Penting Diketahui, Seperti Ini Jenis dan Struktur Teks Sejarah

Jum'at, 04 Agustus 2023 - 18:02 WIB
loading...
Penting Diketahui, Seperti...
Jenis-jenis dan struktur teks sejarah yang membedakannya dengan jenis teks lainnya. Foto/Brittanica.
A A A
JAKARTA - Teks sejarah menjadi dokumen yang merekam fakta dan kejadian masa lalu yang menjadi asal muasal sesuatu yang memiliki nilai sejarah. Namun apa yang membedakannya dengan jenis teks lainnya?

Unsur penting dalam teks sejarah adalah fakta-fakta. Teks sejarah yang baik juga harus disampaikan secara runut atau kronologis sesuai dengan waktu terjadinya peristiwa sejarah yang terjadi.

Untuk lebih mengetahui teks sejarah dan bedanya dengan jenis teks lainnya, berikut adalah jenis-jenis dan struktur teks sejarah.

Jenis Teks Sejarah


Jenis teks sejarah terbagi menjadi dua; fiksi dan non-fiksi, berikut penjelasannya.

Baca juga: Pengertian, Ciri, dan Contoh Teks Iklan yang Menarik dan Menjual

1. Teks Sejarah Fiksi


Teks sejarah fiksi berbeda dengan non fiksi karena tidak selalu mengikuti fakta sejarah dengan ketat. Pengarangnya biasanya menggunakan peristiwa sejarah hanya sebagai latar belakang untuk menciptakan suasana cerita.

Sementara itu, tokoh-tokoh dan konflik dalam cerita berasal dari imajinasi pengarang. Tujuan dari teks sejarah fiksi adalah untuk memberikan hiburan belaka.

2. Teks Sejarah Non-Fiksi

Teks sejarah non fiksi merupakan teks yang menggambarkan kembali peristiwa secara kronologis sesuai dengan urutan aslinya.
Tokoh-tokoh yang disebutkan dalam teks ini adalah orang-orang yang benar-benar ada, berdasarkan fakta sejarah, dan tujuan dari teks ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan.

Struktur Teks Sejarah

Baca juga: 5 Langkah Menulis Teks Biografi, Lengkap dengan Penjelasan dan Struktur

Struktur teks sejarah kembali terbagi menjadi dua; struktur teks sejarah fiksi dan struktur teks non-fiksi, berikut penjelasannya,

1. Struktur Teks Sejarah Fiksi


- Orientasi, merupakan awal cerita yang memperkenalkan tokoh-tokoh dan latar belakangnya.
- Komplikasi, merupakan peristiwa-peristiwa yang membawa menuju konflik dalam urutan kejadian.
- Klimaks, adalah puncak dari konflik dalam teks cerita sejarah fiksi.
- Resolusi, terjadi setelah konflik, di mana tokoh-tokoh berusaha menemukan solusi dan mengatasi masalah yang ada.
- Koda, bagian akhir cerita yang mengandung nilai-nilai moral yang dapat dipetik oleh pembaca.

2. Struktur Teks Sejarah Non-Fiksi


- Orientasi, bagian awal teks sejarah yang berfungsi sebagai pembuka atau pengantar. Ini mencakup pengenalan umum tentang peristiwa yang akan dijelaskan.
- Kronologi atau rangkaian peristiwa, merupakan urutan kejadian yang harus berlangsung secara berurutan dan saling terhubung.
- Reorientasi, bagian penutup yang berisi kesimpulan dan pandangan pribadi dari penulis.

Demikian penjelasan mengenai teks sejarah baik dari jenis dan strukturnya. Semoga informasi ini bermanfaat bagi pembaca setia SINDOnews.

MG/Thesalonika Alvina
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1952 seconds (0.1#10.140)