

Adapun pendaftaran GrabScholar: Program Beasiswa Grab 2023 telah dibuka sejak 7 Juli 2023 dan dapat diikuti oleh Mitra Grab, keluarga Mitra Grab, dan juga masyarakat umum.

“Kami percaya bahwa pendidikan merupakan salah satu faktor fundamental dalam menciptakan generasi mendatang yang lebih baik," ujar Neneng Goenadi, Country Managing Director of Grab Indonesia, dalam keterangan resmi, Selasa (11/7/2023).

Baca juga: Dukung Talenta Atlet Basket, Binus University Luncurkan Student Athlete Scholarship

Hal ini lah yang menjadi landasan Grab Indonesia untuk secara rutin menghadirkan GrabScholar: Program Beasiswa Grab, guna memberikan akses pendidikan yang lebih merata, khususnya bagi mereka yang memiliki keterbatasan ekonomi.

Dia menjelaskan, tahun lalu, 1.158 anak Indonesia berkesempatan untuk menerima beasiswa GrabScholar dan kegigihan mereka dalam mengejar cita-cita turut memicu semangat pihaknya untuk terus menghadirkan program ini.

Salah seorang penerima beasiswa GrabScholar tahun lalu adalah mahasiswa Universitas Udayana jurusan Ilmu Kelautan, Edmitia Carrisa Sitorus.

Edmitia mengaku sempat khawatir akan membebani orang tuanya ketika memutuskan untuk merantau dari Bekasi ke Bali untuk kuliah.

Baca juga: Beasiswa Cendekia Baznas 2023 Dibuka, Ini Cara Pendaftarannya

“Dari awal masuk kuliah, saya udah takut nambah beban lagi, tapi di satu sisi saya kepengen kuliah juga biar bisa banggain orang tua. Bersyukur banget Ayah dapet info soal Grabscholar 2022 dan saya bisa lolos," ungkapnya.

"Jadinya Ayah ga perlu bayarin UKT (Uang Kuliah Tunggal) terus saya juga dapet uang saku buat jajan sehari-hari. Beasiswa ini juga jadi motivasi saya biar dapet hasil dan nilai maksimal di kampus,” ujar Edmitia.

Pendaftaran GrabScholar: Program Beasiswa Grab 2023 untuk beasiswa S1/D4 dibuka sejak 7 Juli hingga 23 Juli 2023.

Sementara itu, pendaftaran untuk bantuan dana pendidikan bagi jenjang pendidikan SD, SMP, dan SMA/SMK dibuka dari tanggal 7-30 Juli 2023.

Informasi lebih lanjut terkait pendaftaran beasiswa, tahapan seleksi, kriteria, dan informasi lainnya dapat diakses melalui website yang dikelola oleh BenihBaik.com berikut: http://grb.to/GrabScholar.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
10 Kriteria Peserta...
10 Kriteria Peserta Beasiswa LPDP yang Berpotensi Lolos Tes Wawancara
BPDP Bantu Anak Petani...
BPDP Bantu Anak Petani Sawit dengan Beasiswa ke Perguruan Tinggi
Cara Mudah Cek Pengumuman...
Cara Mudah Cek Pengumuman Beasiswa LPDP 2025, Panduan Lengkap untuk Peserta Seleksi
Raker PP KAUJE di Madiun,...
Raker PP KAUJE di Madiun, Resmikan Beasiswa Kakak Asuh dan Gagas Kampus UNEJ
PIS Buka Beasiswa Crewing...
PIS Buka Beasiswa Crewing Talent Scouting, Lulus Dikontrak Jadi Pelaut di Kapal Pertamina
Haier Group Perkuat...
Haier Group Perkuat Hubungan Budaya Lewat Peluncuran Beasiswa di Indonesia
114 Pelajar Masuk Markas...
114 Pelajar Masuk Markas Bela Negara TNI AD
69 Pelajar Nakal Mulai...
69 Pelajar Nakal Mulai Digembleng di Markas TNI, Dedi Mulyadi: Orang Tuanya Sudah Tidak Sanggup Mendidik
Kemenag Buka Seleksi...
Kemenag Buka Seleksi Mahasiswa ke Al-Azhar 2025, Catat Jadwalnya
Rekomendasi
AS Menemukan Cara Mengalahkan...
AS Menemukan Cara Mengalahkan China dalam Dominasi Logam Tanah Jarang
Rano PKB Sebut Revisi...
Rano PKB Sebut Revisi KUHAP Wujudkan Penegakan Hukum Modern Lebih Baik
5 Presiden di Dunia...
5 Presiden di Dunia yang Dulunya Jenderal Militer, Salah Satunya Prabowo Subianto
Kepala BGN Belum Terima...
Kepala BGN Belum Terima Gaji: Nggak Apa-apa Itu kan Dirapel
Intip Koleksi Gelar...
Intip Koleksi Gelar Juara Persib Bandung di Liga Indonesia, Sudah Berapa Kali?
Truk TNI AD Bermuatan...
Truk TNI AD Bermuatan Amunisi Terbakar di Tol Gempol-Pandaan, Satu Prajurit Gugur
Berita Terkini
Profil Pendidikan Prof...
Profil Pendidikan Prof Muhammad Madyan, Rektor Unair Periode 2025-2030
Ratusan Guru Adu Kemampuan...
Ratusan Guru Adu Kemampuan di Kompetisi Mengajar Bahasa Mandarin
2 Universitas Kelas...
2 Universitas Kelas Dunia Tawarkan Program Dual Degree untuk Mahasiswa Indonesia
28 PTN Resmi Buka Penerimaan...
28 PTN Resmi Buka Penerimaan Mahasiswa Baru lewat SMMPTN Barat 2025
Hardiknas 2025, Program...
Hardiknas 2025, Program PSPP akan Renovasi SMK, SLB, PKBM, dan SKB
50+ Contoh Majas Metafora...
50+ Contoh Majas Metafora Lengkap dengan Artinya, Pahami dan Pelajari
Infografis
7 Film Indonesia Terlaris,...
7 Film Indonesia Terlaris, Salah Satunya Film Jumbo
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved